Cara Download Video Facebook Tanpa Aplikasi Di Komputer Dan HP

Membuka Facebook di komputer dan HP. IlustrasiAda dua cara download video Facebook atau FB. Kamu bisa menggunakan aplikasi atau tanpa aplikasi. Cara pertama membutuhkan kamu menginstal software. Sementara yang kedua tidak, cukup secara daring.

Cara online memang lebih mudah. Kamu dapat mengunduh video Facebook dari browser saja. Baik itu dari komputer atau HP.

Cara unduh daring ini gratis alias tidak berbayar. Kamu juga tidak harus mendaftar terlebih dahulu.

Artikel ini akan menjelaskan langkah-langkah mengunduh video Facebook di komputer dan HP tanpa aplikasi. Yakni, menggunakan situs pengunduh online Snapsave app dan Fdownloader yang bisa kamu akses lewat peramban.

Berikut panduannya:

Cara Unduh Video FB di Komputer (PC Windows, laptop, Mac)

Menggunakan Snapsave

1. Buka Facebook di komputer

2. Pilih video yang ingin diunduh. Klik sampai ukurannya membesar.

3. Salin/Copy URL-nya. (URL adalah alamat video yang ada di kolom browser, letaknya di atas video)

4. Buka situs Snapsave.app

5. Tempel/paste URL tadi di kolom Download

6. Klik tombol Download

7. Scroll halaman ke bawah

8. Pilih resolusi video. Misal 720 (HD), lalu klik tombol Download

9. Selesai. Video tersimpan ke komputer.

Cara Unduh Video FB di HP (iPhone dan Android)

Menggunakan Fdownloader

1. Buka aplikasi Facebook di HP

2. Pilih video yang ingin diunduh.

3. Klik Bagikan (Share) berupa ikon tanda panah

4. Pilih Salin/Copy untuk mengopi tautan.

5. Buka browser (Google atau Safari)

6. Buka situs fdownloader.net

7. Tempel link atau tautan ke kolom. Ketuk Download

8. Pilih MP4 untuk mengunduh video. Kamu bisa menggunakan opsi MP3 untuk mengunduh audionya saja.

9. Pilih ukuran video, misal 720 HD, lalu ketuk Download.

10. Selesai. Video tersimpan ke HP

Selamat mencoba

Baca juga: Download Video Facebook (FB) dan TikTok di Savefrom.net: Mudah, Sendiri, tanpa Aplikasi