Cara Melacak HP Hilang Dengan IMEI Terbaru Apakah Bisa
Mau tahu cara melacak HP hilang dengan IMEI? Jika sobat mengalami kehilangan HP, sobat bisa mencari cara untuk melacak HP yang hilang dengan IMEI.
Bukan sesuatu yang mustahil untuk melacak HP yang hilang dan bahkan bisa sobat dapatkan kembali dengan mudah, ya tentu dengan perjuangan.
Apa Itu IMEI ?
IMEI (International Mobile Equipment Identity) adalah nomor identitas dari HP yang menyimpan berbagai macam data penting.
Di setiap HP hanya mempunyai satu atau dua nomor IMEI tergantung menggunakan single SIM atau dual SIM.
Namun demikian hanya nomor IMEI dari SIM satu saja yang akan di gunakan sebagai identitas resmi.
Karena keberadaanya yang sangat penting maka nomor IMEI pun harus di simpan dengan baik.
Kegunaan & Fungsi IMEI
Nomor IMEI ada pada setiap HP yang dibuat, tidak peduli berapa pun harga HP tersebut mau murah atau mahal sekalipun pasti ada nomor IMEI.
Selain digunakan sebagai identitas HP, nomor IMEI juga memiliki fungsi untuk memudahkan operator mengidentifikasi gadget yang terhubung dalam jaringan.
Nomor IMEI pada umumnya berjumlah antara 15 – 16 digit, tapi di masa mendatang bisa lebih dari angka tersebut karena produksi HP tidak pernah berhenti dari hari ke hari.
Karena operator bisa mengetahui atau mengidentifikasi perangkat yang terhubung melalui IMEI maka bisa dikatakan juga operator dapat mengetahui dari BTS mana nomor imei tersebut mengakses jaringan BTS.
Cara Melihat Nomor IMEI Di HP Android
Melacak HP dengan menggunakan nomor IMEI hanyalah salah satu cara dari sekian banyak cara lainnya.
Namun nomor IMEI yang terdaftar bisa menjadi kunci emas jika terjadi sesuatu diluar harapan sobat semua.
Cara Cek IMEI Di HP Xiaomi
Di atas sudah admin jelaskan bahwa setiap HP yang dibuat hanya memiliki satu nomor IMEI resmi yang dijadikan identitas.
Maka dari itu, langkah untuk melakukan cek IMEI pada masing-masing pembuat HP juga berbeda.
Untuk cara cek IMEI di HP Xiaomi, cobalah beberapa langkah berikut ini:
1. Masuk ke menu setelan lalu pilih opsi Tentang telepon.
2. Pilih opsi Status.
3. Pilih opsi Informasi IMEI.
4. Berikut ini penampakan dari nomor IMEI HP.
Mudah sekali bukan sobat cara untuk melihat IMEI di HP Xiaomi, ingat hanya nomor IMEI pada slot 1 saja yang menjadi identitas utama dari HP.
Cara Cek IMEI Di HP Oppo
Berbeda dengan HP Xiaomi, cara untuk mengecek IMEI di HP Oppo memerlukan langkah yang lebih sedikit jadi bisa lebih cepat untuk mengetahuinya.
Untuk cara cek IMEI di HP Oppo, cobalah beberapa langkah berikut ini:
1. Sobat bisa masuk ke aplikasi Pengaturan lalu pilih opsi Tentang Ponsel.
2. Pilih opsi Status.
3. Berikut penampakan IMEI dari ponsel Oppo.
Nah begitulah sobat cara singkat dan cepat untuk bisa melihat nomor IMEI dari HP Oppo, cara ini bisa sobat lakukan untuk semua jenis HP Oppo.
Cara Melacak HP Hilang Dengan IMEI, Bisa Nggak Sih?
Butuh kerja keras yang luar biasa untuk bisa melacak HP hanya dengan menggunakan IMEI.
Pada umumnya tidak ada pemilik HP ingat dengan nomor IMEI, tidak tau fungsi nomor IMEI dan mungkin tidak tau mana yang namanya nomor IMEI.
Para produsen pembuat HP sudah menempelkan stiker nomor IMEI biasanya pada bagian bawah box HP dan ada juga yang menempelkan nomor IMEI di sisi belakang HP.
Jadi setidaknya ada dua buah lokasi untuk bisa mengetahui nomor IMEI.
Dengan menggunakan nomor IMEI pelacakan memang bisa dilakukan tapi tidak semua orang dan operator seluler mau menggunakanya.
Bagi operator masih banyak pekerjaan lain yang harus dilakukan dari pada menghabiskan waktu dan sumber daya hanya untuk melacak sebuah HP.
Dengan menggunakan BTS yang tersebar di seluruh penjuru Negeri pasti bisa dilakukan tapi kembali lagi yaitu butuh waktu yang lama.
Lebih baik sobat menggunakan cara lainya seperti melacak dengan menggunakan akun email yang terpasang di HP atau menggunakan GPS.
Cara Blokir HP Hilang Dan Hapus Datanya
Memblokir dan menghapus data di HP menjadi pilihan yang harus sobat lakukan untuk mengamankan data-data yang ada di dalam HP yang hilang.
Untuk cara blokir HP hilang dan hapus data agar si pencuri tidak bisa lagi menggunakan HP yang dicuri, cobalah beberapa langkah berikut ini:
1. Jalankan aplikasi Google Play Store lalu pada kolom pencarian ketikan Android Device Manajer lalu tekan Enter.
Selanjutnya instal dan Buka aplikasi tersebut.
2. Pilih opsi LOGIN SEBAGAI TAMU.
3. Masukan alamat Email dari HP yang hilang lalu pilih opsi Berikutnya.
4. Masukan juga password email dari HP yang hilang lalu pilih opsi Berikutnya.
5. Ketika sobat berhasil masuk dan mendapatkan posisi HP sobat yang hilang, dapat dipastikan HP dalam posisi hidup dan terkoneksi ke internet maka proses penghapusan data bisa dilakukan.
Pilih opsi HAPUS PERANGKAT.
6. Pilih opsi HAPUS PERANGKAT.
Cara di atas sebaiknya dilakukan karena semisal pencuri yang mengambil HP sobat cukup pintar sehingga dia mengecoh dengan merubah lokasi HP.
Hipotesanya begini sobat, HP yang hilang dalam posisi tidak dipasang password baik untuk Lockscreen dan Aplikasinya.
Sehingga dengan mudahnya si pencuri membuka HP dan memasang aplikasi Fake GPS lalu dia mensetting posisi di daerah lain misalnya Karawang.
Saat sobat melakukan pelacakan dan mendapatkan lokasi terkini dari HP sobat yaitu Karawang dan sobat melanjutkan pencarian ke TKP ternyata sampai disana tidak ditemukan sama sekali.
Dan ternyata posisi HP yang hilang telah berubah lagi ke wilayah yang lain dalam waktu yang singkat.
Jika skema kejadianya kurang lebih mirip dengan hipotesa yang Admin berikan maka sudah dapat di pastikan jika si pencuri menggunakan aplikasi Fake GPS untuk mengelabui sobat dengan selalu merubah posisinya secara digital.
Dengan kondisi seperti itu maka sudah saatnya sobat mengambil tindakan lebih jauh karena percuma saja berusaha melacak HP sobat yang hilang jika si pencuri pintar bermain petak umpet.
Dengan menghapus perangkat maka semua data yang ada pada HP akan dihapus secara permanen dan setelah menghapus maka sobat tidak bisa lagi menemukanya.
Agar proses penghapusan bisa berjalan dengan baik, HP yang hilang harus dalam posisi online atau terkoneksi ke internet.
Jika sobat melakukan perintah penghapusan perangkat sedangkan HP yang hilang dicuri dalam keadaan mati maka proses tidak akan berjalan.
Tapi tidak perlu khawatir karena saat sudah online proses penghapusan akan berjalan secara otomatis.
Jika perangkat sudah dihapus sobat bisa langsung ke operator seluler terdekat dan minta untuk HP dengan nomor imei tersebut agar di blokir sehingga si pencuri pun tidak bisa lagi menggunakan hp yang di curinya sesuai fungsi dasar dari hp di ciptakan.
Itu tadi beberapa cara yang bisa sobat lakukan untuk cara melacak hp hilang dengan imei.
Pahami juga info tambahan dari Admin agar sobat semakin paham atas semua penjelasan yang telah Admin berikan.
Semoga tutorial Cara Melacak HP Hilang Dengan IMEI ini dapat membantu sobat.
Silahkan juga share artikel ini ke media sosial yang kalian punya. Semoga berhasil!