Cara Kirim Pulsa Indosat Lewat SMS Mudah Banget
Selain membeli dan juga mengajukan pinjaman, salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengisi ulang pulsa adalah dengan cara kirim pulsa Indosat atau melakukan transfer pulsa.
Sama seperti transfer dengan uang melalui bank, kamu harus bisa memindahkan sebagian saldo pulsa kamu ke nomor lain dengan operator yang sama.
jika kamu mengalami kehabisan pulsa, kamu bisa meminta teman untuk mentransfer pulsa ke nomor kamu. Sebaliknya, jika teman kamu sedang membutuhkan, maka kamu bisa mentransfer pulsa yang kamu miliki ke teman kamu tersebut.
sebelum ke langkah langkah untuk melakukan pengiriman pulsa indosat, berikut ini adalah beberapa ketentuan dan juga syarat untuk melakukan transfer pulsa Indosat.
Syarat Dan Ketentuan Untuk Transfer Pulsa
1. Layanan transfer pulsa dapat di gunakan oleh pelanggan yang kartunya telah aktif minimal selama 181 hari.
2. Pastikan nomor kamu dan juga penerima masih aktif supaya transaksi tidak gagal.
3. Saldo minimal yang harus tersedia pada nomor pengirim adalah sebesar Rp 5.000.
4. Saldo pulsa tersebut akan dihitung dengan berdasarkan sisa pulsa kamu setelah di kurangi nominal transfer yang akan dilakukan.
5. Nominal pulsa minimal yang dapat kamu transfer adalah sebesar Rp 5.000, dan maksimal Rp 100.000.
6. Transfer pulsa di batasi sebesar Rp200.000 dalam sehari.
Cara Kirim Pulsa Indosat Melalui SMS
1. Buka aplikasi Pesan di ponsel kamu.
2. Kirim SMS ke nomor 151 tersebut dengan format: Transfer pulsa (spasi) Nomor Ponsel Tujuan (spasi) Dan Nominal Pulsa.
3. Maka akan ada SMS balasan yang dikirim. Lalu ikuti petunjuk yang tertera pada SMS tersebut.
4. Lakukan konfirmasi pengiriman sesuai dengan nomor token yang diberikan untuk memproses transfer pulsa.
5. Kirim SMS ke nomor 151 Tersebut dengan format OK (spasi) Kode Token.
6. Jika transaksi sudah berhasil, maka akan ada SMS notifikasi akan dikirimkan. Transfer pulsa akan dikenakan biaya sebesar Rp 600.
Akhir Kata
Demikianlah sedikit ulasan singkat yang bisa kami sampaikan mengenai cara kirim pulsa Indosat semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat untuk kamu. Terimakasih