Cara Cek Nomor Axis Yang Mudah Dan Praktis Tahun 2022

Cara Cek Nomor Axis – Saat ini, hampir semua orang memiliki handphone atau lebih dikenal dengan sebutan smartphone. Penggunaan smartphone ini pastinya membutuhkan internet untuk mendapatkan informasi sekaligus bisa berkomunikasi dengan orang lain. Internet itu sendiri bisa diperoleh melalui kartu operator.

Di Indonesia, sudah ada banyak sekali operator HP, salah satunya adalah operator Axis. Namun, tak semua pengguna Axis atau operator lain mengetahui cara cek nomor Axis. Bagi kalian yang belum mengetahui akan hal itu, tak usah khawatir karena artikel ini akan mengulas tentang cara cek nomor Axis. Jadi, simak artikel ini, sampai habis ya.

Sejarah Kartu Axis
tekno.kompas.comPada tujuh tahun silam, AXIS muncul kembali dengan tampilan baru setelah menyatakan bergabung dengan XL. Kini, merek dagang layanan dengan warna utama mereka yakni warna ungu tersebut membawa gaya hidup baru dalam menggunakan layanan telekomunikasi dengan menyediakan layanan sederhana seperti telpon, SMS, dan data/internet sesuai kebutuhan dengan tarif hemat.

Kembalinya AXIS kali ini ditandai dengan peluncuran program lifestyle “Iritology”, yaitu layanan yang menyediakan “Irit Chat”, “Ngenet Irit”, “Awet Irit”, “Axis Hura-Hura” (khusus Sumatera) yang diluncurkan pada sekitar enam tahun lalu).

Peluncuran kembali merek AXIS mengikuti proses merger dan akuisisi sebelumnya. Keputusan untuk mempertahankan merek AXIS adalah untuk memberikan layanan yang komprehensif kepada pelanggan, berdasarkan kebutuhan masing-masing. AXIS dan XL akan saling melengkapi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Nah, untuk AXIS baru ini, kami memperkenalkan konsep stimulasi, yaitu gaya hidup menggunakan layanan telekomunikasi sederhana berbasis permintaan dengan tarif ekonomis.

Ada beberapa cara yang mudah dan praktis untuk mengetahui nomor perdana kartu Axis, hal ini akan sangat membantu bagi kita yang suka berganti-ganti nomor perdana handphone. Biasanya, kita tidak selalu mengingat dengan baik berapa nomor handphone kita tersebut.

Mengecek nomor handphone juga dapat digunakan untuk memeriksa masa tenggang kartu kita serta memeriksa apakah kartu kita telah terdaftar dengan NIK yang benar.

Kita semua pasti pernah merasakan suatu momen, di mana kita pernah lupa akan nomor handphone kita sendiri ‘kan? Hal ini disebabkan karena kita susah mengingat kombinasi angka-angka yang ada pada nomor perdana handphone yang kita miliki.

Maka dari itu, hal pertama yang bisa kita lakukan adalah mencoba beberapa langkah sederhana yang bisa dipraktekkan untuk mengecek deretan angka tersebut, yaitu melalui handphone kita itu sendiri.

Habisnya masa tenggang kartu kita juga menjadi sebuah masalah sederhana, tetapi cukup menyebalkan karena dapat menyebabkan kita tidak bisa menggunakan kartu yang sudah didaftarkan tersebut dan penggunaan akses untuk komunikasi digital sehari-hari jadi terhambat.

Bila kita hanya bermodalkan bungkus kartu perdana waktu pertama kali beli kartu perdana tersebut, kemungkinan sudah tidak bisa. Hal ini karena kebanyakan pengguna termasuk kita sendiri pasti sudah membuangnya karena menganggapnya sebagai sampah belaka.

Selain itu, kita juga berpikir pasti ada cara yang lebih mudah untuk mengecek nomor operator tanpa harus menyimpan tumpukan kertas.

Cara Cek Nomor Axis Sendiri
tekno.kompas.comKalau kita sudah tahu sistem dari setiap kartu perdana yang kita gunakan dengan baik, maka akan lebih mudah untuk mengecek nomor kartu perdana melalui handphone kita. Di bawah ini akan dijelaskan beberapa cara cek nomor pada kartu perdana Axis itu sendiri dengan caranya yang sangat mudah dan praktis. Bahkan, mungkin beberapa pengguna juga sudah mengetahui betul terkait hal tersebut.

Terlebih lagi, langkah mengecek nomor Axis ini juga diperuntukkan bagi para orang tua yang belum terbiasa menggunakan smartphone. Tanpa berlama-lama lagi, kamu bisa simak langsung pembahasan tentang cara cek nomor Axis di bawah ini.

1. Dengan Melihatnya di Phone Book
Dari beberapa cara yang akan disebutkan di bawah, salah satu cara cek nomor AXIS yang mudah dan praktis ketika kamu lupa nomornya adalah dengan mencoba melihat pada buku catatan yang terdapat di dalam smartphone kamu ketika kamu pertama kali membelinya.

Cara yang satu ini hanya bisa kamu lakukan jika nomor smartphone sudah tersimpan sebelumnya di dalam buku catatan smartphone. Caranya cukup dengan mengetikkan label kontak sesuai dengan nama yang disimpan pada daftar kontak. Dengan demikian kamu dapat mengetahui nomor smartphone AXIS yang tidak kamu ingat.

2. Gunakan Layanan SMS
Cara lain untuk mengecek nomor AXIS yang bisa kamu klaim adalah dengan menggunakan layanan SMS atau aplikasi chatting. Anda dapat meminta teman atau anggota keluarga untuk mengirim pesan balasan menggunakan nomor Anda.

Tentu saja, pastikan teman Anda aktif terlebih dahulu. Tidak lupa untuk memastikan nomor Anda tersimpan dengan baik di daftar kontak Anda, terutama jika Anda adalah orang yang kurang baik ingatannya.

3. Dial Up
Seperti penyedia layanan lainnya, Axis menawarkan layanan SMS kepada pengguna yang ingin memverifikasi nomor telepon. Namun seiring berjalannya waktu, Axis kemudian menghapus layanan ini dan menggantinya dengan layanan dial-up.

Ada beberapa cara untuk memverifikasi nomor Axis Anda menggunakan layanan dial-up, berikut prosedurnya:

1. Tiga kode USSD dapat digunakan.
2. Hal pertama yang perlu dilakukan adalah menggunakan kode *2#
3. Kemudian, kamu dapat menekan *1243*7# yang dilanjutkan dengan memilih menu informasi nomor.
4. Langkah ketiga, kamu bisa gunakan kode USSD *123*10#.
5. Setelah itu, nomor yang digunakan akan langsung muncul.

Selain menggunakan layanan dial-up atau operator, verifikasi nomor Axis dapat dilakukan melalui media sosial. Hal ini adalah upaya untuk mengikuti perkembangan zaman. Perkembangan zaman yang semakin maju dapat memudahkan kita untuk melakukan setiap kegiatan yang berhubungan dengan penggunaan teknologi utamanya pada aspek-aspek kecil, seperti lupa nomor handphone salah satunya.

Ada beberapa media sosial resmi dari kartu Axis yang dapat ditemukan, seperti sosial media twitter dan instagram dan dapat dicari dengan mudah. Nampaknya, mereka dengan mudah dapat juga ditemukan dengan nama pengguna di Twitter yakni bernama @ask_AXIS dan @Axis_id di instagram, serta bisa juga melalui email [email protected].

5. Manfaatkan Layanan Bantuan dari Operator
Terkadang, opsi dial-up tidak bisa dilakukan saat terjadi gangguan jaringan. Untuk keperluan darurat lebih mendadak, Kamu dapat memanfaatkan layanan bantuan layanan operator AXIS. Keuntungan lain dari menggunakan layanan ini adalah kamu dapat mengaksesnya kapanpun dan dimanapun berada.

Cara cek nomor AXIS adalah dengan menghubungi 838 pada smartphone. Nantinya, staf Iranian pihak petugas layanan akan segera menjawab panggilanmu dan membantu mengecek nomor principle sedang digunakan. Untuk panggilan ke center ini, Kamu Kwa dikenakan tarif hanya sebesar Rp 800,- saja per panggilan. Sangat terjangkau, bukan?

Selain menghubungi nomor center principle tertera, kamu juga dapat melakukan panggilan langsung ke nomor . Untuk melakukan panggilan ini, kamu juga akan dikenakan biaya per panggilan. Cara lain untuk menjangkau pusat bantuan AXIS adalah dengan mengirim email. Untuk melakukannya, cukup kirim email permohonan untuk mendapatkan informasi kartu ke [email protected] pada hari dan jam kerja kantor.

Jika kamu mengirimkan email di malam hari, maka kemungkinan balasan baru petugas layanan datang keesokan paginya. Cara ini bisa digunakan jika kamu memerlukan informasi nomor kartu dalam kondisi wajar dan tidak terlalu merepotkan.

6. Aplikasi
Cara cek nomor selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi AXIS Net. Aplikasi AXIS Net merupakan platform khusus yang dibuat untuk meningkatkan layanan telekomunikasi bagi penggunanya. Jika Anda ingin menggunakan layanan ini, Anda harus mengunduh aplikasi ini terlebih dahulu.

Jika Anda menggunakan ponsel Android, Anda harus mengunduhnya dari Play Store dan jika Anda menggunakan iPhone, Anda harus mengunduhnya dari menu App Store. Setelah berhasil, Anda harus membuat akun terlebih dahulu dengan memasukkan nomor telepon Axis yang biasanya tercantum pada kartu perdana Anda (hanya untuk langganan).

Kemudian, lakukan registrasi dan login ke aplikasi. Setelah itu, akan muncul informasi, mulai dari jumlah, waktu operasi, saldo pulsa, dan lain-lain.

Itulah 6 cara cek nomor Axis yang bisa kamu gunakan ketika lupa dengan nomor Axis. Keenam cara itu, bisa kamu bagikan kepada teman-teman, semoga bermanfaat, Grameds.

Cara Cek Masa Tenggang Kartu Axis
nasabamedia.comKetika kartu perdana Anda memasuki waktu masa tenggang itu berarti kartu Anda sudah melewati waktu yang ditentukan dari masa aktif kartu tersebut. Hal seperti itu sebuah sinyal untuk Anda agar segera melakukan perpanjangan masa aktif kartu dan cara yang paling mudah ialah membeli pulsa di konter pulsa terdekat.

Jika Anda memang tidak berniat sama sekali untuk memperpanjang masa aktif kartu Anda, maka akibatnya adalah kartu Anda akan hangus dan segera diblokir oleh operator. Dengan kata lain, kartu Anda beserta nomor handphone yang digunakan sudah tidak dapat beroperasi lagi.

Namun, dengan fitur baru yang dihadirkan oleh kartu Axis Anda masih dapat mengaktifkan kembali kartu Axis yang sudah melewati masa tenggang dan tentunya dengan beberapa syarat yang harus dilakukan.

Ketimbang anda repot-repot membeli kartu baru dan harus mendaftar ulang serta kehilangan data-data yang sudah disimpan dengan kartu lama atau bahkan, harus memberitahu kalau Anda sudah ganti nomor, pasti repos sekali bukan?

Namun, bagi pengguna kartu Axis, tak perlu khawatir karena kartu Axis menyediakan beberapa cara mudah untuk mengecek masa tenggang kartu Axis yang sudah habis, antara lain:

1. Mengunjungi Langsung Axis Center
Cara yang pertama kali bisa Anda lakukan adalah datang langsung ke Axis center dengan mencari tahu lokasi tempatnya yang paling dekat dengan daerah tempat kamu tinggal. Sesampainya di sana, nanti kamu akan diarahkan langsung oleh operator tempat Axis center tersebut yang juga segera akan memproses pengaktifan kembali nomor lama Axis kamu yang sudah melewati masa tenggang dan mati tersebut. Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi dengan data-data yang kemungkinan hilang bila nomor Anda tidak bisa aktif kembali.

Seperti urusan pemberkasan pada umumnya, Anda juga diharuskan membawa berkas-berkas pribadi yang berkaitan langsung dengan kartu Axis Anda yang ingin diaktifkan kembali tersebut seperti membawa KTP asli serta membawa kartu perdana Anda yang lama. Kemudian, untuk mengaktifkan kembali kartu lama Anda tersebut ada biaya yang harus dibayar sebesar sepuluh ribu rupiah.

Setelah tiba di Axis center Anda harus segera mendatangi Customer Service yang tersedia di sana karena mereka yang akan mengurus keperluan anda. Di sana, mereka akan menanyakan sudah berapa lama jangka waktu kartu Axis anda hangus, sehingga tidak bisa digunakan lagi.

Lalu, setelah itu Anda diharuskan mengisi lembar formulir untuk meminta pengajuan ulang aktivasi kartu Anda. Formulir tersebut harus Anda isi dengan benar sesuai dengan data yang Anda daftarkan pada saat pertama kali mendaftar kartu Axis Anda.

Kalau nantinya formulirnya tidak sesuai dengan data-data yang Anda isi, Anda akan diminta memastikan kebenaran kartu asli Anda atau petugas di sana akan meminta Anda untuk melakukan panggilan dan SMS beberapa kali guna memastikan kevalidan data yang Anda tulis.

Setelah Anda berhasil mengisi formulir dengan data-data yang benar, setelahnya petugas akan melakukan proses pengaktifan kembali. Anda hanya perlu menunggu lagi untuk beberapa saat. Setelah berhasil Anda akan bisa menggunakan kartu lama karena sudah berhasil diaktifkan.

Nomor lama anda pun segera dapat digunakan kembali dan Anda akan merasa senang karena proses yang panjang tersebut membuahkan hasil dan kartu Anda dapat digunakan kembali dengan sebagaimana mestinya.

2. Menggunakan Cara Pengaktifan Kembali Kartu Anda Secara Online
Selain dengan cara yang cukup konservatif yaitu mengunjungi secara langsung Axis center, ternyata dengan maraknya perkembangan teknologi, saat ini Axis juga memperbarui sistem pelayanan mereka dengan menghadirkan pelayanan secara online. Jadi, bagi para penggunanya yang memiliki masalah dalam penggunaan kartu Axis tersebut, sekarang dapat melakukan proses pengaktifan kembali kartu Axis Anda yang sudah melewati masa tenggang dari jarak jauh.

Solusi baru yang dihadirkan oleh Axis ini cukup efektif melihat tidak semua orang punya waktu yang cukup luang untuk datang langsung mengurus proses pengaktifan kembali kartu dan masyarakat yang biasanya cukup malas bisa mendapat pelayanan yang sama meski tidak harus datang langsung ke kantor Axis center. Ditambah lagi, masa pandemi membuat kita harus menjaga jarak satu sama lain agar kita terhindar dari virus covid-19.

Cara untuk melakukannya proses pengaktifan kartu kembali secara online adalah sebagai berikut:

* Pertama, coba masuk ke website yang disediakan pada kartu Axis
* Cari pilihan untuk mengaktifkan kartu kembali pada menu, pilih layanan pilihan “Aktivasi ulang”
* Selanjutnya, akan muncul kolom yang disediakan, dari situ Anda masukkan nomor kartu Axis yang sudah melewati masa tenggang, lalu tekan periksa.
* Di situ Anda akan diarahkan untuk mengikuti semua panduan yang tersedia
* Siapkan berkas-berkas yang diperlukan dalam proses ini yaitu dengan menyiapkan dokumen pribadi seperti: KTP asli dan Kartu Keluarga.
* Jangan lupa siapkan kartu perdana Axis Anda yang mau Anda aktifkan kembali.
* Jika kartu SIM perdana Anda hilang segera minta surat laporan hilang pada kepolisian setempat.
* Sediakan nomor Handphone Anda yang lain yang masih aktif untuk melakukan panggilan video dengan petugas Customer Service.

Namun, untuk mengambil kartu perdana yang baru karena hilang atau melewati masa tenggang tersebut Anda tetap diminta untuk datang langsung ke Axis Center. Proses ini akan membutuhkan waktu sekitar kurang lebih 120 menit.

Itulah cara cek masa tenggang kartu Axis yang bisa kamu gunakan. Meskipun begitu, Anda juga perlu mengetahui jika kartu Axis sudah melewati 60 hari masa tenggang, maka masa aktif kartu tersebut akan berakhir. Itu artinya, mau tidak mau Anda harus membeli kartu baru.

Kesimpulan
Semua tata cara cek nomor Axis yang telah dijelaskan di atas, diperuntukkan bagi Anda yang belum mengetahui cara cek nomor Axis dan juga yang kartu Axis-nya sudah melewati masa tenggang. Berbagai tata cara yang dijelaskan di atas merupakan cara yang paling mudah dan praktis yang dapat Anda semua lakukan. Jadi, setelah mengetahui cara untuk mengecek nomor Axis, apakah kamu ingin menggunakan kartu Axis?

Nah, seperti itulah penjelasan mengenai cara cek kartu Axis yang mudah dan praktis, serta sejarah perusahaan Axis, tata cara, proses, dan praktik yang diharapkan dapat membantu Grameds mendapatkan informasi.

Jika Grameds memiliki ketertarikan untuk mempelajari mengenai proses pengecekan nomor handphone yang mudah, maka kamu bisa mempelajarinya dengan membaca referensi-referensi yang ada di internet maupun buku yang hanya bisa kamu dapatkan di gramedia.com.

Sebagai #SahabatTanpaBatas, kami selalu berusaha untuk menyediakan informasi terbaik dan terbaru untuk kamu. Membaca banyak buku dan artikel tidak akan pernah merugikan kalian, karena Grameds akan mendapatkan informasi dan pengetahuan #LebihDenganMembaca.

Penulis: Pandu Akram

BACA JUGA:

ePerpus adalah layanan perpustakaan digital masa kini yang mengusung konsep B2B. Kami hadir untuk memudahkan dalam mengelola perpustakaan digital Anda. Klien B2B Perpustakaan digital kami meliputi sekolah, universitas, korporat, sampai tempat ibadah.”

* Custom log
* Akses ke ribuan buku dari penerbit berkualitas
* Kemudahan dalam mengakses dan mengontrol perpustakaan Anda
* Tersedia dalam platform Android dan IOS
* Tersedia fitur admin dashboard untuk melihat laporan analisis
* Laporan statistik lengkap
* Aplikasi aman, praktis, dan efisien