Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel Simak Di Sini
PerbesarIlustrasi sedang menelpon. Foto: Gracini Studios via PixabayBanyak orang yang mencari tahu cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel. Jika tidak menggunakan paket telepon rumah Telkomsel, maka biaya yang dibutuhkan sangatlah tinggi. Paket telpon rumah murah Telkomsel dapat digunakan jika kamu ingin menghubungi nomor kantor atau call center. Dengan menggunakan paket ini, kamu tidak perlu lagi mengeluarkan pulsa yang banyak.
Meskipun saat ini tidak banyak yang menggunakan telepon rumah, namun Telkomsel memahami kebutuhan penggunanya yang masih harus melakukan panggilan ke telepon rumah.
Jadi, Telkomsel menyediakan paket telepon rumah tersebut khusus para pengguna Telkomsel.
Cara Daftar Paket Nelpon Rumah di Telkomsel
Berikut ini adalah tutorial bagaimana cara daftar paket nelpon rumah dari Telkomsel untuk pengguna kartuAS dan simPATI. Sayangnya, cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel Loop belum tersedia.
1. Paket Nelepon Rumah Kartu As
PerbesarIlustrasi kartu prabayar Telkomsel. Foto: TelkomselBagi pengguna kartu As, paket telepon rumah bisa kamu aktifkan melalu dial up *100#. Ikuti langkahnya di bawah ini:
1. Setelah menghubungi *100#, pilih ‘Lainnya’ dengan ketik ‘5’ dan kirim.
2. Selanjutnya, pilih ‘Lainnya’ lagi dengan ketik ‘6’ dan kirim. Kemungkinan kamu akan diminta untuk pilih ‘Lainnya’ beberapa kali hingga diberi pilihan antara internet, telepon, SMS, dan lainnya.
3. Pilih paket ‘Telpon’ jika ingin mengaktifkan paket telepon rumah untuk kartu As. Setelah itu, pilih ‘Harian’. Nantinya, kamu akan melihat paket ‘Nelpon Rumah’, kemudian ketik ‘6’ dan kirim.
4. Terakhir, ketik ‘1’ dan kirimkan untuk mengkonfirmasi bahwa akan membeli paket telepon rumah Telkomsel.
Harga paket nelepon rumah Telkomsel untuk As adalah sebesar Rp 2.500,-. Dengan harga tersebut, kamu akan mendapatkan paket dengan pulsa sebesar Rp 20.000,- untuk nelepon rumah. Masa berlaku paket telepon rumah hanya berlaku satu hari saja, yaitu mulai pukul 00.00 WIB-24.00 WIB.
2. Paket Nelepon Rumah simPATI
PerbesarTampilan kartu Telkomsel. Foto: TelkomselsimPATI juga menyediakan paket nelepon rumah Telkomsel yang harganya sama dengan kartu As, yaitu Rp 2.500,-. Setelah itu, kamu akan mendapatkan pulsa senilai Rp 20.000,- untuk masa berlaku satu hari.
Jika ingin mengaktifkan paket telepon Telkomsel khusus simPATI, maka ada dua cara yang bisa dilakukan, yaitu dial up atau SMS. Berikut ini adalah caranya:
1. Jika ingin mengaktifkan dengan metode dial up, kamu bisa tekan kode *999*96#. Kemudian, tekan OK atau YES. Tunggu beberapa saat hingga mendapatkan notifikasi bahwa paket telepon rumah sudah aktif.
2. Kamu juga bisa mengaktifkan paket ini di simPATI melalui SMS dengan ketik ‘PSTN’. Selanjutnya, kirim ke 8999.
Cara daftar paket nelpon rumah kartu Telkomsel sangat mudah, bukan? Kamu bisa menggunakan paket tersebut untuk kebutuhan telepon rumah kamu.
Kini, kamu tidak perlu lagi mengeluarkan banyak pulsa jika ingin menghubungi nomor rumah. Cukup aktifkan paket telepon rumah Telkomsel dengan harga Rp 2.500,- saja.
Itulah cara daftar paket nelpon rumah Telkomsel bagi pengguna As dan simPATI. Jangan lupa untuk selalu mengaktifkan paket nelepon rumah Telkomsel agar pulsa tidak tersedot.