Cara Memasang Twibbon Online
Sekarang ini bikin foto twibbon online lagi ngetrend, jadi kamu jangan sampai terlewat untuk tetap eksis dan hype dengan tren yang satu ini ya.
Bukan hanya sekedar viral, tapi juga banyak kampanye-kampanye bermanfaat melalui twibbon ini lho! Kenapa?
Karena ia merupakan frame foto yang menjadi sarana untuk menyampaikan pesan tertentu.
Contohnya adalah campaign (kampanye) twibbon hari pahlawan, donor darah, vaksinasi, hari kartini, hari pancasila, hari raya idul fitri dan idul adha, sumpah pemuda, sampai hari kemerdekaan Indonesia.
Jadi, silahkan baca artikel ini sampai selesai, agar kamu bisa mempraktekkan cara memasang dan edit twibbon online sendiri.
Gratis lagi, yuk lanjut membaca!
Baca juga: Daftar Aplikasi Download Video dan Reels Instagram Gratis
Apa itu Twibbon?
Frame (Bingkai Foto)Twibbon adalah sebuah desain bingkai yang dibuat transparan dibagian tertentu (biasanya ditengah) untuk keperluan tertentu.
Saat ini ia menjadi sebuah sarana iklan promosi untuk mengkampanyekan momen tertentu.
Contohnya: Momen hari pancasila, hari raya hingga kampanye donor darah PMI, atau bahkan hari sumpah pemuda.
Bisa juga untuk sekedar “eksis” di media sosial, seperti bingkai almamater sekolah, kampus, dan nama daerah.
Dengan hadirnya twibbon ini, maka orang-orang yang tidak memiliki keahlian desain dapat dengan mudah memasukkan foto mereka ke dalam bingkai yang sudah didesain sekeren mungkin.
Baca juga: Gratis! 15 Aplikasi Edit Foto Instagram Feed & Story
Catatan: Khusus untuk momen hari anak sedunia kamu bisa mengunjungi link twibbon hari ibu nasional ini.
Bagaimana sih caranya memasang serta mengedit twibbon secara online tanpa aplikasi?
Caranya cukup mudah lho ternyata, silahkan kamu ikuti langkah-langkah di bawah ini:
1. Kunjungi situs twibbonnya, klik di sini.
2. Cari dan pilih tombol login yang terletak di navbar kanan atas.
3. Kamu bisa login menggunakan akun Google ataupun akun facebook.
4. Sesaat setelah berhasil login, pilih dan klik Start Campaign.
5. Setelah itu akan tampil sebuah formulir Campaign Details.
6. Isi semua kolom yang tersedia pada formulir tersebut, dilanjutkan dengan klik I’m Happy, Continue.
7. Kemudian situs akan mengarahkan kamu ke bilah Add File (Tambah File), lalu pilih gambar atau foto yang kamu sukai.
8. Selanjutnya klik upload (unggah).
9. Setelah terunggah, edit gambar sesuai dengan keinginan dan kreatifitas kamu.
10. Jika sudah selesai, klik save atau download.
Mudah bukan? Jika kamu bingung, kamu bisa ajukan pertanyaan pada kolom komentar di bawah ya.
Baca juga: Mudah Banget! Inilah 3 Cara Download Foto Profil Instagram
Cara Memasang Twibbon di PicsArt via HP
1. Pertama-tama, pastikan kamu sudah meng-install aplikasi PiscArt. Jika belum, silahkan unduh aplikasinya di Google Play Store atau di Apple App Store.
2. Selanjutnya buka aplikasi PicsArt.
3. Pilih ikon “+” di bagian tengah bawah.
4. Cari, pilih, dan unggah gambar twibbon yang kamu punya.
5. Setelah gambar tadi terupload, pilih ikon bertuliskan gambar.
6. Kemudian pilih layer 3 lapis (kotak bertumpuk) di kanan bawah.
7. Lalu pilih tanda “+”.
8. Dilanjutkan dengan pilih “lapisan foto”.
9. Sekarang cari, pilih, dab unggah foto kamu yang ingin digabungkan dengan frame twibbon.
10. Setelah terupload, atur ukuran foto kamu dengan cara di-crop.
11. Jika sudah diedit dan di-crop, tekan dan geser foto kamu ke bagian bawah layer.
12. Langkah selanjutnya klik ikon “ceklis” di kanan atas.
13. Selesai, kamu bisa langsung simpan hasil editan kamu atau langsung di-share ke media sosial.
Menggunakan PiscArt juga terbilang sederhana dan mudah, apalagi jika kamu mempunyai minat pada bidang desain.
Baca juga: Aplikasi Desain Hoodie Sendiri
Video Cara Memasang Twibbon Gratis
Tim ApriDesain berhasil menemukan video di Youtube yang pastinya akan membantu kamu, yuk cek videonya di bawah ini:
Sumber: Youtube, Blogger Pray to WinVideo di atas merupakan langkah-langkah untuk mengedit frame foto online melalui situs twibbonize. Caranya antara lain:
1. Pertama silahkan kamu buka situs web twibbonize.com.
2. Cari dan klik menu “Jelajah”.
3. Kemudian ketikan kata-kata yang ingin kamu cari di kolom “Cari Campaign”.
4. Setelah ketemu, pilih dan klik “lihat” campaign untuk mengedit twibbonnya.
5. Lalu klik “Pilih Foto”. Pemilihan foto langsung dari HP atau PC yang kamu gunakan saat membuka websitenya.
6. Selanjutnya, sesuaikan foto yang kamu upload tadi pada bingkai. Kamu bisa geser foto kamu agar pas dengan frame.
7. Apabila dirasa telah sesuai, klik “selanjutnya”.
8. Silahkan tunggu proses unggahan selesai.
9. Terakhir kamu hanya perlu klik “Unduh Foto”.
10. Selesai.
Baca juga: Terbaru! 3 Cara Cek Followers Instagram Online dan Mudah
Penutup
Sebenarnya kamu bisa menggunakan perangkat lunak seperti Adobe Illustrator, CorelDraw, GIMP, Inkscape ataupun Adobe Photoshop.
Meskipun ada yang gratis, namun untuk memakai software di atas kamu harus berlangganan (membeli software) terlebih dahulu dan juga harus memiliki kemampuan desain.
Saat artikel ini ditulis ( ), harga langganan software Adobe Photoshop dan Adobe Illustrator sekitar Rp283.300/bulan.
Jika penasaran kamu bisa cek harganya melalui link di sini.
Ada juga alternatif lain yang gratis, yaitu: GIMP dan Inkscape. Tapi karena komunitasnya masih sedikit, mungkin kamu akan mengalami kesulitan untuk mempelajari kedua software ini.
Lalu juga ada aplikasi Canva dan juga Twibbonize (berbasis web dan juga tersedia di Google Play).
Kamu sudah tahu? Twibbonize ini adalah aplikasi web khsusus bingkai atau frame twibbon buatan karya anak bangsa lho.
Tim kami telah mencobanya, dan untuk cara-cara penggunaannya sudah kami bagikan pada tulisan di atas.
Baik, demikian tutorial cara memasang frame foto gratis dan online ini. Kami harap, tutor singkat ini bisa bermanfaat untuk kamu yang sedang membutuhkannya.
Jangan lupa untuk berikan tanggapan kamu di kolom komentar.
Dan jangan lupa juga untuk bagikan artikel ini ke saudara, saudari, teman, sahabat, hingga orang terkasih kamu.
Terima kasih sudah berkunjung, selamat mencoba dan good luck!