Cara Alami Agar Tubuh Cepat Tinggi

6 menit membacaOleh Estrin Vanadianti Lestari padaSering gak percaya diri punya tubuh pendek? Terlebih bagi para kaum pria, yang dituntut harus mempunyai tubuh lebih tinggi. Tidak hanya membuat penampilan lebih menarik, memiliki tubuh tinggi juga sering dijadikan tuntutan dalam sebuah pekerjaan tertentu. Nah, buat kamu yang masih dalam masa pertumbuhan, sepertinya wajib untuk menerapkan cara alami agar tubuh cepat tinggi, berikut ini.

Akan tetapi perlu diketahui juga, bahwa cara alami agar tubuh cepat tinggi ini, hanya bisa efektif dilakukan bagi kamu yang belum masuk masa puber. Bahkan, cara alami tersebut, akan lebih baik lagi jika dilakukan pada masa anak-anak.

Batasan Usia Pertumbuhan Tinggi Badan Pria dan Wanita
Seperti yang diketahui, bahwa tubuh wanita umumnya memang akan lebih kecil dan pendek ketimbang pria, terutama ketika masih anak-anak. Untuk masa pertumbuhan tinggi badan yang bagus pada wanita, yakni ketika memasuki masa puber, yakni sekitar usia 8-13 tahun.

Namun, masa pertumbuhan wanita akan menurun setidaknya setelah wanita berusia 14-16. Di usia tersebut adalah puncaknya wanita bisa mencapai puncak pertumbuhan tinggi badannya.

Jika wanita puber lebih awal yang membuatnya tumbuh besar daripada pria, berbeda dengan fase pertumbuhan pria. Dimana pria baru mengalami masa puber di usia tahun.

Akan tetapi, ketika wanita sudah mulai menurun masa pertumbuhannya, pria justru akan melesat pada usia tahun.

Puncak pertumbuhan pria ada di usia 19 tahun. Setelah itu, pertumbuhannya mulai menurun, sehingga tidak biasa jika seseorang masih bertambah tinggi setelah usia 19 tahun.

Nah itu dia, batasan pertumbuhan tinggi badan pada pria dan wanita. Sehingga, pastikan di usia pertumbuhan tersebut, kamu melakukan hal-hal yang bisa meninggikan badan.

Tidak perlu datang ke dokter, terapis, atau mengkonsumsi obat-obatan peninggi badan, yang mahal. Di masa emas pertumbuhan tinggi badan, kamu bisa menerapkan cara alami agar tubuh cepat tinggi.

(Baca Juga: Bahan Alami untuk Membersihkan Paru-paru)
Nah, dilansir dari laman sehatq.com, serta telah ditinjau oleh dr. Anandika Pawitri, berikut cara alami agar tubuh cepat tinggi dan ideal.

Jangan takut terlambat, selama masih dalam masa puber, kamu masih memiliki potensi untuk menaikan tinggi badan. Tidak lupa diselingi dengan cara alami berikut ini:

1. Mengonsumsi Makanan yang Sehat dan Bergizi
Cara alami agar tubuh cepat tinggi yang pertama adalah dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi. Tidak hanya sehat dan bergizi, pastikan makanan yang kamu makan juga harus bisa menunjang pertumbuhan tulang.

Nah, beberapa makanan ini, sangat baik dikonsumsi untuk memberi asupan terlebih untuk tumbuh kembang:

* Buah-buahan segar
* Sayuran segar
* Makanan kaya protein seperti telur, daging, tahu, hingga tempe
* Produk susu seperti susu tinggi kalsium, keju, dan lain-lain
* Gandum
* Biji-bijian
* Makanan mengandung vitamin D seperti ikan tuna dan kuning telur
* Makanan tinggi kalsium seperti ikan sarden, salmon, dan brokoli.

2. Siklus Tidur Teratur
Tidak hanya dibantu oleh makanan, cara alami agar tubuh cepat tinggi juga bisa dilakukan dengan jalani pola tidur yang teratur. Pasalnya, tidak hanya membuat tubuh menjadi bugar, tidur juga bisa membuat tubuh memproduksi hormon pertumbuhan manusia atau human growth hormone (HGH).

Sehingga, bagi kamu yang suka tidur larut malam, atau bahkan sering begadang, maka hal tersebut juga akan berpengaruh ke proses pertumbuhan tinggi badan, karena kekurangan hormon.

3. Rutin Berolahraga
Berolahraga atau setidaknya bergerak aktif, bisa membantumu untuk mencapai tubuh tinggi. Cara alami agar tubuh cepat tinggi berikut ini, menjadi cara yang paling sering digunakan.

Sebut saja olahraga lompat tali dan berenang. Dimana hal tersebut tidak hanya menyenangkan, tapi juga bisa membantumu untuk menjadikan tubuh cepat tinggi, terutama pada remaja.

Dengan bergerak aktif dan berolahraga, tulang dan otot pun menjadi lebih kuat. Setidaknya kamu bisa lakukan selama satu jam setiap hari, agar hasilnya lebih maksimal.

4. Biasakan Menjaga Postur Tubuh Ketika Berjalan, Duduk, dan Tidur
Tidak hanya tinggi, badan yang bagus juga harus terlihat ideal. Maka dari itu, menjaga postur tubuh menjadi salah satu cara alami agar tubuh cepat tinggi dan ideal.

Ketika tubuhmu bungkuk, itu artinya struktur tulang tidak normal, dan sulit untuk berkembang. Penampilan tubuh yang bungkuk juga tidak menarik.

Maka dari itu biasakan menjadi postur tubuh ketika berjalan, duduk, hingga tidur. Pastikan tulangmu pada posisi yang benar dan tegak lurus.

5. Yoga
Bukan hanya sekadar relaksasi, yoga merupakan salah satu aktifitas fisik yang bisa membantu kamu agar tubuh cepat tinggi. Selain itu yoga juga membuat otot menjadi lebih kuat, kencang, hingga bisa memperbaiki postur tubuh.

Yoga juga bisa kamu lakukan di mana saja, misalnya di gym, di tempat khusus yoga, di komunitas yoga, atau bisa juga di rumah sendiri. Buah kamu yang ingin terapkan yoga sendiri di rumah, beberapa gerakan ini, bisa dilakukan sebagai cara alami agar tubuh cepat tinggi.

* Mountain pose
* Cobra pose
* Child’s pose
* Warrior II pose

6. Pilih Suplemen yang Baik untuk Peninggi Badan
Beberapa orang yang ingin berbadan tinggi, tapi sudah lewat masanya, biasanya akan mengkonsumsi obat-obatan. Namun, tak semua suplemen bisa secara efektif meninggikan badan, terlebih jika sudah lewat masa puber.

Pasalnya, suplemen yang mengklaim sebagai peninggi badan, patut dicurigai. Karena, ditakutkan ada zat yang membuat tulang mudah keropos di usia senja nanti.

Nah, itu dia beberapa rangkaian cara alami agar tubuh cepat tinggi dan ideal. Akan tetapi, bagi yang sudah coba cara tersebut, tapi belum menghasilkan tinggi badan yang diharapkan, mungkin kamu perlu tahu informasi terkait faktor penentu tinggi badan, berikut ini.

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, pertumbuhan tinggi badan juga bisa dibedakan sesuai jenis kelamin hingga usianya. Namun, perlu kamu tahu juga, kalau ada faktor lain yang menjadi penentu tinggi badan seseorang. Apa saja?

Pria dan wanita jelas memiliki perbedaan dari segi fase pertumbuhan. Wanita lebih awal akan mengalami puncak pertumbuhan, dan pria lebih lambat, namun hal tersebut membuat pria lebih memiliki waktu yang lama untuk masa pertumbuhan.

Wanita akan puber lebih awal ketika usianya 8-13 tahun, sedangkan pria di usia tahun.

* Genetik atau faktor keturunan

Nah, di sini faktor penentu tinggi badan seseorang yang paling berpengaruh adalah genetik, atau keturunan. Jika kamu lahir dari keluarga yang memiliki tinggi badan yang proporsional, maka besar kemungkinan kamu juga akan memiliki badan yang tinggi.

Bahkan, tanpa melakukan berbagai cara meninggikan badan, kamu secara alami akan tumbuh tinggi, sama seperti orang tua, atau nenek moyang.

* Adanya kondisi medis yang dialami

Berikut beberapa kondisi medis, yang bisa mempengaruhi tinggi badan seseorang, sehingga mereka tidak efektif dalam meninggikan badan. Kondisi medis tersebut seperti gigantisme, dwarfisme, radang sendi, penyakit celiac yang tidak diobati, kanker, kondisi apapun yang membutuhkan penggunaan steroid dalam waktu lama, down syndrome, turner syndrome, dan marfan syndrome.

Kamu sudah mencoba pola hidup sehat, tapi makanan yang kamu konsumsi kurang memiliki nutrisi yang baik, khususnya untuk pertumbuhan tulang. Sehingga, ada baiknya kamu pilih asupan nutrisi yang bisa memenuhi kebutuhan pertumbuhan tulang.

(Baca Juga: Jenis dan Manfaat Vitamin B Complex)
Jika ingin tubuh tinggi, artinya kamu harus banyak gerak dan melakukan peregangan. Lakukan aktivitas olahraga yang bisa menunjang tinggi badan, seperti yoga, lompat tali, hingga berenang.

Yuk, sebelum terlambat, lakukan cara alami agar tubuh cepat tinggi. Karena setelah itu, cara ini belum tentu bisa efektif meninggikan badan.

Jika kamu memiliki masalah kesehatan yang berkaitan dengan tulang dan lainnya, konsultasikan terlebih dahulu ke dokter spesialis. Karena, jika kamu memiliki beberapa masalah medis, seperti yang sudah disebutkan di atas, maka kamu harus mengobatinya terlebih dahulu.

Biaya pengobatan yang berkaitan dengan tulang pun lumayan besar. Karena, pengobatannya bisa dilakukan berkali-kali dengan cara terapi atau mengonsumsi obat.

Nah, agar masalah pertumbuhan tulang mu cepat ditindak, ada baiknya lakukan pengobatan dengan menggunakan asuransi kesehatan. Dengan asuransi kesehatan, kamu bisa mendapatkan pelayanan yang cepat dan maksimal.

Asuransi kesehatan juga tidak membuatmu khawatir akan mahal biaya pengobatan. Jangan sampai kamu stres gara-gara biaya pengobatannya mahal, dan enggan untuk berobat.

Yuk, segera ajukan asuransi kesehatan terbaik pilihanmu, hanya di CekAja.com!