Cara Mudah Menghilangkan Flek Hitam Di Wajah
Semua perempuan pasti memiliki masalah kulit wajah masing-masing. Salah satu permasalahan kulit yang sering dialami adalah timbulnya flek hitam pada wajah. Adanya flek hitam seringkali membuat perempuan merasa kurang percaya diri. Ada baiknya Anda mengetahui apa saja yang menjadi penyebab flek hitam.
Pada dasarnya, flek hitam disebabkan karena beberapa faktor, diantaranya faktor genetik, bekas jerawat, polusi, penggunaan kosmetik, dan paparan sinar ultraviolet (UV). Saat ini memang sudah ada foundation yang di dalamnya terdapat kandungan SPF, tapi menggunakan itu saja tidak cukup. Anda harus tetap menggunakan sun protection. Lalu bagaimana cara menghilangkan flek hitam di wajah yang tepat? Yuk coba 3 cara berikut ini:
Menggunakan serum vitamin C
Menghilangkan flek hitam di wajah bisa dengan memanfaatkan serum vitamin C. Kegunaan dari serum ini bisa membantu mencerahkan dan menghilangkan noda hitam di wajah. Gunakan setiap hari agar noda hitam di wajah Anda berkurang.
Gunakan sun protection
Untuk menghilangkan atau bahkan mencegah terjadinya flek hitam, Anda bisa gunakan sun protection ketika ingin keluar rumah. Gunakanlah sun protection 30 menit sebelum keluar dari rumah yang mengandung SPF 30.
Menggunakan masker alami
Menghilangkan flek hitam di wajah juga bisa dengan secara rutin menggunakan masker wajah alami. Anda bisa menggunakan masker yang mengandung scrub. Caranya, pijat lembut kulit wajah yang sudah diolesi dengan masker scrub selama beberapa menit. Lalu diamkan hingga kering. Setelah itu, Anda perlu menggosok-gosok masker secara lembut hingga mengelupas. Masker jenis ini bisa membantu memudarkan noda hitam pada wajah jika digunakan secara teratur.
The Body Shop Drops of Light and Skin Defence
The Body Shop memiliki serangkaian produk skin care, yakni Drops of Light Cleansing Foam, Essence Lotion, Serum, Day Cream, dan Skin Defence Multi Protection Essence SPF 50 PA++++. Rangkaian tersebut bisa membantu memperbaiki kondisi kulit, mengurangi tampilan darkspot, dan mencerahkan wajah.
Cara menggunakannya
Cara menggunakan Drops of Light Brightening Cleansing Foam dengan menuangkan pada telapak tangan dan pijatkan pada kulit yang telah basah dengan gerakan melingkar. Lalu bilas dengan air. Gunakan setiap pagi dan malam.
Sementara untuk Drops of Light Brightening Essence Lotion, yakni pijatkan essence dengan gerakan memijat ke arah atas dan tepuk perlahan untuk membantu meningkatkan sirkulasi dan membuat kulit terasa kenyal dan kencang. Hindari area mata dan bibir.
Untuk Drops of Light Brightening Serum, cara menggunakannya Tuangkan 2-3 tetes pada telapak tangan, pijatkan pada kulit hingga meresap sebelum menggunakan serum dan pelembap. Drops of Light Brightening Day Cream, cara menggunakannya oleskan pada wajah, leher, dan dada bagian atas serta pijat untuk membantu penyerapan dan memperlancar sirkulasi. Gunakan setelah membersihkan wajah dan menggunakan toner serta serum pada wajah. Gunakan pada pagi hari.
Skin Defence SPF 50 gunakan pada wajah, leher, tengkuk, daun telinga, dan kelopak mata. Lalu pijat lembut ke kulit setiap pagi setelah pelembap harian Anda dan sebelum menggunakan makeup. Hindari kontak dengan mata. Pastikan untuk gunakan sebelum terpapar sinar matahari.
Bila Anda ingin mendapatkan produk dari The Body Shop, Anda bisa mendapatkan produknya di gerai resmi The Body Shop atau situs resminya di Kunjungi juga halaman Latest Stories The Body Shop untuk tips perawatan wajah lainnya.