Cara Cek Nomor Telkomsel Mengetahui Nomor Sendiri Yang Lupa

Cara Cek Nomor Telkomsel – Bagaimana cara cek nomor Telkomsel yang lupa? Apakah cek nomor kartu Telkomsel dikenakan biaya atau gratis? Kalau caranya ada lebih dari satu, mana cara yang paling mudah? Temukan semua jawabannya di sini. Berikut adalah daftar isinya:

Memiliki smartphone dengan dual SIM kadang membuat kita lebih sering memprioritaskan satu kartu, ketika satu kartu lainnya terlupakan.

Inilah yang sering terjadi dalam kasus kami. Satu kartu utama hampir tidak pernah lupa diisi pulsa, sementara kartu yang lain bahkan nomornya pun lupa.

Ada lagi kasus di mana kalian beli nomor baru, tapi kemasannya terbuang sebelum kalian sempat mencatat nomornya.

Apapun sebabnya, jika kalian lupa nomor kartu–khususnya Telkomsel- silakan disimak uraian dari kami.

Cara Cek Nomor Telkomsel Sendiri
Gawaiso sudah merangkum setidaknya 6 cara yang bisa kalian lakukan untuk cek nomor Telkomsel. Dimulai dari cek via aplikasi MyTelkomsel sampai ke cara-cara ‘primitif’ seperti melakukan misscall.

Manapun cara yang kalian pilih, tujuannya sama yaitu mengetahui nomor Telkomsel yang lupa.

Cara 1: Mengetahui Nomor Telkomsel via *999#
Cara pertama untuk cek nomor Telkomsel sendiri adalah via USSD atau Dial. Berikut adalah caranya:

1. Buka aplikasi Dial.
2. Ketik kode *999# lalu tekan tombol panggil.
3. Dari sini, silakan pilih menu lainnya. Terus. Sampai ada menu cek nomor.

Setelah kalian mengikuti langkah-langkah di atas, tunggu operator mengirimkan SMS atau popup balasan berupa informasi mengenai nomor kalian.

Oh, ya, layanan cek nomor dari Telkomsel biasanya akan dikenakan biaya Rp.100,- dan berlaku di semua jenis kartu.

Cara 2: Mengetahui Nomor Telkomsel via *808#
Cara kedua untuk cek nomor kalian yang lupa adalah dengan melakukan dial ke *808#

Cara ini sangat simpel karena tidak perlu masuk ke berbagai menu terlebih dahulu seperti pada cara sebelumnya. Kalian cukup buka aplikasi Dial, ketik kode *808#, lalu panggil.

Operator secara otomatis akan langsung menampilkan informasi terkait nomor Telkomsel kalian dalam bentuk pesan popup, bukan SMS.

Dari keterangannya, layanan ini dikenakan biaya sebesar Rp.55. Namun anehnya, kalian tetap bisa menggunakan layanan ini walaupun kartu kalian tidak ada pulsa sama sekali. Hmmm.

Cara 3: Cek Nomor Telkomsel via MyTelkomsel
Cara ketiga ini hanya berlaku jika kalian sempat login terlebih dahulu ke aplikasi MyTelkomsel. Jika tidak, kami sarankan menggunakan cara yang pertama dan kedua. Kenapa? Karena informasi nomor Telkomsel kalian ada di dalam aplikasinya (setelah login). Sedangkan untuk login ke MyTelkomsel dibutuhkan nomor telepon, yang mana dalam hal ini kalian lupa.

Jadi di sini kami asumsikan kalau kalian pernah login ke aplikasi MyTelkomsel. Maka untuk mengetahui nomor kalian, tinggal buka saja aplikasinya. Di halaman utama akan nampak informasi mengenai nomor HP, masa aktif kartu, kuota yang aktif, jumlah poin Telkomsel, dll.

Cara 4: Cek Nomor Telkomsel via Web
Sama seperti cara ketiga, kalian bisa cek nomor Telkomsel via web hanya jika kalian sudah pernah login ke aplikasi MyTelkomsel.

Ini adalah webnya: my.telkomsel.com

Ada sedikit tambahan di sini. Metode login yang digunakan tidak hanya dengan nomor kalian saja, tetapi bisa juga dengan akun media sosial yang sudah tertaut dengan nomor tersebut.

Cara 5: Cek Nomor Telkomsel via Call Center
Kalian juga bisa mencari tahu nomor kartu via call center 188 untuk As, Loop, dan simPATI; dan call center 133 untuk kartu prabayar HALO.

Tinggal telepon saja nomor tersebut lalu ikuti instruksi yang diberikan. Gampang, kok. Intinya kalian menanyakan nomor kartu kalian saja.

Kemudian, untuk menggunakan layanan ini kalian akan dikenakan biaya sebesar Rp.300 – Rp.500. Biaya yang cukup mahal bila dibandingkan dengan cara-cara sebelumnya.

Cara 6: Misscall Saja!
Cara paling gampang untuk mengetahui nomor kalian yang lupa adalah dengan melakukan misscall ke orang lain yang sedang berdekatan. Jadi kalian bisa langsung tahu berapa nomornya.

Syarat utama untuk melakukan cara ini adalah kalian harus punya pulsa. Namun pernah suatu kali, kami menelpon orang lain ketika tidak punya pulsa.

Hasilnya? Telponnya sampai, tapi pas diangkat oleh nomor tujuan langsung mati sendiri. Nah, jika melihat pengalaman ini, walaupun kalian tidak punya pulsa, sebetulnya bisa kok melakukan panggilan dengan maksud ingin tahu nomor saja.

Coba saja. Kalau sudah tidak bisa berarti ada TOS yang berubah dari Telkomsel.

FAQ Cara Cek Nomor Telkomsel
Bagaimana cara cek nomor Telkomsel sendiri?

Kalian bisa coba dengan memanggil *808# atau *999#; bisa juga dengan melakukan misscall ke teman jika kalian punya pulsa; dan menggunakan apilkasi MyTelkomsel jika kalian pernah login sebelumnya.

Apakah cek nomor dikenakan biaya?

Tergantung cara apa yang kalian gunakan. Jika kalian cek nomor menggunakan *808# atau *999# biasanya akan dikenakan biaya antara Rp.55 – Rp.100. Namun jika kalian menggunakan aplikasi MyTelkomsel, paling kuota internet kalian tersedot saja.

Akhir Kata
Demikian. Itulah cara yang bisa kalian gunakan untuk mengetahui nomor Telkomsel sendiri yang lupa. Jika kami ditanya cara mana yang direkomendasikan? Kami akan jawab, cara misscall. Kenapa karena cara tersebut cenderung lebih mudah dan bisa tanpa biaya sama sekali.

Akhir kata, manusia adalah tempatnya salah dan lupa. Ya … melupakan nomor kartu adalah hal biasa, asal kalian tahu cara ceknya. He he.