Cara Daftar BRI Mobile Brimo Lewat HP Tanpa Ke Bank
Brimo atau BRI Mobile adalah aplikasi keuangan digital di smartphone yang berguna untuk mempermudah pemilik atm BRI dalam melakukan transaksi tanpa perlu ke Bank manual. Bagi kamu yang belum memiliki akun brimo maka kamu perlu mengetahui cara daftar bri mobile.
Untuk penggunaan aplikasi brimo sangatlah mudah, hal ini dikarenakan design UI/UX nya yang sangat friendly sehingga pengguna barupun akan cepat memahami pemakaian dari aplikasi bri mobile.
Selain itu, dengan aplikasi brimo memungkinkan kamu untuk melakukan segala aktifitas layaknya ke ATM BRI, Hanya saja berbasis aplikasi dan dapat dilakukan dimanapun.
Adapun fitur yang disediakan pada aplikasi bri mobile ini yaitu menu transfer, briva, brizzi, pulsa/data, dompet digital, kode QR, dan token listrik. Jadi hampir semuanya sudah dapat dilakukan dengan aplikasi brimo ini.
Download Aplikasi Brimo
Jika kamu baru pertama kali mendengar nama aplikasi brimo dari bank bri, mungkin kamu belum mempunyai aplikasinya. Oleh karena itu silahkan download dan install terlebih dahulu di hp Android atau iOS kamu.
Apabila sudah memiliki aplikasi brimo, jangan lupa untuk mengupdate aplikasi bri mobile ke versi terbaru karena pada versi sebelumnya. Kamu hanya dapat mendaftar akun brimo sekaligus buka rekening baru.
Cara Daftar Aplikasi BRI Mobile (Brimo) Tanpa Ke Bank
Setelah di instal, silahkan jalankan aplikasi brimo pada hp kamu. Nantinya kamu akan disuruh untuk membuat akun baru terlebih dahulu. Agar lebih mudah simak langkah-langkahnya berikut ini.
1. Buat Akun Brimo
1. Buka Aplikasi Brimo.
2. Tap Izinkan untuk media, mengambil gambar dan lokasi pada aplikasi.
3. Setelah itu tap Belum punya akun.
4. Lalu pilih Buka rekening.
5. Setelah itu kamu harus mengisi dokumen pendukung mulai e-KTP, kartu ATM BRI, foto selfie dengan KTP hingga tanda tangan digital.
6. Tap Isi dokumen.
2. Upload e-KTP
Perlu diketahui ada beberapa tips agar mengupload e-KTP untuk daftar akun brimo yang benar :
* Foto KTP diambil secara langsung, bukan fotokopi atau gambar dari galeri hp.
* Pastikan seluruh bagian KTP terlihat jelas, tidak terpotong, tertutup jari, buram atau terkena pantulan cahaya.
Di halaman ini juga diperlihatkan contoh pengambilan foto e-KTP yang benar dan juga salah.
1. Tap Ambil Foto di aplikasi brimo.
2. Arahkan kamera pada e-KTP sesuai tips di atas.
3. Jika sudah pas, tap Ambil Foto.
4. Setelah itu, Masukkan NIK dan tanggal lahir sesuai KTP.
3. Masukkan Nomor Kartu ATM BRI
Untuk memastikan apakah kamu pemilik atm bri sebenarnya, Maka kamu perlu menyiapkan kartu ATM BRI untuk melihat nomor yang ada pada bagian depan kartu. Masukkan angka yang ada pada nomor kartu BRI (16 digit) dan tap Lanjutkan.
4. Verifikasi Nomor HP dan Email
1. Isi juga nomor HP dan email.
2. Tunggu hingga kamu mendapatkan SMS dari BRI-OTP.
3. Tap link yang ada pada isi sms.
4. Nantinya kamu akan diarahkan pada halaman “Anda sedang melakukan verifikasi nomor ponsel”, tap Verifikasi.
5. Masukkan kode yang dikirim ke email kamu daftarkan sebelumnya.
5. Verifikasi Perekaman Video
1. Pada tahap selanjutnya kamu akan diberikan verifikasi perekaman video, pilih Ambil rekaman.
2. Pastikan kamu tidak menggunakan syal, topi, atau kacamata lalu tap OK, Got it!
3. Katakan “Saya (nama) setuju untuk melakukan registrasi Brimo di Bank BRI”.
4. Tap ulangi rekaman apabila dirasa belum pas dan tap Gunakan rekaman jika dirasa sudah benar.
6. Verifikasi Foto Selfie dan e-KTP
Jika sebelumnya kamu hanya mengupload tanda pengenal ktp saja, Pada tahap ini kamu diharuskan untuk mengambil foto ktp sekaligus foto selfie kamu. Usahakan wajah dan ktp terlihat jelas, dan ktp sama dengan dokumen yang kamu upload pada langkah kedua di atas.
7. Verifikasi Tanda Tangan
Hampir selesai, sekarang kamu perlu memverifikasi tanda tangan digital pada aplikasi brimo, Untuk melakukannya sangatlah mudah. Berikan tanda tangan kamu dengan cara menggosokkanya ke layar hp lalu pilih Gunakan tanda tangan.
8. Buat Username, Password dan PIN Brimo
Dengan semua langkah di atas maka kamu sudah berhasil daftar akun bri mobile (brimo) lewat hp tanpa perlu lagi ke bank secara manual. Jika salah satu proses verifikasi ada yang keliru maka kamu diharuskan untuk mengulanginya lagi hingga benar.
Kalau berhasil nanti akan muncul konfirmasi yang menampilkan data ktp meliputi nama, nomor ktp, tanggal lahir, alamat, dan nama gadis ibu kandung. tap konfimasi lalu masukkan kode tanda tangan digital yang dikirim melalui SMS.
Langkah terakhir, silahkan buat username (minimal 12 karakter) dan juga password (minimal 1 huruf besar dan 1 angka). dan pilih Lanjutkan.
Jika sudah, cek apakah akun brimo kamu berhasil dibuat dengan cara tap login dan masukkan username dan juga password yang telah kamu buat sebelumnya.
Begitulah cara daftar bri mobile di aplikasi brimo, jadi dengan cara ini diharapkan membantu kamu dalam melakukan kegiatan transaksi seperti mengecek saldo, transfer, topup atau membeli pulsa dan token listrik secara mudah.
Apa bedanya BRI Mobile dan BRImo? BRI Mobile adalah layanan bank BRI yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi ataupun aktivitas banking lainnya melalui internet seperti halnya internet banking BRI.
BRImo adalah aplikasi yang bisa diinstal di smartphone android atau iOS sehingga cukup lewat aplikasi di hp kamu bisa melakukan apa saja seperti melihat nomor rekening, mengecek saldo, transfer, topup dompet digital, melakukan pembayaran dan sebagainya.
Apa kelebihan BRImo? Selain tampilannya yang lebih modern dan canggih, fitur yang dimiliki aplikasi brimo juga mempermudah nasabah BRI untuk melakukan apa saja menggunakan akun brimo.
Salah satu kelebihan lain dari brimo yaitu kita bisa menarik uang secara tunai melalui atm bri tanpa perlu kartu atm bri berbentuk fisik. Cukup masukkan beberapa kode angka sesuai instruksi pada mesin ATM.
Ini berguna apabila kamu kehilangan kartu atm bri tetapi akun brimo masih dalam kondisi aktif dan dapat digunakan.
Apabila terdapat pertanyaan pada topik kali ini, silahkan tinggalkan komentar agar kami dapat membantu. Semoga bermanfaat.