Bagaimana Cara Agar Background Zoom Tidak Pecah
Selain Google Meet, Zoom adalah platform konferensi video yang populer dipakai untuk meeting online. Sayangnya, beberapa pengguna mengalami masalah background pecah. Lalu bagaimana cara agar background Zoom tidak pecah?
“Pahami penyebab masalahnya lebih dahulu dan dapatkan langkah-langkah mengganti background-nya di sini.”
Bagaimana Agar Background Zoom Tidak Pecah?
Alasan utama background Zoom pecah adalah kualitas gambar latar yang tidak HD atau resolusinya rendah. Untuk menghindari hal ini, maka kamu perlu:
1. Gunakan Gambar Latar dengan Resolusi Tinggi
Siapkan gambar latar dengan kualitas baik adalah langkah paling penting. Kamu bisa mencarinya Freepik, Unsplash, Pexels, dan situs pencari gambar free copyright. Usahakan resolusinya HD dan memiliki pixel yang tinggi.
Kamu bisa pakai format GIF, PNG, JPG atau JPEG. Resolusi yang disarankan adalah 1920 x 1080 ke atas. Ukurannya minimal 5MB.
2. Green Screen
Kamu juga bisa menggunakan green screen. Beberapa perangkat laptop mewajibkan kamu untuk memiliki green screen sebelum memakai virtual background.
Jika tidak ada, kamu cukup menggunakan latar rata dan berwarna tunggal. Contohnya seperti dinding, tirai, atau kain polos. Permintaan green screen untuk virtual background ini karena sistem perlu perbedaan yang mencolok antara kamu dan latar.
3. Gunakan Warna Pakaian yang Berbeda dengan Latar
Agar warna gambar yang dihasilkan lebih stand out dan optimal, kamu perlu memakai pakaian dengan warna berbeda ya.
Misalkan, warna latar adalah hijau maka hindari pakaian dengan warna hijau, kombinasi hijau atau warna yang senada. Sebaliknya, kamu bisa memilih warna yang kontras dengan latar. Seperti merah, hitam, atau biru mungkin.
4. Pastikan Pencahayaan Bagus/Memadai
Pencahayaan menjadi salah satu faktor yang membuat gambar latar di Zoom pecah. Ini karena sistem kesulitan menentukan mana subjek yang harus di-highlight dan mana yang jadi latar.
Ketika warna bajumu senada dengan latar dan pencahayaan minim, maka bisa muncul masalah baru. Masalah lain ini adalah virtual background yang menutupi sebagian wajah.
Cara Mengganti Background Zoom
Dalam ulasan ini, kami akan membagikan 2 cara mengganti virtual background Zoom pecah. Pertama via laptop dan kedua via HP ya. Keduanya memiliki sedikit perbedaan.
1. Cara Mengganti Background Zoom di Laptop
Untuk mengakses Zoom di laptop, kamu memang bisa menggunakan versi web dan aplikasi. Namun, kami sarankan untuk menginstal aplikasinya terlebih dahulu dan mengakses dari apk ya.
Berikut adalah cara mengganti virtual background Zoom di laptop:
* Login ke akun Zoom dengan email, akun Google, SSO, ataupun Facebook
* Cari menu Pengaturan dengan simbol gear di pojok kanan atas
* Pilih menu Background & Filters dan kemudian Virtual Background
* Centang opsi “I Have a Green Screen” untuk mengaktifkan fitur Virtual Background
* Di sini kamu bisa memilih background yang kamu mau
* Klik ikon (+) untuk menggunakan pilihan background dari PC atau kamu cukup menggunakan gambar yang tersedia di Zoom
Saat memilih gambar latar ini, kamu bisa mencoba-coba mana yang cocok sebelum memulai meeting.
2. Cara Mengganti Background Zoom di HP
Untuk mengganti via HP, perangkatmu wajib memiliki sistem OS minimal 8 ke atas ya. Di luar requirements itu, kamu tidak bisa menggunakan fitur ini di Zoom versi mobile. Simak cara mengganti background Zoom di HP berikut ini:
* Login ke akun Zoom di aplikasi versi mobile
* Bergabunglah dengan meeting
* Di bagian bawah layar ada beberapa menu, pilih ikon titik tiga atau More
* Pilih Virtual Background
* Kamu bisa memilih gambar latar yang tersedia dari sistem atau klik ikon (+) untuk menggunakan file gambar dari ponsel
Beberapa orang mungkin sudah menghindari alasan background Zoom pecah, bahkan melakukan penggantian latar sesuai cara di atas. Tapi hasilnya tidak maksimal.
Jika ini terjadi, maka mungkin kualitas webcam perangkatmu kurang memadai. Untuk kamera berspesifikasi rendah memang kualitas gambar yang dihasilkan tidak maksimal. Bisa pecah-pecah hingga blur.
Yuk praktekkan cara agar background Zoom tidak pecah di atas untuk meeting kamu selanjutnya.