Cara Bikin Link WA Whatsapp Dengan Mudah

Jika anda seorang pedagang online, yang setiap harinya kerjanya jualan online, pasti tidak asing lagi dengan yang namanya link WA. Tapi bagi sebagian orang, masih ada yang belum tau bagaimana cara bikin link WA (Whatsapp) yang begitu di klik linknya akan langsung membuka aplikasi Whatsapp dan tanpa perlu mengetik dan menyimpan nomor penerima pesan.

Untuk membuat link WA, caranya cukup mudah, ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

Cara Bikin Link WA (Whatsapp) menggunakan shortlink wa.me
Shortlink wa.me adalah link pendek yang disediakan langsung oleh pihak Whatsapp, selain untuk memperpendek link WA, juga memudahkan anda untuk menghubungi nomor Whatsapp lainnya tanpa perlu menyimpan nomor tersebut terlebih dahulu. Di halaman pusat bantuan Whatsapp sudah di jelaskan dengan jelas, bagaimana cara membuat link WA menggunakan shortlink wa.me.

Gunakan / dimana diganti dengan nomor Whatsapp si penerima. Pada bagian nomor Whatsapp, gunakan format internasional, untuk Indonesia mengunakan kode 62 (tanpa tanda + di depannya). Misalnya nomor anda , maka ganti angka 0 dengan angka 62, sehingga menjadi .

Contoh:
/ (ini nomor Whatsapp saya)

Jadi ketika link tersebut di klik, akan langsung membuka aplikasi Whatsapp yang langsung terhubung dengan nomor tersebut, sehingga dengan cara ini, anda tidak perlu menyimpan nomor Whatsapp si penerima.

Selain itu, anda juga bisa menambahkan text di belakang nomor Whatsapp tadi. Format linknya akan menjadi / ?text=textberkodeurl

Misalnya menggunakan text “halo kak, saya mau order sepatu kulit timun donk“, maka textnya di tambahkan di belakang nomor whatsapp tadi seperti ini:

/ ?text=halo%20kak,%20saya%20mau%20order%20sepatu%20kulit%20timun%20donk

keterangan:

%20 adalah kode URL untuk spasi, jadi jika spasi anda terdapat 5 kali dalam text nya, maka %20 juga di ketik sebanyak 5 kali.

Ketika link tersebut di klik, maka anda akan di arahkan langsung ke aplikasi Whatsapp, dengan tampilan tulisan halo kak, saya mau order sepatu kulit timun donk pada kolom text Whatsapp. Untuk membuktikannya, silahkan di coba klik link diatas.

Cara Bikin Link WA Di Bitly
Setelah membuat link WA seperti cara diatas, anda merasa sepertinyanya link WA tersebut terlalu panjang, sehingga kurang sreg di hati. Maka, caranya adalah memperpendek link wa.me tersebut menggunakan layanan shortlink dari bit.ly. Caranya sebagai berikut.

Buka link /

Silahkan sign up, isikan semua data yang diminta.

Setelah terdaftar, klik tombol Create.

Masukkan link wa.me yang sudah dibuat sebelumnya pada kolom “paste long URL” tunggu hingga link bit.ly nya di generate otomatis.

Setelah link bit.ly nya muncul, anda bisa beri judul linknya, dan juga edit nama linknya, untuk memudahkan anda mengingat nama linknya. Setelah memberi judul dan mengubah nama linknya, tekan tombol Save. Namun jika tidak, silahkan dibiarkan. Link bitly sudah otomatis tersimpan.

Link bitly anda sudah jadi, link bitly itulah yang bisa anda share ke manapun secara online.

Cara Membuat link WA di Instagram
Untuk membuat link Whatsapp anda di Instagram cukup mudah, yang perlu anda lakukan adalah menyalin link pendek yang sudah anda buat di bitly, lalu pastekan pada kolom bio di profil Instagram anda. Untuk lebih jelasnya, lihat panduan berikut ini

Buka profil Instagram anda

Masuk ke menu profil Instagram anda, dengan cara klik foto profil anda

Setelah masuk ke profil Instagram anda, selanjutnya klik edit profil. Setelah masuk ke halaman edit profil Instagram anda, cari kolom website, lalu tinggal pastekan link pendek bitly anda di situ.

Setelah itu, klik tombol simpan untuk menyimpan perubahan. Untuk memastikan linknya sudah muncul di kolom bio Instagram, silahkan kembali ke halaman profil Instagram anda, dan akan terlihat link WA nya seperti ini.

Demikianlah cara bikin link WA dengan mudah, jika anda merasa bingung dengan tutorial ini, silahkan bertanya pada kolom komentar di bawah ini. Semoga bermanfaat.