Inilah Manfaat Tanaman Kasturi Yang Perlu Diketahui Bisa Menstabilkan Gula Darah
BOGOR-TODAY.COM – Salah satu tanaman wewangian atau bahan penghasil parfume yaitu tanaman kasturi. Tak hanya itu kegunaannya, tanaman ini juga ternyata memiliki bayak manfaat mulai dari aromaterapi hingga keperluan obat herbal.
Tanaman bunga kasturi banyak tumbuh di kawasan Asia, Amerika Utara, Inggris, hingga Eropa. Mengutip laman Eat the Planet, daun, biji, dan bunga kasturi ini bahkan dapat dikonsumsi.
Tanaman dari famili Malvaceae ini banyak tumbuh liar di tempat-tempat terbuka seperti kebun ataupun tanah kosong. Hampir semua bagian tanaman kasturi dapat dimanfaatkan.
Biji dari tanaman kasturi kerap digunakan sebagai campuran bahan kosmetik. Sementara bagian bunga kasturi dipakai sebagai obat herbal dalam mengatasi beberapa jenis penyakit dalam pengobatan tradisional India Ayurveda.
Baca Juga : Resep Membuat Cireng Salju
Berikut manfaat bunga kasturi yang perlu diketahui.
Ekstrak biji bunga kasturi yang sudah berupa minyak banyak digunakan untuk bahan campuran parfum, essential oil, atau aromaterapi.
Ciri khas wangi tanaman bunga kasturi ini manis dan lembut dengan sensasi menenangkan sehingga efektif membantu meredakan kecemasan, memperbaiki mood, serta mengatasi gangguan tidur.
Bagian bunga kasturi dapat dikonsumsi untuk membantu mengatasi masalah sistem pernapasan dan pencernaan.
Baca Juga : Saat Kolesterol Tinggi Apa Saja yang Tak Boleh Dimakan? Simak Ini
Sementara daun dan akar bunga kasturi, kerap dipakai sebagai obat herbal untuk mengatasi sakit kepala, rematik, varises, hingga demam.
Serbuk biji bunga kasturi yang diseduh dengan air dapat dijadikan obat kumur alami untuk mengatasi bau mulut.
Cara ini sebelumnya pernah diterapkan dalam metode pengobatan Ayurveda. Adapun manfaat lainnya bagi kesehatan mulut yaitu mengatasi sariawan, serta gusi berdarah.
Biji bunga kasturi ada yang dikemas ke dalam bentuk suplemen. Khasiatnya untuk menstabilkan kadar gula darah pada penderita diabetes.
Halaman:
« 1 2 Selanjutnya › » Semua