Cara Penulisan Artikel Populer
Kamis, 28 Desember 2017 / Published in Artikel Masih cukup banyak yang belum mengetahui apa itu artikel populer. Artikel populer berbeda dengan jenis artikel lainnya seperti artikel review, artikel rewrite, artikel berita termasuk artikel opini. Artikel populer tidak hanya berbeda dari segi formatnya saja melainkan juga berbeda dari sisi isinya. Oleh sebab itu, cara penulisannya juga berbeda. Inilah yang perlu diperhatikan agar tidak terjadi kesalahan dalam menulis artikel populer. Berikut ini pengertian dan cara penulisan artikel populer yang tepat.
Pengertian Artikel Populer
Secara umum, apa yang disebut sebagai artikel populer adalah tulisan atau artikel yang membahas tentang isu politik, ideology, social, ekonomi, pertahanan, budaya, ilmu pengetahuan, keamanan termasuk tenologi yang sedang ramai dibicarakan dan menjadi perhatian seluruh masyarakat. Tulisan juga tidak melulu memberitahu tentang kejadian yang berkaitan dengan hal tersebut di atas melainkan juga diisi dengan pembahasan objektif.
Artikel populer sendiri digunakan untuk bisa menuangkan pemikiran, pandangan, ide, gagasan secara objektif dari si penulis. Secara singkat, bisa juga dikatakan sebagai tulisan semi ilmiah. Oleh sebab itu, artikel populer ini tidak hanya memberikan informasi semata layaknya sebuah artikel berita dimana jika bersifat berita maka akan menjadi artikel yang cepat basi.
Maka, artikel populer ini tidak akan mudah basi seperti berita. Artikel ini berisi informasi namun informasi tersebut nantinya mampu digunakan sebagai dasar untuk berpikir dan juga bertindak ketika menghadapi persoalan tertentu. Dari sini dapat ditarik kesimpulan yang penting tentang perbedaan antara artikel berita dan artikel populer. Coba perhatikan tentang cara penulisan berikut ini.
Cara Penulisan Artikel Populer
Artikel populer ditulis seperti seperti artikel pada umumnya namun fokus pada beberapa bidang di atas yang sudah dijelaskan sebelumnya. Hanya saja, artikel tidak hanya memberikan informasi semata. Maka, artikel tersebut harus ditulis sesuai dengan kaidahnya yang benar.
Struktur penulisan artikel populer
Penulisan artikel populer harus memiliki struktur yang benar. Struktur penulisannya juga berbeda dengan struktur artikel berita atau opini. Artikel populer memiliki struktur yang lebih lengkap serta lebih objektif jika dibandingkan dengan artikel opini yang hanya menekankan pendapat pribadi dari si penulis. Paling tidak, dalam tulisan artikel populer terdiri dari judul, pendahuluan, masalah yang disajikan, pembahasan atau isi (uraian) kemudian ada kesimpulan atau penutup.
Dilihat dari strukturnya, memang terbilang lengkap. Akan tetapi masih lebih sederhana jika dibandingkan dengan artikel ilmiah yang merupakan artikel dengan isi berupa hasil penelitian. Yang menjadi kesamaan adalah objektivitas penulis dari penulis artikel populer dan juga artikel ilmiah. Inilah kenapa artikel populer bisa disebut artikel semi ilmiah.
Karakter tulisan artikel populer
Artikel populer ditulis dengan menggunakan bahasa ringan yakni bahasa sehari-hari. Dengan begitu, maka materi yang ada di artikel dapat dengan mudah dipahami oleh para pembaca dari berbagai kalangan. Jadi, walau yang dibahas adalah masalah serius, namun tetap mudah dicerna oleh khalayak ramai.
Karakter lainnya adalah isi atau pembahasan yang tidak hanya menyajikan logika berpikir melainkan juga diperkuat dengan pendapat para ahli termasuk hasil dari sebuah penilitian. Selain itu, jika terdapat kutipan asing, jumlahnya juga akan dibatasi sehingga akan tetap menjadi artikel yang enak untuk dibaca dan dipahami oleh semua kalangan.
Artikel populer memiliki jenis yang berbeda dengan lainnya. Oleh sebab itu, perlu diperhatikan dari mulai struktur hingga karakter penulisan. Dengan cara di atas, sekarang Anda sudah bisa menilai dan bahkan menerka-nerka bagaimana membuat artikel populer yang baik dan benar.