Cara Mudah Membuat CV Di Word Yang Menarik Dan Cepat
Curriculum Vitae seringkali menjadi problematika utama para calon pekerja karena itu merupakan salah satu faktor penting yang dilihat oleh para HRD. Banyak dari kita yang menggantungkan diri dengan membuat CV melalui aplikasi agar lebih praktis dan mudah.
Selain itu, pilihan warna serta template menjadi pilihan yang tidak dapat terelakkan. Padahal tidak semua hal yang “nyentrik” itu dapat menarik perhatian loh! Bahkan kebanyakan para HRD malah lebih menyukai Curriculum Vitae yang terlihat simple.
Dalam membuat CV yang simple dan elegan tidak perlu menggunakan aplikasi. Kita bisa membuatnya menggunakan Word loh! “Hah, menggunakan Word? Bagaimana caranya? Memang bisa?” Ssst! Stop! Hentikan semua pertanyaan yang ada di kepalamu.
Jangan kebingungan sobat, melalui artikel ini MySkill.id akan mengajak kamu untuk belajar dan memahami cara membuat Curriculum Vitae yang menarik, simple, dan elegan melalui Word. Tunggu apalagi? Yuk kita simak bersama!
1. Gunakan Template
Template CV di WordJangan salah mengira apabila menggunakan Word berarti tidak dapat menemukan template yang sesuai. Tentu saja ada! Hanya perbedaannya adalah apabila kita menggunakan aplikasi selain Word maka kita akan mendapat lebih banyak variasi gaya, warna, maupun bentuk CV yang begitu kreatif dan unik.
Berbeda dengan template CV untuk Word yang biasanya begitu sederhana, simple, namun elegan. Hal yang dapat kamu lakukan adalah dengan mengunduh template tersebut melalui internet. Setelah melakukan pengunduhan, kamu hanya tinggal mengedit dan memberikan informasi tambahan pada CV kamu.
Tentu ini merupakan hal yang sangat mudah untuk dilakukan bukan? Sangat praktis dan sederhana. Selain itu, kamu dapat menemukan template tersebut di Word itu sendiri dengan cara:
1. Klik menu File
2. Lalu klik New
3. Klik Opsi More Template
4. Pilih Resumes and Cover Letter, lalu pilih template untuk CV dan kamu dapat membuatnya dengan mudah.
2. Membuat CV Tanpa Template di Word
Cara mudah membuat CV tanpa templateBagaimana jika tidak menggunakan template? Tentu saja bisa dong! Kamu dapat membuatnya dengan mudah tanpa menggunakan template. Hal pertama yang kamu lakukan adalah dengan membuat terlebih dahulu daftar list yang akan kamu tuliskan pada CV kamu. Hal ini bertujuan agar kamu tidak kebingungan dalam menyusunnya.
Dalam membuat list tersebut jangan lupa untuk mencantumkan profil lengkap hingga kontak kamu yang bisa dihubungi, riwayat pendidikan dan kualifikasi yang kamu punya, pengalaman kerja, organisasi, maupun kegiatan sukarela, keahlian (skill) dan kelebihan dan kekurangan yang kamu punya.
Kelebihan dari membuat CV tanpa menggunakan template adalah kamu menjadi lebih mudah untuk menyesuaikan kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan yang kamu lamar sehingga membuat persiapan dalam membuat CV menjadi lebih maksimal. Selain itu, kamu dapat menyesuaikan tata letak informasi yang ada di Curriculum Vitae kamu tanpa harus mengikuti aturan seperti template pada umumnya.
Itulah cara membuat CV dari Word. Begitu sederhana dan tidak sulit bukan? Kedua cara di atas berlaku untuk versi word 2007, 2010, 2013, 2016 dan yang terbaru. Kamu tidak perlu kebingungan dan merasa aneh saat membuat CV menggunakan Word. Jika kamu pernah melakukan kesalahan dalam membuat CV jangan berkecil hati. Terkadang dengan adanya kesalahan yang pernah kita alami itu membuat kita menjadi lebih baik di masa depan. Jadi tetaplah semangat para sobat MySkill.id!
Buat kamu yang ingin meningkatkan kualitas skill dan Curriculum Vitae untuk menunjang karir, yuk join MySkill.id! Di sini, kami menyediakan berbagai pelatihan upskilling via e-learning dan bootcamp yang bisa kamu ikuti dengan berbagai praktisi dan cara yang menyenangkan.
Editor : Apreliani Dwiastuti