Cara Mengunci Folder Di Laptop Dengan Mudah

Jakarta – Menggunakan Laptop atau personal computer (PC) secara bersamaan terkadang membuat seseorang tidak memiliki ruang privasi. Pastinya ada beberapa file atau dokumen penting yang hanya ingin disimpan secara pribadi dan tidak ingin diakses oleh orang lain. Dengan mengunci folder di Laptop atau PC, kamu bisa melindungi file-file penting dan menghindarkan dari pencurian data.

Ada banyak cara yang bisa digunakan untuk mengunci folder pribadi di Laptop agar tidak diketahui orang lain. Berikut cara mengunci folder di Laptop dengan mudah yang dirangkum dari berbagai sumber:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pertama kamu harus mendownload Folder Guard di website resminya melalui browser. Selanjutnya, install Folder Guard. Setelah prosesnya selesai, masukan password pada kolom yang ada. Lalu untuk mengunci folder yang kamu inginkan, klik “Lock a folder with a password” dan pilih “Browse for folder”. Cari folder yang ingin dikunci. Kemudian, masukan password yang ingin digunakan untuk mengunci folder tersebut.

Disarankan menggunakan password yang berbeda dengan password di awal agar lebih aman lalu klik Next. Biarkan opsi terpilih secara default dan klik Finish.

Aktifkan mode proteksi agar folder yang dipilih benar-benar terkunci dengan password yang sudah dibuat dan klik Protect. Sekarang folder yang dipilih sudah kosong, file yang ada di dalam pun telah tersembunyi. Untuk membuka dan mengakses file-file dalam folder tersebut, klik Unlock lalu masukan passwordnya. Kemudian Enter atau klik OK.

2. Mengunci Folder di Laptop dengan Software 7Zip

Cara ini bisa digunakan pada laptop atau komputer dengan Windows 7, 8, dan 10. Pertama, download 7Zip secara gratis lalu install softwarenya. Kemudian pilih folder yang akan dikunci dengan klik Kanan > 7Zip > Tambah ke arsip (add to archive).

Selanjutnya muncul jendela 7Zip dan pilih format arsip yang diinginkan namun disarankan memilih Zip agar mudah. Masukan password untuk mengunci file yang diinginkan sebagai archive Zip lalu klik OK. Folder pun telah diamankan dengan password. Jika seseorang ingin membuka folder beserta isinya, akan muncul pesan password untuk mengakses file tersebut.

3. Mengunci Folder di Laptop tanpa Software

Mengunci folder di laptop bisa dilakukan tanpa software apapun. Caranya dengan membuat folder yang ingin dikunci. Kemudian masuk ke folder tersebut dan buat file text baru dengan klik Kanan > New > Text Document. Masukan script dalam file text yang sebelumnya sudah kamu Copy di Notepad bawaan Windows yaitu:

cls @ECHO OFF title Folder Private if EXIST “HTG Locker” goto UNLOCK if NOT EXIST Private goto MDLOCKER :CONFIRM echo Are you sure you want to lock the folder(Y/N) set/p “cho=>” if %cho%==Y goto LOCK if %cho%==y goto LOCK if %cho%==n goto END if %cho%==N goto END echo Invalid choice. goto CONFIRM :LOCK ren Private “HTG Locker” attrib +h +s “HTG Locker” echo Folder locked goto End :UNLOCK echo Enter password to unlock folder set/p “pass=>” if NOT %pass%== PASSWORD_DISINI goto FAIL attrib -h -s “HTG Locker” ren “HTG Locker” Private echo Folder Unlocked successfully goto End :FAIL echo Invalid password goto end :MDLOCKER md Private echo Private created successfully goto End :End

Kemudian, ganti teks PASSWORD_DISINI dengan password yang kamu inginkan. Selanjutnya Save As file text tersebut dengan nama locker.bat. Ganti Save as type menjadi All Files. Setelah selesai membuat file locker.bat, hapus file New Text Document. Lalu klik dua kali pada file locker dan akan muncul folder Private secara otomatis. Simpan semua file yang ingin diamankan ke dalam folder Private. Kalau sudah selesai, jalankan kembali file locker dan akan ada tampilan kotak hitam. Tekan huruf Y lalu Enter. Folder Private tadi pun akan hilang.

Untuk mengaksesnya, tinggal klik file locker dua kali lalu muncul kotak hitam dan masukan password yang sudah dibuat sebelumnya. Folder Private akan muncul kembali.

Setelah folder kamu di Laptop atau PC kantor terkunci, tentu privasi kamu tetap terjaga.

Simak Video “Tes Mobil Listrik Lexus UX 300e: Mobil Listrik Rasa Mobil Konvensional”
[Gambas:Video 20detik]
(erd/erd)