10 Contoh Gambar Pemandangan Alam Yang Mudah Ditiru
Bingung ingin menggambar apa? Simak contoh gambar pemandangan alam yang mudah ditiru dalam artikel berikut ini, yuk!
Pemandangan alam menjadi salah satu objek yang paling mudah untuk dibuat saat mendapatkan tugas menggambar dari sekolah.
Pasalnya, ada banyak gambar pemandangan mulai dari gambar pemandangan laut, air terjun, gambar pemandangan gunung asli, dan pemandangan pantai yang indah.
Namun, tidak semua orang bisa menggambar pemandangan alam dengan mudah.
Sebagian orang bingung untuk memulai menggambar dari bagian mana dan akan seperti apa gambarnya nanti.
Nah, agar kamu semakin mudah untuk menghasilkan ilustrasi pemandangan, simak cara menggambarnya dan contoh gambarnya berikut ini, yuk!
Situs properti Rumah123.com sudah merangkum dari berbagai sumber.
Cara Menggambar Pemandangan yang Mudah dan Indah
Sebenarnya, menggambar pemandangan sangat mudah karena objeknya pasti pegunungan, perkampungan, atau pantai.
Namun, beberapa orang merasa bingung harus memulai menggambar dari mana.
Jika kamu termasuk salah satunya, simak cara menggambar pemandangan dengan mudah berikut ini.
1. Tentukan objek yang akan ada dalam gambar, seperti rumah, pegunungan, air terjun, danau, orang, perahu, dan lainnya.
2. Lalu catat objek-objek tersebut agar lebih mudah mengingatnya
3. Jika bingung, kamu bisa mencari contoh gambar di buku untuk ditiru.
4. Selanjutnya mulai membuat gambar mulai dari background, rumah, pepohonan, lantas hiasan-hiasan tambah untuk mempercantik gambar.
5. Kemudian masukkan objek yang sudah kamu catat dan ingin masukkan.
6. Terakhir silakan warnai gambar.
Dengan mencatat dan membuat catatan akan memudahkan kamu untuk menggambar pemandangan.
Menariknya, gambar-gambar ini bisa kamu pajang dan dijadikan hiasan dinding aesthetic di rumah.
1. Gambar Pemandangan Alam Rumah Sekitar Pegunungan
Gambar pemandangan gunung asli dengan danau di tepi desanya cocok untuk diwarnai dengan krayon.
Kamu bisa belajar melakukan gradasi warna agar hasil gambar menjadi lebih baik dan menarik.
2. Gambar Pemandangan Alam Air Terjun di Sekitar Rumah
Gambar pemandangan alam air terjun ini bisa kamu tiru dengan mudah karena objeknya yang jelas.
Untuk pilihan warna, kamu bisa menggunakan krayon, pensil warna, cat air, cat minyak, atau lainnya.
3. Gambar Gunung Rumah dan Air Terjun
Gunung menjadi salah satu gambar pemandangan yang asli, ditambahkan dengan aliran air terjun di tengahnya.
Kamu bisa memilih beberapa warna sesuai dengan objek pada pemandangan seperti rumput berwarna hijau, air berwarna biru, dan lainnya.
4. Air Terjun di Samping Rumah
Gambar pemandangan alam pedesaan ini terlihat lebih sederhana, dengan rumah di pedesaan yang mudah ditiru.
Untuk mewarnainya kamu bisa menggunakan pensil warna atau juga krayon, untuk warna garis tepi dapat memakai spidol warna hitam.
5. Contoh Gambar Pemandangan Alam yang Mudah Ditiru
Ini menjadi salah satu gambar pemandangan pantai yang indah, sketsa sederhana ini bisa dibuat dengan menggunakan pensil warna.
Pohon kelapa di pantai terlihat melambai karena terkena angin.
Lalu ada beberapa burung kecil yang beterbangan menambah indah gambar pemandangan ini.
6. Pemandangan Gunung dan Pantai
Pemandangan gunung dan pantai ini menjadi contoh gambar pemandangan alam yang mudah ditiru beserta warnanya.
Kamu bisa mencoba mewarnai ini dengan menggunakan krayon, teknik gradasi warna membuat gambar terlihat lebih menarik.
7. Pemandangan Danau di Antara Bukit
Jika mencari gambar pemandangan alam yang mudah untuk anak SD atau anak TK mungkin ini bisa menjadi contohnya.
Kamu bisa menggunakan pensil warna dan mengarsirnya dengan pelan dan halus, mudah sekali untuk menirunya.
8. Pemandangan Bukit
Pemandangan bukit-bukit ini juga jadi gambar pemandangan alam pedesaan atau pegunungan yang mudah ditiru.
Pemilihan warnanya juga mudah untuk anak sekolah dasar dengan menggunakan pensil warna, kamu bisa mengajar anak untuk belajar mengarsir.
9. Pemandangan Petani di Sawah
Pemandangan petani di sawah ini bisa menjadi referensi gambar yang menarik untuk ditiru.
Kamu bisa menggambar sawah dengan latar belakang rumah dan langit yang sedang bersinar terang, penggunaan krayon bisa mempercantik gambar.
10. Gambar Pemandangan Alam di Pedesaan
Pemandangan desa yang asri dengan aliran air terjun di depannya terlihat sejuk, bisa menjadi inspirasi gambar berikutnya.
Kamu bisa menggambar pemandangan seperti gambar di atas dengan warna yang hangat atau pilihan warna lainnya.
***
Itulah cara menggambar pemandangan alam dan contohnya.
Semoga bermanfaat, ya!
Temukan artikel menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.
Sedang mencari hunian di sekitar Jakarta Barat? Aeroworld 8, CitraGarden City Jakarta mungkin bisa jadi pilihan menarik lainnya, lo.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena Rumah123.comakan selalu#AdaBuatKamu.