15 Cara Download Video Instagram IG Lengkap Tanpa Pakai Aplikasi
Download Video Instagram – Instagram adalah sebuah aplikasi media sosial yang berfungsi sebagai tempat untuk berbagi foto, dan video menarik dalam jangkauan seluruh dunia. Konten yang tersedia ialah hal yang lucu, unik dan juga menarik, kamu juga dapat berbagi informasi maupun hanya sekedar menyebarkan gambar yang indah sehingga membuat orang yang melihatnya takjub. Pada aplikasi ini juga terdapat bermacam – macam filter atau efek yang bisa kamu pergunakan untuk menambah keren untuk di tampilkan pada beranda maupun story Instagram kamu.
Bermacam – macam fiturnya akan selalu di upgrade untuk memanjakan para penggunanya dengan tampilan dan ide yang menarik serta pada hal terbaru di IG ini teah menciptakan fitur reels instagram yang mempunyai kemiripan kontennya dengan aplikasi tiktok.
Konten pada instagram ini di buat dari ide pribadi/perusahaan, dari mulai konten dari para artis – artis, untuk kepentingan bisnis dan lain sebagainya. Selain itu juga dapat menghadirkan foto dan video rekomendasi resep masakan, rekomendasi dekorasi rumah, kreasi makeup, berita mancanegara sampai hal yang lucu pun ada.
Namun pada aplikasi Instagram ini tidak di lengkapi fitur untuk dapat mengunduh dan menyimpan gambar atau video yang telah di unggah pada galeri smartphone, selain hanya bisa di screenshot, tetapi tetap saja untuk video tidak dapat di simpan langsung.
Seringnya seorang pengguna aplikasi instagram ini tidak hanya cukup buat sekedar melihat foto dan juga video saja. Kadang kala mereka juga menginginkan menyimpannya untuk keperluan individu. Karena betapa ribetnya jika harus melihat kembali tetapi harus membuka aplikasi IG lagi, apalagi kita juga tidak tahu bahwa konten tersebut telah di hapus atau sudah tidak tersedia lagi dari akun pemilik akun tersebut.
Akan tetapi kamu tidak perlu khawatir, kami akan memberikan cara – cara agar dapat membuka kembali aplikasi untuk menonton atau melihat konten tersebut agar lebih hemat kuota dan mengaktifkan koneksi internet sekali pun tidak perlu.
Cara tersebut ada dua yaitu dengan melalui aplikasi ada juga yang tanpa aplikasi. Kamu tinggal pilih cara mana yang mudah di lakukan. Cara – caranya adalah sebagai berikut:
Cara Download Video Dari Instagram Tanpa Aplikasi
Kamu dapat Download video dari instagram tanpa menggunakan aplikasi, jadi tidak perlu khawatir untuk cape – cape instal aplikasi tambahan yang menjadikan memori hp semakin berkurang dan akhirnya jadi lemot.
Cara – cara download video pada instagram ini hanya mengandalkan situs web yaitu harus terkoneksi dengan internet atau online, atau juga bisa di kenal dengan online downloader. Situs web tersebut di antaranya:
1. iGram
iGram merupakan contoh dari situs web, yang mempunyai fitur yang lumayan berlimpah untuk di gunakan mendownload foto dan juga video dari instagram. Situs ini juga sangat mudah untuk di akses dari perangkat handphone maupun di PC. iGram tersebut dengan otomatis akan menyimpan file hasil download kamu dengan format HD atau MP4. Sehingga kamu tidak perlu khawatir dengan hasil video atau foto yang pecah karena memang memakai iGram mempunyai kualitas yang tinggi. Walaupun memiliki kualitas hasil yang tinggi tetapi untukukuran file yang telah di download tersebut tidak besar, jadi tidak bikin kapaitas memori hp cepat habis.
Cara kerja iGram yaitu dengan cara menempelkan link video dari instagram yang di tuju kedalam platform website ini. Jadi kamu dapat mendownload kapan saja dan dimana saja entah itu menggunakan laptop window atau iOS dan juga Android serta iPhone. Keunggulannya dari situs ini adalah kamu bisa download video instagram berapapun dan sepuasnya, tanpa ada batasan jumlah maupun ukuran. Dari pada penasaran yuk kita simak langkah – langkah mendownload video pada situs iGram berikut ini.
Langkah – langkah menggunakan iGram
Di karenakan situs ini memerlukan link, jadi kamu wajib buka instagram untuk mendapatkan link dari video yang ingin di ambil.
* Pertama silahkan untuk membuka instagram, salin atau copy url video tersebut.
* Kemudian silahkan pergi ke google lalu kunjungi situs /id/
* Selanjutnya tempel atau paste url video yang tadi kamu salin pada kolomyang tersedia
* Langsung klik unduh.
* Kemudan tentukan lokasi penyimpanan, di folder eksternal atau internal.
* Dan tunggu sampai proses download telah selesai.
Tetapi meskipun situs iGram ini telah mendukung penuh buat instagram, sayangnya situs ini belum menyediakan pilihan download untuk keperluan media sosial lainnya.
Apabila dalam proses download terkendala eror atau gagal, mungkin saja link video yang telah kamu salin berasal dari akun yang di private bukan dari akun yang di publik. Karena pada akun yang telah terkunci situs ini tidak mengijinkannya.
Untuk kamu yang sedang ingin menyimpan video instagram yang lucu, yang menarik maupun yang viral lainnya, kamu bisa dengan mencari sumber akun lain dengan cara mengecek dengan hastag. Kemudian cari pada kolom pencarian ig, lalu ketik #videoviral #videolucu dan hastag lain sebagainya.
2. Dredown
Rekomendasi selanjutnya ada situs dredown. Dredown tersebut memiliki banyak situs dengan level tinggi domain yang berbagai macam, misalnya seperti com, net dan banyak lagi lainnya. Kamu dapat memilih salah satu dari sekian banyak pilihan yang tampilkan. Untuk langkah –langkahnya kamu cukup ikuti cara berikut ini.
* Silahkan untuk membuka aplikasi instagram kamu
* Pilih video yang ingin kamu download.
* Kemudian copy link video yang akan kamu download.
* Lalu pergi ke browser atau google kemudian mulai pencarian Dredown, dan langsung tempelkan link tadi ke kolom yang telah di sediakan.
* Tunggu beberapa saat, akan muncul format download MP4 pada kolom yang berwarna hijau.
* Selanjutnya langsung klik “Download MP4”, dan tunggu beberapa saat sampai telah selesai.
* Selesai sudah, Video akan langsung tersimpan pada memori smartphone kamu.
3. Instadownloader
Jika dari beberapa cara di atas masih di rasa kurang cukup, maka kamu jangan khawatir sebab kami masih ada cara lainnya yang tidak kalah mudahnya, yaitu dengan menggunakan situs Instadownloader. Dalam menggunakannya ikuti langkah – langkah berikut ini.
* Silahkan kamu buka aplikasi instagram
* Kemudian cari video yang ingin kamu unduh
* Lalu copy link video yang kamu inginkan tersebut
* Selanjutnya langsung pergi ke google untuk pencarian situs Instadownloader
* Dan tempelkan link pada kolom yang di sediakan
* Dan terakhir klik “Download MP4” dan tunggu beberapa menit sampai selesai proses downloadnya.
Perlu kalian ketahui bahwa situs di atas sangat populer di bandingkan dengan situs yang menyediakan layanan untuk mengunduh video dari instagram tersebut. hal ini di sebabkan karena dengan mudahnya dalam mengikuti langkah – langkah menggunakannya.
4. Snapinsta.app
Kemudian ada situs Snapinsta.app, dimana situs ini dapat di gunakan dengan banyak rekomendasi video menarik juga di dalamnya, sehingga membuat yang membukanya pasti ingin mendownloadnya.
* Silahkan untuk membuka aplikasi instagram kamu
* Kemudian salin link tautan video yang kamu inginkan untuk mendownloadnya
* Lalu setelah itu kunjungi situs website snapinsta.app
* Kemudian silahkan kamu masukan link video yang akan kamu download pada kolom yang telah di sediakan
* Lalu klik unduh, dan tunggu sampai selesai prosesnya
* Video yang telah di download akan otomatis tersimpan pada galeri kamu
Download Video Di IG Tanpa Watermark
Selainitu juga ada juga cara untuk mendownload video dari instagram yang tanpa adanya watermark. Dengan adanya watermark atau sebutan lainnya yaitu tanda air ini berfungsi untuk menunjukan atas kepemilikan. Pada sebuah contoh misalnya seorang content creator yang di pasang pada video instagram. Menampilkan watermark di fungsikan agar konten yang telah di buat tidak mudah di salahgunakan oleh pihak lain. Watermark ini sangat mudah di temukan yaitu terpasang di pojok atas kanan atau pojok atas kiri.
Untuk kamu yang ingin mendownload video tanpa adanya watermark, tidak perlu bingung, disini kami akan merekomendasikan situs download video dari instagram yang tidak dengan adanya watermark. Untuk lebih jelasnya kita simak ulasan di bawah ini.
1. Savefrom
Savefrom merupakan situs download yang lumayan populer di penjuru dunia, situs ini di gunakan untuk keperluan download video dari Instagram, bahkan menariknya bukan hanya di gunakan untuk instagram namun ada beberapa media sosial seperti youtube, facebook, dan twitter. Keunggulan lainnya dari situs savefrom ini yaitu mudah di gunakan serta mendukung video dengan berkualitas yang tinggi MP4 hingga 1080p, kemudian hasil download videonya pun di jamin tidak akan ada logo watermarknya, bersih dan gambar tidak pecah.
Cara menggunakannya kita ikuti langkah – langkah dibawah ini:
* Pertama silahkan buka aplikasi Instagram dan langsung salin url video yang kamu ingin download.
* Lalu pergi ke google kemudian buka situs /19/download-from-instagram
* Lalu tempel url video tersebut kedalam kotak url yang di sediakan, dan ketuk tombol download
* Kemudian setelah muncul cuplikan video kamu klik tombol unduh
* Akan muncul pilihan lokasi penyimpanan video yang akan kamu simpan
* Tunggu beberapa saat sampai proses download telah selesai.
Itulah tadi beberapa cara buat penyimpanan video dari instagram ke galeri smartphone kamu.
Pada instagram tersebut mempunyai beberapa fitur termasuk salah satunya yaitu insta story. Ternyata insta storyjuga bisa kamu download loh, caranya mudah untuk mendapatkannya cukup ikuti langkah berikut ini.
Download Video Dari Story Instagram
Insta Story merupakan salah satu fitur yang ada pada instagram di gunakan untuk membagikan cerita sementara berupa foto, video, atau postingan lainnya dari pengguna instagram. Bahkan dari instagram sendiri menyediakan element seperti efek, filter, serta fiter lainnya yang akan membuat para pengguna instagram berkeinginan untuk mencoba berbagai fitur tersebut di dalamnya serta menjadikannya di instagram story. Seperti yang sudah di katakan insta story tersebut bersifat sementara yaitu hanya bertahan 24 jam.
Seringkali pengguna instagram membagikan story mengenai hal lucu, informasi penting, hal menarikdan yang berkesan, yang akan membuat pengguna lain yang melihatnya dapat menonton,bahkan ada keinginan untuk menyimpannya.
Sebelum kamu simak selengkapnya tentang cara mengunduh video aplikasi ig ke galeri, tentunya bagi kamu yang hobi swafoto, kamu bisa lihat Filter Instagram yang bagus di tempat Gelap.
Video unik yang di simpan di jadikan koleksi pribadi, atau juga untuk di sebar kembali ke lingkungan pertemanan,sebagai contoh menyebarkan informasi kehilangan orang maupun barang, informasi lowongan kerja dan info lain sebagainya.
Ada banyak cara yang dapat kamu gunakan untuk bisa memiliki video dari insta story orang lain, yaitu dengan cara mendownloadnya. Caranya adalah sebagai berikut.
1. Snapinsta
Snapinsta merupakan situ yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh insta story dengan mudah. Mempunyai kelebihan yaitu dapat menghilangkan watermark atau tanda air. Situs yang lain mungkin pada platfromnya terdapat logo kecil pada videonya setelah di download, tetapi Snapinsta tidak demikian.
Jika kamu ingin menyimpan video dengan Snapinsta, kamu dapat mengikuti panduan di bawah ini.
Pertama silahkan kamu buka instagram, dan cari video yang akan kamu download
* Kemudian salin urlnya yang berapa di atas pojok kanan akan ada tanda titik 3, lalu ada pilihan klik salin tautan
* Kemudian pergi ke google untuk mengunjungi situs /id/instagram-story-download
* Setelah itu akanmuncul kolom, dan tempel url pada kolom tersebut
* Setelah itu langsung klik tombol download
* Tunggu beberapa saat sampai proses selesai, kamu dapat cek hasil downloadnya di galeri atau pada folder penyimpanan.
Lalu bagaimana untuk cara mendownload story yang telah masuk highlights? Adapun langkah – langkahnya kurang lebih sama seperti penjelasan di atas. Namun di pastikan bahwa di haruskan koneksi internet yang kamu gunakan dalam kondisi baik dan lancar, agar selama proses mengunduh video pun lebih cepat selesai.
Tidak hanya berbentuk situs yang harus di buka pada google atau browser, ternyata Snapinsta juga telah tersedia dalam bentuk aplikasi yang dapat kamu install dari via Google Play Storeatau Apps Store, dengan nama SnapX – IG Downloader. Aplikasi ini juga terpercaya dan resmi, sehingga banyak peminat mencapai dari 500 ribu orang lebih serta 6 ribu testimoni dan mempunyai rating 4.3.
Cara Download Video Dari Instagram Reels
Seperti yang kita ketahui bahwa Reels adalah fitur baru yang ada pada Instagram. Reels instagram ini menampung bermacam – macam video yang di bagikan oleh pengguna dengan format potrait full. Reels tersebut memiliki durasi 60 detik, sehingga digunakan untuk merekam video dance challenge yang sedang hits atau hanya video menarik lainnya dalam waktu 1 menit.
Tidak sedikit pengguna yang memanfaatkan fitur ini, bahkan pada semua pengguna instagram hampir menggunakan fitur reels tersebut. video dari reels yang kamu buat akan muncul di explore atau pada daftar scroll di semua orang. Pasalnya pada explore tersebut kemungkinan video yang kamu buat dari fitur reels ini akan menjadi viral dan bisa menambah followers serta engagement yang besar. Seperti pada salah satu contoh konten memasak, video olahraga, tips sehat, tips diet dan lain sebagainya.
Nah, mungkin ada yang kamu mau menyimpannya dari video reels tersebut. Karena setelah kamu download kamu bisa hemat kuota karena video yang telah tersimpan dan dapat di lihat secara offline. Selain itu juga dengan mendownloadnya juga dapat membikin kuota kamu akan lebih hemat. Berikut ini akan kami jelaskan bagaimana langkah – langkahnya untuk dapat mendownload video instagram reels mudah dan cepat di bawah ini.
Baca: Instalooker Net – Cara mudah Melihat Akun Instagram Orang Lain yang di Private
1. IGDownloader
Igdownloader merupakan platform yang mutifungsi, yang mendukung beberapa di antaranya download dari iGTV, reels, avatar, dan foto profil. IGDownloader ini berupa situs yang juga dapat di manfaatkan sebagai alat untuk mendownload konten dari IG bahkan bisa di gunakan walaupun akun tersebut di private. Bedanya dari jenis platform lain yang hanya dapat mendownload dari akun yang di publik saja. Jadi situs ini sangat istimewa karena tidak ada bataan untuk menyimpan video reels dari akun instagram mana saja. Penasaran bagaimana caranya, yuk kita simak langkah – langkah berikut ini.
* Awal silahkan kamu buka aplikasi instagram pada hp kamu
* Kemudian buka video reels instagram yang mau kamu unduh
* Salin url dari video reels tersebut
* Kemudian pergi ke google untuk membuka situs /reels-download
* Lalu letakan uls video reels tersebut pada kolom yang sudah di sediakan
* Selanjutnya akan muncul review video reels lalu pilih download
* Dan terakhir tunggu beberapa saat sampai selesai proses download tersebut.
Sekarang kamu tidak perlu khawatir juga untuk mendownload video reels ini dalam hp yang mungkin akan memenuhi kapasitas memori, pasalnya situs ini juga bisa kamu akses melalui komputer/PC. Dan keunggulan lainnya dari hasil video yang telah di download tersebut tidak terdapat watermark atau tanda air. Sehingga lebih bersih dan dapat kamu edit untuk sesuai kebutuhan misalnya untuk keperluan bisnis. Dan jangan lupa untuk menghubungi dari pemilik konten tersebut agar berjalan dengan aman dan lancar.
Aplikasi Download Video Dari Instagram
Jika pada cara sebelumnya kebanyakan memakai situs web untuk mendapatkan video dari instagram. Namun ada beberapa cara lain selain dalam berbentuk situ yaitu menggunakan aplikasi yang langsung bisa kamu gunakan di hp tanpa harus melakukan pencarian pada google. Aplikasi pun mempunyai keunggulan dari segi kemudahan serta dukungan fitur lainnya. Jadi kamu dapat menyesuaikannya sesuai kebutuhan.
Bedanya mengandalkan situs download yang sudah di jelaskan di atas yang hanya untuk kebutuhan 1, atau 2 kali, tetapi kalau lebih dari itu bahkan sering download video IG karena kebutuhan setiap harinya, alangkah baiknya agar menggunakan aplikasi saja, karena dengan memakai aplikasi kamu dapat mendownload dengan cepat dan mudah meskipun dalam jumlah banyak.
Semakin penasaran apa saja aplikasi yang bisa untuk download video instagram? Yuk kita simak rekomendasi aplikasi berikut ini.
1. FastSave
Fastsave merupakan aplikasi download video dari instagram yang sudah cukup populer dalam menangani unduhan video atau foto dari instagram. Kamu dapat menginstallnya pada PlayStore atau Apps store. Aplikasi ini sudah tercatat lebih dari 50 juta install. Aplikasi ini cukup di sukai oleh pengguna karena mempunyai fitur yang bagus dan ukuran file yang di miliki kecil yaitu hanya 5.8MB. Untuk masalah keamanan pun sangat tidak di ragukan lagi, karena pada dasarnya aplikasi yang terinstall dari PlayStore atau Apps store tersebut sudah bebas dari Virus yang berbahaya atau malware.
2. Downloader for Instagram (Video Photo Story Saver)
Memiliki rating 4.4 serta testimoni 30 ribu orang lebih ini cukup dapat kamu andalkan sesuai kebutuhan download video dari instagram dengan mudah. Keunikan lainnya yang membuat aplikasi ini di buru orang yaitu di saat kamu sedang mendownload video kamu tidak usah keluar dari aplikasi ig, bahkan kamu dapat melakukan download sambil beraktifitas buka konten ig dan mempostingnya.
Aplikasi tersebut juga tidak bersusah payah untuk kamu melakukan login. Jadi setelah terinstall, kamu dapat langsung untuk menggunakannya untuk mendownload video dari IG. Selain itu juga kamu bisa untuk menambahkan akun IG tanpa ada batasan dalam memudahkan kamu untuk menandai akun yang memiliki konten bagus.
3. Videolife
Aplikasi ini dapat mudah kamu unduh pada Play Store, dengan ukuran aplikasi yang terbilang cukup ringan yaitu hanya 6 MB, aplikasi tersebut juga mempunyai rating 4,6 serta sudah di unduh lebih dari 9 juta kali.
Caranya mudah sekali seperti pada umumnya yang biasanya kamu hanya perlu menyalin linknya saja dari video yang kamu inginkan. Kemudian setelah itu segera kamu membuka aplikasi Videolife buat bisa mendownload videonya dari instagram.
Kamu cukup tempelkan link video tersebut ke kolom yang tersedia pada Videolife, kemudian tekan unduh dan tunggulah beberapa waktu untuk menyelesaikan prosesnya. Pastinya setelah selesai video kamu akan langsung tersimpan pada galeri hp kamu.
Akhir Kata
Itulah beberapa rekomendasi yang kami sampaikan serta langkah – langkah cara yang singkat. Mungkin cukup sekian saja penjelasan dari kami mengenai Cara Download Video Instagram, semoga dapat sangat membantu untuk kalian semua.