Cara Mengisi Token Listrik Lewat PLN Mobile Dan MBanking Dengan Mudah
JAKARTA, KOMPAS.com – Pengguna PLN listrik prabayar tidak perlu khawatir saat meteran listrik di rumah sudah berbunyi. Karena cara mengisi token listrik (cara isi token listrik) bisa dilakukan secara online melalui aplikasi PLN Mobile dan m-banking.
Cara mengisi token listrik lewat PLN Mobile sendiri cukup mudah. Anda hanya perlu mengunduh aplikasi tersebut di Google Play Store atau App Store. Kemudian mengikuti beberapa langkah sederhana untuk pembelian token listrik.
Begitu pun dengan cara mengisi token listrik melalui m-banking. Anda bisa membeli token listrik dengan mudah dan cepat lewat berbagai aplikasi mobile banking yang sudah aktif.
Diketahui, listrik prabayar atau listrik pintar adalah layanan pembayaran listrik yang dilakukan di awal atau menggunakan sistem token. Melalui sistem token, pelanggan bisa mengisi tekanan listrik sesuai dengan kemampuan, mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 1 juta lebih.
Baca juga: Perbankan Tancap Gas Salurkan Kredit ke UMKM pada Awal Tahun
Seperti halnya pulsa isi ulang pada telepon seluler, pada sistem listrik pintar, pelanggan terlebih dahulu membeli pulsa listrik atau token listrik isi ulang.
Token listrik dapat dibeli di sejumlah loket payment point online banking (mitra bank), ATM, m-banking, SMS banking, internet banking, e-wallet (dompet digital), aplikasi PLN Mobile, hingga e-commerce.
Umumnya, token listrik ini terdiri dari 20 digit angka stroom. Angka tersebut kemudian dimasukkan (cara mengisi token listrik) ke dalam kWh Meter khusus yang disebut Meter Prabayar (MPB).
Layar MPB akan menyajikan sejumlah informasi penting yang langsung bisa diketahui dan dibaca oleh pelanggan terkait dengan penggunaan listriknya, seperti :
Baca juga: Kembangkan Bisnis Green Hydrogen, Pertamina Gandeng Pupuk Indonesia dan Mitsubishi
* Informasi jumlah energi listrik (kWH) yang dimasukkan (diinput).
* Jumlah energi listrik (kWH) yang sudah terpakai selama ini
* Jumlah energi listrik yang sedang terpakai saat ini (real time).
* Jumlah energi listrik yang masih tersisa.
Persediaan kWh tersebut bisa ditambah berapa saja dan kapan saja sesuai kebutuhan dan keinginan pelanggan. Jika energi listrik yang tersimpan di MPB sudah hampir habis, maka MPB akan memberikan sinyal awal agar segera dilakukan pengisian ulang (cara mengisi token listrik).
Dengan demikian, pelanggan dapat mengetahui secara persis dan real time penggunaan listrik di rumah setiap saat dan kapan saja. Pelanggan juga dapat mengoptimalkan konsumsi listrik dengan mengatur sendiri jadwal dan jumlah pembelian listrik.
Baca juga: Tarif dan Jadwal Bus Perintis DAMRI di Bali
Lalu bagaimana cara mengisi token listrik (cara isi token listrik) lewat PLN Mobile dan m-banking?
Cara mengisi token listrik via aplikasi PLN Mobile
* Buka aplikasi PLN Mobile
* Pilih menu “Kelistrikan”
* Masukkan Nomor ID Pelanggan atau Nomor Meter apabila belum ada,
* Klik fitur “Token dan Pembayaran” lalu pilih Nomor ID Pelanggan atau Nomor Meter,
* Pilih “Beli Token”,
* Pilih nominal token kemudian tekan “Beli”,
* Klik “Lanjutkan Pembayaran”,
* Pilih metode pembayaran yang akan digunakan,
* Apabila sudah memilih metode pembayaran, pilih “Bayar”.
* Akan tampil batas waktu pembayaran, selesaikan pembayaran.
* Jika telah selesai, pilih “Lihat Transaksi Saya”
* Anda akan terhubung ke halamat riwayat transaksi
* Selanjutnya, pelanggan akan menerima notifikasi serta 20 digit token listrik di ponsel.
Cara mengisi token listrik via m-banking BCA (BCA Mobile)
Nasabah BCA bisa melakukan pengisian token listrik menggunakan aplikasi m-banking BCA yang sudah terinstal di smartphone. Berikut cara mengisi token listrik melalui aplikasi m-banking BCA:
* Buka aplikasi BCA Mobile Anda.
* Pilih m-BCA
* Masukkan kode akses berjumlah 6 karakter. Klik ‘Login’
* Pilih menu m-Commerce.
* Pilih PLN Prabayar.
* Isi nomor meter atau ID pelanggan.
* Klik ‘Send’ saat kotak kecil di sudut kanan atas sudah berwarna hijau
* Pilih nominal yang Anda inginkan.
* Cek detail transaksi. Pastikan nomor ID, nama pelanggan, dan nominal sudah benar. Lalu klik ‘OK’.
* Masukkan PIN BCA Mobile. Klik ‘OK’
* Transaksi berhasil dilakukan. Akan muncul pemberitahuan yang berisi kode voucher token listrik untuk dimasukan ke meteran listrik di rumah pada bagian STROOM/TOKEN.
Baca juga: Terbukti Curang, Pertamina Setop Pasok BBM ke SPBU di Purwakarta Selama Sebulan
Cara mengisi token listrik via m-banking Mandiri (Livin’ by Mandiri)
* Buka aplikasi Livin’ by Mandiri.
* Login dengan Username dan Password Anda.
* Masuk ke menu Beli.
* Pilih menu “Buat Pembelian Baru”, lalu “PLN Prabayar”
* Pilih “Sumber Rekening” dan “Penyedia Jasa”
* Pada pilihan Penyedia Jasa, pilih PLN Prabayar.
* Masukkan IDPEL/No. Meter Anda, tentukan Nominal Token dan pilih Lanjut.
* Transaksi selesai setelah Anda konfirmasi dan memasukkan MPIN.
* Akan muncul pemberitahuan yang berisi kode voucher token listrik untuk dimasukan ke meteran listrik di rumah pada bagian STROOM/TOKEN.
Cara mengisi token listrik via m-banking BRI (BRImo)
* Masuk ke aplikasi BRImo, kemudian login dengan user ID dan password Anda yang sudah terdaftar.
* Kemudian pilih menu BAYAR & BELI (letaknya di pojok bawah aplikasi.
* Pilih menu “Sumber Dana” apabila Anda memiliki rekening BRI lebih dari 1.
* Masukkan ID Pelanggan PLN.
* Pilih “Masukkan Baru” apabila nomor belum disimpan atau “Daftar Simpan” apabila nomor sudah pernah Anda simpan di layanan ini.
* Kemudian masukkan nomor induk pelanggan IDPEL PLN Anda.
* Perhatikan informasi yang muncul, jika sudah benar klik “Lanjut”.
* Pilih nominal pembelian mulai dari Rp 20.000 sampai Rp 10 juta.
* Klik “Konfirmasi” dan sistem akan otomatis memproses transaksi Anda.
* Tunggu beberapa saat hingga bukti transaksi Anda dinyatakan berhasil dan muncul di layar ponsel. Anda bisa menyimpan bukti transaksi dengan cara screenshot.
Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Gadai Syariah?
Cara mengisi token listrik via m-banking BNI (BNI Mobile)
* Buka aplikasi BNI Mobile
* Lalu masukan USER ID dan MPIN untuk login.
* Pilih menu Pembelian. Lalu, pilih menu Token Listrik.
* Pilih Input Baru, lalu masukan ID Pel atau No Meter.
* Klik Lanjut.
* Pilih nominal token listrik yang akan dibeli, minimal Rp 20.000.
* Masukan password transaksi, lalu klik Lanjut.
* Akan muncul notifikasi.
* Untuk melihat kode token listrik, scroll ke bawah dan lihat bagian Stroom/Token.
* Catat 20 digit angka tersebut lalu masukan ke meteran listrik.
Bagi Anda yang masih bingung mengenai bagaimana cara memasukan token listrik ke meteran (cara isi token listrik), simak langkah-langkahnya berikut ini:
* Catat nomor meter atau nomor ID pelanggan.
* Beli token listrik sesuai kebutuhan.
* Catat nomor kode token listrik 20 digit.
* Masukkan 20 digit token listrik ke meteran.
* Tekan hapus atau tombol kuning saat ada kesalahan.
* Tekan tombol enter atau tombol hijau.
* Tunggu notifikasi Benar atau Accept.
* Bila muncul notifikasi Salah atau Reject, Anda harus memasukkan ulang 20 digit.
* Tunggu notifikasi Benar atau Accept.
Baca juga: Presidensi G20, Kominfo Akan Tunjukkan Potensi Ekonomi Digital RI
Itulah cara mengisi token listrik lewat aplikasi PLN Mobile dan m-banking BCA, Mandiri, BRI dan BNI dengan mudah dan cepat.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link /kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.