Cara Menambal Gigi Berlubang Sendiri
Mungkin beberapa dari Anda pernah bertanya, bagaimana cara menambal gigi berlubang sendiri? Pertanyaan ini mungkin terlontar karena gigi berlubang tidak jarang menimbulkan sakit dan merasa mengobatinya ke dokter adalah hal yang mahal. Oleh karena itu, mereka ingin menangani gigi berlubang sendiri yang dianggap paling murah.
Akan tetapi muncul sebuah pertanyaan, apakah cara menambal gigi berlubang sendiri bisa dilakukan dan aman? Untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, Anda perlu menyimak penjelasan yang ada di dalam artikel kali ini.
Gigi berlubang merupakan salah satu masalah yang terjadi pada gigi. Kondisi ini bisa dialami oleh siapapun, baik muda ataupun tua. Penyebab gigi bisa berlubang karena adanya plak yang tercipta dari sisa makanan, bakteri dan air liur. Pada saat Anda jarang membersihkan gigi, maka bakteri yang ada di dalam plak dapat menghasilkan asam yang mengikis gigi.
Gigi yang berlubang sering kali menyebabkan rasa sakit yang tak tertahankan. Apabila tidak segera ditangani, maka menyebabkan gigi terinfeksi bahkan copot dengan sendirinya. Namun kondisi ini bisa dicegah jika Anda segera mengobati gigi berlubang tersebut.
Lalu masuk ke pembahasan utama, apakah ada cara menambal gigi berlubang sendiri serta aman? Jawabannya yaitu tidak ada dan dilarang untuk menangani gigi berlubang sendiri. Pasalnya, perawatan gigi berlubang merupakan salah satu prosedur medis yang harus dilakukan oleh profesional yang sudah tersertifikasi.
Walaupun terdengar sederhana, hanya terdapat lubang di dalam gigi, namun faktanya tidak sesederhana itu. Pasalnya, gigi berlubang juga dapat berpengaruh ke organ tubuh lainnya. Oleh karena itu, diperlukan perawatan dan pemeriksaan lebih lanjut sebelum dokter akhirnya memutuskan untuk menambal gigi.
Jadi, bagi Anda yang berniat ingin menambal gigi berlubang sendiri sebaiknya hentikan dan berkonsultasi dengan dokter sekarang juga. Tindakan menambal gigi berlubang sendiri hanya akan menimbulkan kondisi yang semakin parah. Jangan sampai demi menghemat beberapa ribu akhirnya kesehatan Anda yang tergadaikan.
Mengatasi Gigi Berlubang
Apabila rasa sakit yang Anda rasakan akibat gigi berlubang sudah tidak tertahankan, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Beberapa cara yang akan dijelaskan di bawah ini, merupakan cara mengatasi gigi berlubang yang aman dilakukan oleh siapapun.
Cara mengatasi gigi berlubang yang bisa Anda lakukan pertama yaitu dengan mengompresnya. Sensasi dingin dari es batu akan menyebabkan rasa sakit di bagian gigi akan mereda untuk sementara. Cara melakukannya yaitu dengan membungkus bongkahan es batu dengan kain yang lembut. Setelah itu tempelkan pada bagian pipi yang terasa sakit.
Cara yang selanjutnya yaitu dengan berkumur menggunakan air garam. Cara yang satu ini bahkan sudah sangat terkenal dari zaman dahulu. Pasalnya, berkumur dengan air garam ini akan membantu membunuh bakteri yang menyebabkan gigi berlubang. Tidak hanya itu, berkumur air garam juga akan membantu melepaskan sisa-sia makanan yang ada di sela-sela gigi.
Walaupun terasa sakit, bukan berarti menjadi alasan Anda untuk tidak menyikat gigi. Hal ini hanya membuat bakteri semakin berkembang dan rasa sakit akan semakin bertambah parah. Oleh karena itu, sangat dianjurkan Anda selalu menyikat gigi sebanyak dua kali sehari. Agar tidak menambah rasa sakit, sebaiknya gunakan sikat gigi yang memiliki bulu-bulu yang lembut.
Cara yang bisa Anda lakukan terakhir untuk mengatasi rasa sakit akibat gigi berlubang yaitu dengan mengonsumsi obat-obatan. Ada banyak obat-obatan yang dijual di pasaran. Anda cukup menyampaikan ke apoteker, maka apoteker akan memberikan obat yang sesuai keluhan Anda. Akan tetapi, jangan lupa untuk menanyakan anjuran pakai dan dosisnya.
Itulah dia jawaban dari apakah cara menambal gigi berlubang sendiri efektif dan aman dilakukan. Dari pembahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa gigi berlubang hanya bisa ditambal oleh dokter. Oleh karena itu, jika Anda memiliki masalah pada gigi sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.
Cukup sekian informasi yang dapat tim aido berikan, semoga bermanfaat.
Untuk mengetahui lebih lanjut seputar kesehatan, Anda bisa video call langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan Aido Health. Download aplikasi Aido Health di App Store dan Google Play.
Baca Juga: Perawatan Scaling: Mengenal Cara dan Harga Bersihkan Karang Gigi