Cara Mencari Median Data Kelompok Dalam Ilmu Statistika Dan Contoh Soalnya
PerbesarIlustrasi sumber gambar: /Bagi Anda yang sedang mempelajari materi statistik, pasti sedang berkutat dengan yang namanya materi median. Median terdiri dari median tunggal dan median kelompok. Lalu, bagaimana cara mencari median data kelompok?Mengutip buku Statistika Dasar untuk Penelitian oleh Haryanti & Rerung (2021), median merupakan nilai tengah dari suatu ata yang telah diurutkan dari angka terkecil hingga angka terbesar. Median (nilai tengah) merupakan sebuah metode yang dipakai untuk membagi dua data berdasarkan urutan nilai.
Mempelajari median data tunggal, penghitungan memang cukup mudah. Namun, pada penghitungan data berkelompok, cara tersebut tidak bisa diterapkan.
Contoh Soal Mencari Median Data Kelompok
PerbesarBerikut adalah cara menghitung median data kelompok:Me = Xii + (n/2 –fkii/fi) p
fkii = frekuensi kumulatif data di bawah kelas median
fi = frekuensi data pada kelas median
p = panjang interval kelas
Sejumlah 26 mahasiswa terpilih sebagai sampel dalam riset kesehatan di sebuah universitas. Mahasiswa yang terpilih akan diukur berat badannya. Hasil pengukuran berat badan ditampilkan dalam bentuk data berkelompok seperti yang ada di bawah ini.
berat badan 46 – 50 kg / frekuensi 3
berat badan 51 – 55 kg / frekuensi 2
berat badan 56 – 60 kg / frekuensi 3
berat badan 60 – 65 kg / frekuensi 4
berat badan 66 – 70 kg / frekuensi 5
berat badan 71 – 75 kg frekuensi 4
berat badan 76 – 80 kg frekuensi 1
berat badan 81 – 85 kg frekuensi 1
Hitunglah median berat badan mahasiswa!
Sebelum memakai rumus di atas, carilah frekuensi kumulatifnya terlebih dahulu.
berat badan 46 – 50 kg / frekuensi 3 / frekuensi kumulatif 3
berat badan 51 – 55 kg / frekuensi 2 / frekuensi kumulatif 5
berat badan 56 – 60 kg / frekuensi 3 / frekuensi kumulatif 9
berat badan 60 – 65 kg / frekuensi 4 / frekuensi kumulatif 14
berat badan 66 – 70 kg / frekuensi 5 / frekuensi kumulatif 20
berat badan 71 – 75 kg frekuensi 4/ frekuensi kumulatif 24
berat badan 76 – 80 kg frekuensi 1 / frekuensi kumulatif 25
berat badan 81 – 85 kg frekuensi 1 / frekuensi kumulatif 26
Selanjutnya adalah menentukan nilai-nilai yang akan digunakan pada rumus.
Jumlah data adalah 26, sehingga mediannya terletak di antara data ke 13 dan 14. Data ke-13 dan 14 ini berada pada kelas interval ke-4 (61 – 65). Kelas interval ke-4 ini bisa disebut kelas median.
Berdasarkan informasi kelas median, dapat diketahui bahwa batas bawah kelas median sama dengan 60,5. Frekuensi kumulatif sebelum kelas median yaitu 9, sedangkan frekuensi kelas median sama dengan 5. Adapun panjang kelas sama dengan 5.
Secara matematis, bisa diringkas seperti berikut ini:
Dari beberapa nilai di atas, dapat dihitung median dengan memakai rumus median data berkelompok.
Me = 60,5 = (26/2 – 9 /5) 5
Sehingga, median berat badan mahasiswa yaitu 64,5 kg.
Itulah cara mencari median data kelompok beserta contoh soalnya. Dengan mengetahui contoh tersebut, diharapkan Anda bisa mengerjakan variasi soal median yang lebih beragam lagi.