4 Cara Dan 4 Tips Membuat Bubur Sumsum Praktis Enak Dan Gurih

Cara Membuat Bubur Sumsum adalah resep dan langkah-langkah untuk membuat bubur sumsum yang mudah dan enak. Bubur sumsum merupakan salah satu bubur yang sangat disukai oleh semua kalangan. Bubur sumsum adalah bubur yang terbuat dari tepung beras dengan variasi pakai santan atau tanpa santan dan kuah gula merah cair.

Bubur ini biasa digunakan untuk cemilan yang mengenyangkan karena kandungan karbohidratnya yang tinggi. Anda bisa membuat variasi bubur sumsum yang cukup banyak. Misalnya variasi bubur sumsum hijau, kemudian cara membuat bubur sumsum dan biji salak, cara membuat bubur sumsum tanpa santan. Bisa juga dipakai untuk makanan pendamping asi sebagai bubur sumsum bayi. Bagaimana cara membuat bubur sumsum dengan segala varasinya? Berikut resep membuat bubur sumsum.

4 Resep Bubur Sumsum Enak dan Gurih
1. Cara Membuat Bubur Sumsum Tanpa Santan Praktis
Bubur Sumsum Tanpa SantanBubur sumsum juga cocok untuk sarapan anak-anak setiap pagi. Bubur sumsum bisa menjadi menu sarapan andalan keluarga Anda. Karena dapat dibuat dengan mudah, praktis dan hemat waktu. Kandungan karbohidrat dan glukosa yang tinggi cocok untuk menambah tebaga ananda tercinta di sekolah.

Bahan bubur:

• Air 400 ml
• Daun pandan 2 lembar
• Garam 1 sdt
• Krimer 50 g
• Tepung Beras 100 g

Bahan kuah:

• Daun pandan 1 lembar
• Air 250 ml
• Gula merah 200 g
• Gula pasir 50 g

Cara membuat bubur sumsum tanpa santan :

1. Cara membuat bubur sumsum tanpa santan dimulai dari menyiapkan krimer, tambahkan 400 ml untuk mencairkan krimer.
2. Ambil panci, tuang tepung beras. Campurkan tepung beras dengan krimer cair 200 ml, lalu aduk hingga rata.
3. Untuk sisa krimer cair dimasak sampai mendidih. Tambahkan daun pandan juga garam.
4. Masukkan tepung beras 100 g yang sudah diencerkan.
5. Aduk terus sampai kental.
6. Angkat, dan sajikan.

2. Resep Bubur Sumsum Hijau Enak
Bubur Sumsum Hijau

Bubur sumsum mengandung gula dan santan yang gurih sehingga sangat cocok untuk menu berbuka puasa. Dengan adanya perpaduan rasa manis dan gurih pada bubur sumsum ini, sangat cocok untuk mengembalikan kondisi tubuh yang telah seharian menahan lapar serta haus.

Bahan bubur sumsum hijau:

• 100 g tepung beras
• 850 ml santan
• 1 sdt garam
• 6 lembar daun pandan
• Pewarna makanan hijau, secukupnya

Cara Membuat bubur sumsum hijau:

1. Cara membuat bubur sumsum hijau dimulai dengan menyiapkan 650 ml santan. Bagi santan tersebut di dua gelas.
2. Ambil salah satu gelas santan, rebus dengan 5 lembar daun pandan. Rebus dengan kondisi api kecil, aduk terus supaya santan tidak pecah.
3. 1 gelas santan lainnya dituang di tepung beras. Aduk sampai tidak menggumpal dan tambahkan garam.
4. Tuang pewarna makanan warna hijau, aduk sampai adonan rata. Masukkan adonan dalam santan yang sedang direbus. Aduk sampai rata dan tidak ada gumpalan.
5. Jika sudah benar-benar rata, matikan kompor.
6. Siapkan gula merah, cincang dan masak menggunakan api kecil. Tambahkan satu lembar daun pandan dan air secukupnya. Aduk sampai gula larut.
7. Rebus sisa santan sekitar 200 ml untuk kuah.
8. Hidangkan dengan cara ambil mangkuk, masukkan adonan dan tambahkan gula merah serta kuah santan.

3. Resep Bubur Sumsum Untuk Bayi Yang Gurih
Bubur Sumsum Bayi

Bubur sumsum memiliki tekstur yang sangat lembut dan rasanya yang sangat enak sehingga sajian dari bubur sumsum sangat cocok bagi si kecil yang baru mulai mengenal makanan. Membuat bubur sumsum untuk bayi sangatlah mudah. Karena hanya membutuhkan bahan-bahan dan cara pembuatan yang tidak banyak.

Bahan :

• Tepung beras 15 g atau 1,5 sdm
• Kacang hijau 10 gr atau 1 sdm, direbus dan dihaluskan
• Santan encer 75 cc atau 1/3 gelas belimbing
• Daun bayam 20 gram, diiris halus

Cara Membuat :

1. Cara membuat bubur sumsum untuk bayi dimulai dengan merebus kacang hijau juga daun bayam. Lalu, saring menggunakan saringan atau blender halus. Sisihkan.
2. Ambil tepung beras, larutkan dengan air sedikit. Tuang santan, aduk rata. Masak dengan api kecil sampai benar-benar matang.
3. Hasil saringan dari langkah pertama dituang kedalam adonan yang direbus, lalu aduk sampai rata.
4. Jika sudah meletup-letup dan matang, hidangkan dalam wadah makanan. Sebaiknya, hindari menyajikan makanan dengan menggunakan wadah yang berbahan melamin dan plastik.

4. Resep Cara Memasak Bubur Sumsum Candil Enak

Ada banyak sekali variasi cara membuat bubur sumsum. Salah satunya yaitu cara membuat bubur sumsum candil yang enak dan mudah. Variasi bubur sumsum candil banyak disebut dengan bubur sumsum biji salak. Karena bentuk candil yang seringnya dicetak bulat menyerupai bentuk biji salak. Bagi Anda yang ingin tahu cara memasak bubur sumsum candil, berikut ini adalah bahan-bahan yang harus dipersiapkan serta langkah-langkah yang dapat Anda ikuti.

Bahan-bahan membuat bubur sumsum candil
* 50 Gram Tepung beras
* 1 Lembar Daun Pandan
* 500 mililiter Santan
* 1/4 Sendok teh garam
* 300 Gram Ubi untuk membuat Candil
* Tepung Aci secukupnya

Bahan-bahan Kuah Bubur
* 150 Gram Gula Merah
* 150 mililiter Air
* 1 Sendok Teh Gula Pasir
* 1 Lembar Daun Pandan

Cara Memasak Biji Salak
1. Rebus ubi terlebih dahulu hingga matang. Jenis ubi yang digunakan yaitu bisa menggunakan ubi merah maupun jenis ubi yang lainnya.
2. Haluskan Ubi yang sudah matang.
3. Campurkan ubi yang sudah dihaluskan dengan tepung aci yang telah disiapkan dan uleni hingga menjadi kalis.
4. Bentuk bulat-bulat kecil sesuai dengan selera Anda. Agar tidak lengket, Anda bisa mengoleskannya menggunakan tepung terigu.
5. Siapkan air secukupnya untuk mendidihkan bola-bola ubi yang telah dibuat tersebut.

Cara Membuat Bubur Sumsum
1. Campurkan tepung beras dengan santan pada panci.
2. Masak campuran tersebut. Agar adonan tidak menggumpal, pastikan Anda terus mengaduk-aduk adonan tersebut. Aduk bubur hingga mengental dan kalis. Masak adonan tersebut hingga benar-benar matang.
3. Selama mengaduk, Anda bisa menambahkan bumbu-bumbu yang lainnya seperti garam dan daun pandan. Sehingga bubur menjadi gurih dan wangi.

Cara Memasak Kuah Bubur
1. Siapkan wadah atau panci, masukkan semua bahan-bahan untuk membuat kuah bubur.
2. Rebus semua bahan hingga mendidih.
3. Diamkan hingga dingin, kemudian saring kuah tersebut.
4. Masukkan candil yang sudah matang pada kuah.
5. Bubur sumsum kuah candil sudah siap untuk dihidangkan.

Baca juga untuk resep yang lainnya mengenai : Resep Kue dari Ubi Kayu, Brownies dan Cupcake Super Yummy!

4 Tips Membuat Bubur Sumsum Yang Tidak Menggumpal

Berikut adalah 4 cara membuat bubur sumsum agar tidak menggumpal:

1. Memilih Tepung

Tepung yang Anda gunakan sebagai bahan membuat bubur sumsum tentu sangat mempengaruhi kualitas bubur yang akan Anda hidangkan. Agar bubur terasa lezat, maka pilihlah tepung beras yang tinggi kualitasnya. Ciri tepung beras yang berkualitas adalah tidak apek, warna putih mengkilat. Selain itu, bubur juga akan terasa gurih jika Anda mengimbangi pemilihan tepung dengan santan yang juga berkualitas. Santan segar akan memberikan citarasa yang lebih gurih dibanding santan kemasan.

2. Larutkan Tepung Beras

Larutkan tepung beras menggunakan sebagian santan di mangkuk khusus. Aduk adonan dan larutkan hingga benar-benar licin. Kemudian, pindahkan ke panci, panaskan. Cara membuat bubur sumsum agar tidak menggumpal ini juga membantu supaya tekstur bubur terasa lembut.

3. Masak Dengan Api Sedang

Larutkan tepung beras menggunakan sebagian santan di mangkuk khusus. Aduk adonan dan larutkan hingga benar-benar licin. Kemudian, pindahkan ke panci, panaskan. Cara membuat bubur sumsum agar tidak menggumpal ini juga membantu supaya tekstur bubur terasa lembut.

4. Kesalahan lainnya

Hindari beberapa kesalahan yang sangat fatal. Misalnya, Anda sebaiknya mengaduk tepung beras dan juga air sebelum Anda menyalakan kompor. Jika sudah rata, maka selanjutnya yang dapat Anda lakukan adalah menyalakan kompor dan tetap mengaduk.Tak hanya itu, tetapi juga kalau jarang mengaduk adonan, pasti bubur jadi menggumpal. Semakin lama di atas kompor dengan kondisi api menyala, maka bubur akan semakin mengental. Itulah mengapa pengadukan sebaiknya tidak boleh berhenti dan terus semakin cepat.

Pastikan Anda mengaduk dengan benar yaitu sampai ke bagian bawah panci. Jarang diaduk selain membuat bubur jadi menggumpal, juga dapat membuat bubur gampang gosong.

Nah, itulah beberapa trik cara membuat bubur sumsum tanpa santan, bubur sumsum hijau, atau bubur sumsum yang aman dan sehat untuk bayi dan bubur sumsum biji salak. Hidangan bumbur sumsum ini juga sangat cocok dinikmati bersama keluarga ketika waktu santai. Dengan demikian, Anda punya koleksi resep baru yang dapat dicoba kapanpun di rumah. Semoga berhasil!