Cara Menonaktifkan WhatsApp Sementara Di HP Xiaomi
Perbesar
Cara Menonaktifkan WA di HP Xiaomi tanpa mematikan data internet itu dapat dilakukan dengan mudah. Ada beberapa penyebab kenapa seseorang ingin mematikan whatsapp diantaranya adalah karena merasa jenuh dan ingin rehat menggunakan aplikasi whatsapp sementara.
Bagaimana cara mematikan wa sementara pada hp xiaomi? Pada hp xiaomi kamu dapat mematikannya tanpa menggunakan aplikasi yaitu dengan masuk ke pengaturan lalu masuk pada pengelola aplikasi lalu matikan opsi penggunaan data pada aplikasi whatsapp.
Untuk mendapatkan informasi selengkapnya simak artikel berikut sampai selesai.
Cara Mematikan WA di HP Xiaomi
Meskipun aplikasi whatsapp ini adalah aplikasi chatting yang populer karena kemudahan dan fitur yang sangat banyak dan hampir semua pengguna smartphone kini menggunakan aplikasi whatsapp sebagai alat untuk bertukar pesan instan. Namun ada banyak pengguna yang merasa terganggu dengan notifikasi pada aplikasi whatsapp ini.
Apalagi biasanya dalam satu aplikasi whatsapp ada yang mempunyai banyak sekali grup, baik itu grup di sekolah, grup temen-temen, grup temen-temen nongkrong, grup pekerjaan dan masih banyak lagi.
Sebagian banyak orang memilih mematikan data internet atau membuat mode terbang pada smartphonenya, padahal ada cara untuk mematikan WA tanpa harus mematikan data internet sehingga kamu masih bisa melakukan aktifitas lainnya dengan internet tanpa harus terganggu oleh notifikasi dari whatsapp.
Cara mematikan WA hp Xiaomi Melalui pengaturan
Cara yang pertama adalah dengan cara mematikan data internet atau penggunaan data internet khusus aplikasi whatsapp saja, jadi aplikasi lainnya tetap berjalan. Caranya adalah:
1. Pertama, masuk ke Pengaturan
2. Gulir ke bawah lalu tap Apl
3. Lalu pilih kelola aplikasi
4. Carilah aplikasi whatsapp
5. Buka penggunaan data
6. Nonaktifkan opsi data seluler dan Wi-Fi.
7. Selesai.
Setelah itu, whatsapp tidak akan berfungsi karena kamu sudah membatasi penggunaan data internet. Nantinya semua pesan di whatsapp masuk akan kondisi pending.
Jika ingin mengembalikan seperti semula, cukup ulangi panduan di atas. Lalu aktifkan kembali opsi data seluler dan data wifi.
1. Pertama silahkan buka menu Keamanan.
2. Setelah itu buka menu Penggunaan data.
3. Berikutnya pilih menu Batasi penggunaan data.
4. Selanjutnya kamu pilih koneksi mana yang biasa digunakan, yaitu pada tab Data seluler atau Wi-Fi.
5. Scroll ke bawah pada aplikasi WhatsApp dan klik centang hijau hingga berubah menjadi silang merah.
6. Selesai
Mematikan WA Menggunakan aplikasi
Salah satu aplikasi yang dapat kamu gunakan adalah aplikasi Mobiwol, aplikasi ini dapat digunakan untuk menghentikan aplikasi yang ada di hp Android. Selain itu, aplikasi ini juga mampu memberikan batasan untuk koneksi internet yang digunakan dalam aplikasi.
Cara menggunakan Mobiwol adalah
1. Instal dan buka aplikasi mobiwol di hp android anda.
2. Aktifkan opsi Firewall Status agar berubah menjadi On.
3. Masuk ke opsi Firewall Rules dan cari aplikasi WhatsApp.
4. Tap pada ikon wifi dan sinyal agar berubah menjadi gelap.
5. Selesai.
Tanda wifi memiliki fungsi untuk menonaktifkan whatsapp saat kamu memakai jaringan wifi. Sedang ikon signal memiliki fungsi untuk menonaktifkan wa saat kamu memakai data seluler.
Bila ikon itu jadi gelap, berarti whatsapp tidak tersambung lagi dengan internet dari wifi atau data mobile. Karena itu aplikasi whatsapp kamu tidak terima pesan masuk sampai kamu mengaktifkan lagi.
Kamu dapat aktifkan kembali lagi WhatsApp dengan mengubah Firewall Posisi jadi OFF pada tutorial di cara nomor 2 di atas.
Akhir Kata
Demikianlah Cara Menonaktifkan WA di HP Xiaomi, semoga informasi ini bermanfaat ya.
Jangan lupa share jika informasi ini bermanfaat.
Artikel ini telah dibaca 21 kali