23 Cara Mengempeskan Pipi Bengkak Karena Sakit Gigi Paling Wajib Dicoba
Selain rasa nyeri yang begitu mengganggu, ada keluhan lain yang terjadi saat sakit gigi, yakni pipi yang membengkak. Gigi meradang dan ngilu disertai dengan pipi bengkak tentu menjadikan segala rutinitas yang seharusnya bisa dilakukan normal pada akhirnya turut menjadi sedikit berantakan. Lalu adakah cara mengempeskan pipi bengkak karena sakit gigi supaya penampilan juga menjadi lebih baik?
Bukan hanya mencegah dehidrasi, air putih mampu membuat area gigi yang sakit dan nyeri menjadi jauh lebih tenang. Minumlah air putih, namun jangan terburu ditelan, melainkan didiamkan ditahan di dalam mulut terutama pada area yang nyeri. Jika memang udara sedang dingin-dinginnya, maka lebih baik pakai air hangat saja, begitupun sebaliknya.
Garam mengandung yodium dan diyakini bahwa kandungan inilah yang akan membuat rasa nyeri dan ngilu menjadi jauh lebih ringan. Campurkan garam ini dengan air hangat secara merata, lalu berkumurlah menggunakan larutan ini sampai rasa nyeri mengalami penurunan.
Dalam meredakan atau mengempeskan pipi yang bengkak karena sakit gigi, tentunya rasa nyeri dari gigi yang sakit juga perlu untuk diatasi lebih dulu. Jeruk nipis yang kaya dengan kandungan vitamin C diyakini efektif dalam meredakan sakit gigi secara alami sehingga layak untuk dicoba.
Cara paling ampuh adalah dengan memeras sari jeruk nipis yang kemudian dioles ke area gigi yang sakit. Lakukan cara ini 10 menit sekali sampai habis perasannya. Melakukan rutin akan memberikan hasil paling efektif untuk pengurangan rasa sakit di gigi sekaligus juga membuat bengkak mengempis dengan baik dan alami.
1. Melakukan Pijatan dengan Es
Pipi bengkak karena sakit gigi dapat juga diatasi menggunakan es seperti pada kasus bengkak lainnya. Pemberian pijatan secara lembut memakai es diyakini mampu membuat rasa nyeri di bagian gigi terasa berkurang. Namun dalam memijat, bungkuslah esnya lebih dulu dengan handuk/kain tipis; efek dingin dari es akan menyentuh sel saraf, khususnya yang tengah meradang.
Dalam mengempeskan pipi yang bengkak sebagai akibat sakit gigi, cobalah mengambil cengkeh secukupnya lalu ditumbuk sampai halus. Sesudah itu, lanjutkan dengan meletakkan hasil tumbukan cengkeh pada gigi yang sakit dan dengan kapas Anda bisa menutupnya.
Sebagai cara alternatif, bisa juga kain bersih dicelup ke cairan yang sudah dicampur dengan cengkeh bubuk (hasil tumbukan tadi) dan garam. Kain tersebut kemudian ditempelkan ke bagian gigi yang nyeri dan sakit. Nyeri akan berkurang dan bengkak juga akan sedikit demi sedikit mengempes sehingga Anda bisa mencoba bahan alami ini.
Terlepas dari efek samping bawang merah, bumbu dapur ini dengan kandungan enzim di dalamnya diketahui dan dipercaya secara efektif menyembuhkan segala masalah kesehatan mulut. Pipi yang bengkak pun akan dapat dikempeskan kembali dengan bawang putih yang ditempelkan atau dikunyah-kunyah secara rutin. Kuman maupun bakteri di dalam mulut dijamin akan dapat dibasmi dengan baik.
Orang tua zaman dulu kerap memanfaatkan daun sirih sebagai cara menguatkan gigi. Daun sirih yang dikunyah-kunyah ditambah dengan kapur sirih adalah cara yang tepat untuk membuat kesehatan gigi dan mulut tetap terjaga baik. Rupanya cara ini juga baik untuk membuat nyeri sakit gigi berkurang dan pipi yang bengkak cepat mengempes.
Tumbuklah daun sirih sampai agak halus dan kemudian Anda seduh dengan air panas; jangan lupa untuk menambahkan garam secukupnya. Sesudah itu, air daun sirih plus garam tersebut adalah ramuan yang bisa dipakai untuk berkumur. Berkumurlah beberapa saat dan kemudian lagi dan lagi sampai ramuannya habis.
Salah satu khasiat dari belimbing wuluh adalah meringankan rasa sakit pada gigi. Cara penggunaannya pun tergolong mudah karena cukup dengan belimbing wuluh dikunyah-kunyah; sebelumnya bisa diberi sedikit garam. Bila Anda takut gigi terasa begitu sakit, lakukan secara perlahan saja dan setelah beberapa saat, minumlah air putih untuk membersihkan mulut.
1. Menggunakan Irisan Kentang Metah
Kentang yang masih mentah dikenal juga sebagai alkaline alami di mana bahan ini membawa sifat antiseptik. Irislah kentang yang masih mentah dan irisan tersebut yang ditempelkan pada bagian gigi yang sakit setidaknya 1 jam atau ditinggalkan semalaman pun boleh. Sesudah itu, bersihkan mulut dengan air bersih.
Kamomil lebih dikenal sebagai bahan yang mampu mengurangi rasa stres, tak hanya itu kamomil juga bisa menjadi cara menghilangkan jerawat bruntusan yang ampuh. Namun untuk pipi bengkak karena sakit gigi pun bisa dicoba, yakni dengan meminum teh kamomil hangat 3-4 cangkir dalam sehari setiap harinya. Atau bisa juga digunakan secara topikal yakni pengaplikasikan di atas wilayah yang sakit sehari beberapa kali.
Dalam menggunakannya, Anda bisa memasukkan biji wijeh sebanyak 4 sendok teh ke dalam panci, lalu tambahkan air secukupnya untuk kemudian direbus selama 5 menit. Bola kapas dapat dicelupkan ke dalam ramuan dan kemudian oles ke bagian gigi yang terasa sakit, tempelkan di sana kurang lebih 15 menit lamanya dan keluarkan bilsa sudah. Perawatan semacam ini bisa diulangi seharinya 2-3 kali agar bengkak di pipi cepat kempes dan rasa sakit di gigi sendiri pun bisa hilang.
Dalam perawatan menggunakan minyak zaitun, Anda bisa menyiapkan lebih dulu bola kapas untuk kemudian dicelupkan ke dalam minyak zaitun yang sudah dituang ke dalam sebuah mangkok. Bola kapas yang sudah dicelup bisa diaplikasikan pada bagian gigi yang sakit dan kompreskan di sana selama beberapa menit. Ulangi cara ini sesuai kebutuhan supaya bengkak pada pipi juga cepat hilang.
Supaya pipi bengkak karena sakit gigi bisa cepat kempes dan rasa sakit di gigi juga cepat berkurang, Anda bisa mencoba meningkatkan asupan vitamin C. Konsumsilah buah atau makanan-makanan yang mengandung vitamin C tinggi agar nyeri dan bengkak cepat hilang secara alami.
1. Memakai Minyak dan Daun Peppermint
Untuk mengempeskan pipi bengkak dengan minyak peppermint, ambil 2-4 tetes minyak tersebut dan aplikasikan langsung pada gigi yang sakit beberapa menit saja dan lakukan cara ini sehari 3-4 kali. Sedangkan untuk daun peppermint, Anda bisa menyediakan secukupnya dan tempatkan pada area gigi yang sakit; tinggalkan beberapa menit dan setelah itu buang. Lakukan cara ini juga beberapa kali sehari, barulah untuk membersihkannya Anda bisa menggunakan air hangat.
1. Menggunakan Kantong Teh Hitam
Seduh teh hitam lebih dulu dengan kantong teh hitam, lalu kantongnya Anda keluarkan dan tiriskan. Setelah itu, kantong teh hitam tersebut bisa ditempatkan pada gigi yang sakit, bisa selama beberapa jam saja atau semalaman. Bila sudah, gunakan air hangat dan garam untuk berkumur membersihkan bagian dalam mulut. Per harinya Anda bisa melakukan cara ini sekali saja, namun langkah ini sebaiknya dilakukan teratur sampai beberapa minggu.
Walau ada bahaya bawang putih mentah, penting untuk mengetahui bahwa bawang putih juga mampu memberikan manfaat besar bagi pipi bengkak karena sakit gigi. Campurkan irisan bawang putih dengan garam sedikit yang kemudian bisa dikunyah-kunyah untuk bisa mengurangi rasa sakitnya. Tak hanya rasa sakit di gigi, bengkak pada gigi dijamin akan kempes setelah beberapa hari.
Untuk mengempeskan kunyit berikut juga mengurangi gigi yang sakit, Anda bisa mencoba mencampurkan sesendok teh kunyit bubuk dengan air sedikit demi membentuk adonan pasta. Aplikasikan pasta ini pada bagian gigi yang nyeri setelah menyikat gigi. Tunggu diamkan selama 15 menit dan gunakan air hangat untuk berkumur dan membersihkannya.
Dalam membuat pipi bengkak karena sakit gigi kempes dan sakit pada gigi berkurang, teteskan beberapa kali minyak oregano ke bagian gigi yang sakit dan lakukanlah secara rutin. Cara ini mampu menolong Anda untuk mengurangi rasa nyeri berikut juga membantu supaya risiko infeksi turut menurun.
Pipi bengkak karena sakit gigi bisa juga diatasi menggunakan lidah buaya. Ada kandungan asam karbolat di dalam lidah buaya yang bersifat atau berperan sebagai anti-inflamasi alami. Bahkan lidah buaya dengan saponin pun akan membantu membasmi berbagai virus dan bakteri di dalam mulut serta meredakan nyeri berikut mengempeskan bengkak secara efektif.
Ambil secukupnya baking soda yang dicampurkan dengan sedikit air supaya terbentuk adonan pasta. Oleskan ramuan ini ke bagian gigi atau gusi yang sakit menggunakan jari. Sesudah 20 menit berlalu, Anda bisa menyikat gigi seperti biasanya. Hanya saja jangan terlalu banyak dan berlebihan karena ada bahaya baking soda untuk diperhatikan juga.
Buah pepaya segar bisa menjadi obat bagi pipi bengkak dan sakit gigi. Irislah pepaya yang sudah Anda beli dan irisannya dapat ditempelkan ke bagian gigi yang sakit. Biarkan 10 menit di sana sebelum kemudian dibersihkan dengan cara berkumur menggunakan obat kumur antiseptik.
Teteskan beberapa kali minyak pohon teh pada sikat gigi Anda dan kemudian gunakan untuk menggosok gigi; lakukan cara ini beberapa kali dalam sehari secara teratur. Atau, boleh juga tambahkan 8-10 tetes minyak pohon teh ke dalam secangkir air hangat; setelah tercampur, desirkan atau kumurkan di dalam mulut. Supaya hasil maksimal, lakukan cara ini sehari 3-4 kali.
1. Menggunakan Cuka Sari Apel Mentah
Ambil 3 sendok teh cuka sari apel mentah yang kemudian bisa didesirkan di dalam mulut selama beberapa menit sebelum akhirnya bisa dibuang (jangan pernah menelannya). Setelahnya, gunakan air hangat untuk membersihkan bagian dalam mulut. Cara ini sebaiknya dilakukan beberapa kali sehari supaya sakit gigi cepat sembuh dan pipi bengkaknya pun cepat mengempes.
Demikianlah cara mengempeskan pipi bengkak karena sakit gigi paling alami dan ampuh wajib untuk dicoba. Semoga dengan beberapa rekomendasi cara ini, Anda tak lagi khawatir ketika sakit gigi membuat pipi Anda super bengkak.