Cara Memainkan Angklung Kredit Pintar

Cara memainkan angklung sebetulnya tidak terlalu sulit, Sobat Pintar hanya perlu terus melatihnya. Untuk memainkannya, terdapat berbagai teknik yang dapat disesuaikan dengan kemampuan karena setiap teknik memiliki tingkat kesulitannya masing-masing.

Baca Juga: Cara Stem Gitar Mudah untuk Pemula

Angklung merupakan salah satu alat musik tradisional asal Indonesia dan telah terkenal hingga ke berbagai negara. Sebagai warga negara Indonesia kita merasa bangga jika alat musik Indonesia dicintai oleh banyak negara. Namun untuk menjaga kelestariannya jangan lupa untuk mempelajari cara memainkannya.

Cara memainkan angklung berbeda dengan alat musik pada umumnya yang mungkin membuat kita bingung karena harus menghafalkan beberapa nadanya. Memainkan angklung bisa dilakukan dengan menggoyangkan angklung hingga muncul suara yang khas, sekilas terlihat mudah bukan? Yuk cari tahu informasinya di sini.

Angklung adalah alat musik yang tersusun dari beberapa bilah bambu dan disusun sedemikian rupa. Alat musik tradisional ini banyak dijumpai di daerah Jawa Barat. Suara yang dihasilkan oleh angklung berasal dari benturan antara tabung bambu saat digoyangkan. Dari alat musik inilah kita dapat mendengar suara nyaring yang istimewa.

Jenis-jenis Angklung
Dulu nenek moyang kita menciptakan angklung sebagai pemicu semangat dalam peperangan. Menurut Dr Groneman, angklung telah ada di Nusantara sebelum era Hindu lalu berkembang hingga saat ini. Sebelum memainkannya, terdapat jenis-jenis angklung yang perlu Sobat Pintar ketahui di antaranya:

Baca Juga: Tutorial Cara Menggunakan Kinemaster Secara Lengkap

Angklung dog-dog lojor telah dikenal oleh masyarakat kasepuhan pancer pangawinan atau kesatuan adat Banten Kidul. Alat musik ini banyak digunakan untuk ritual bercocok tanam. Dalam perkembangannya angklung dog-dog lojor banyak digunakan untuk mengiringi acara pernikahan dan khitanan.

Angklung Kanekes banyak dimainkan oleh masyarakat Kanekes (Baduy) di Banten untuk mengiringi acara bercocok tanam padi di ladang, jadi tidak digunakan sebagai hiburan. Angklung Kanekes sendiri masih banyak jenisnya seperti dongdong, ringkung, torolok, roel, gunjing, engklok, indung leutik dan lainnya.

Angklung gubrag terdapat di daerah kampung Cipining, Bogor banyak digunakan untuk menanam padi, mengangkut padi dan menempatkan padi ke leuit. Hadirnya angklung jenis gubrag muncul setelah kampung Cipining mengalami musim paceklik. Mitosnya Dewi Sri enggan menurunkan hujan.

Angklung padaeng awalnya dikenalkan oleh Daeng Soetigna sekitar tahun 1938. Perbedaan angklung padaeng terdapat pada laras nada yang digunakan yaitu diatonik. Laras nada ini mengacu pada sistem musik barat. Seiring waktu angklung padaeng terbagi 2 jenis yaitu melodi dan dan akompanimen,

Angklung melodi memiliki 2 bumbung nada yaitu bagian depan (kecil) dan bagian belakang (besar). Bungbung depan pada Angklung melodi memiliki bunyi satu oktaf lebih tinggi daripada bagian belakang. Berikut cara memainkan angklung melodi yang perlu Sobat Pintar ketahui, di antaranya:

1. Tangan kiri memegang tiang bagian depan
2. Hadapkan angklung menghadap ke arah kiri pemain
3. Garis antara siku dan pergelangan tangan kiri berada sejajar dengan garis permukaan tanah
4. Angklung harus tegak lurus dengan badan pemain
5. Usahakan posisi angklung berada di depan pinggul sebelah kanan
6. Telunjuk dan ibu jari tangan sebelah kanan memegang pangkal bawah tiang belakang angklung
7. Masukan jari tengah ke dalam lubang potongan sepatu angklung di bagian belakang
8. Atur tinggi rendah posisi angklung. Bersamaan dengan ini telunjuk dan ibu jari mengatur getaran angklung yang berpusat pada pergelangan tangan kanan.
9. Bunyi yang dihasilkan angklung nantinya bergantung pada sikap kita memajukan bagian batangnya

Angklung akompanimen merupakan jenis angklung padaeng yang biasanya digunakan sebagai pengiring lagu dengan cara di centok. Angklung akompanimen padaeng ini memiliki tiga atau lebih tabung suara dengan prinsip akord. Angklung akompanimen dibagi menurut jenis akord dan rentang nadanya yaitu:

1. Angklung akompanimen major yaitu akord mayor dan mayor-7 dengan nada berada pada D#3 hingga D#4.
2. Angklung akompanimen minor yaitu akord minor dengan nada berada pada D#3 hingga D#4
3. Angklung cuk major yaitu akord mayor dengan nada berada pada C4 hingga C5
4. Angklung cuk minor yaitu akord minor dengan nada berada pada A3 hingga A4

Cara Memainkan Angklung dengan 3 Teknik Dasar
Cara memainkan angklung terbilang sederhana dan mudah, Sobat Pintar hanya perlu memegang kerangka angklung bagian atas dan menggoyang bagian bawah agar menghasilkan suara. Berikut 3 teknik dasar memainkannya, di antaranya:

Baca Juga: 6 Alasan Streaming Musik Sangat Digemari

Salah satu teknik memainkan angklung ialah dengan kerulung. Kerulung berarti menggetarkan alat musik untuk menghasilkan suatu nada tertentu. Sobat Pintar dapat melakukannya dengan cara memegang dasar tabung bambu dengan kedua tangan. Selanjutnya getarkan ke kiri dan kanan secara cepat untuk menghasilkan nada tertentu.

Teknik centok dilakukan dengan cara menyentakan alat musik angklung. Dalam teknik ini, Sobat Pintar hanya perlu menarik tabung bambu dengan cepat agar menghasilkan nada tertentu. Kita dapat menarik tabung dengan menggunakan telapak tangan dan jari, sentakan dapat dilakukan satu kali saja.

Cara memainkan angklung selanjutnya dapat dilakukan dengan teknik tangkep yaitu menggetarkan salah satu tabung bambu. Dalam teknik tangkep, kita harus menahan salah satu sisi bambu agar diam atau tidak bergetar sedangkan sisi lainnya dapat digetarkan untuk menghasilkan nada sendiri.

Angklung merupakan warisan budaya yang harus kita lestarikan agar tidak punah atau diakui oleh negara lain. Salah satu caranya dengan mengenalkan anak kita terkait bagaimana cara memainkannya. Hal ini bisa dimulai sejak kecil atau duduk di bangku sekolah dasar hingga universitas.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.