Cara Record Di Laptop Terbaru Yang Mudah Dan Praktis
Cara record di laptop sebenarnya sangat mudah dilakukan. Seiring berkembangnya zaman, tidak hanya smartphone yang dilengkapi dengan fitur-fitur canggih tetapi juga laptop. Saat ini laptop dilengkapi dengan fitur menarik seperti fitur untuk merekam layarnya sendiri. Fitur ini bisa digunakan oleh pengguna laptop baik dengan bantuan aplikasi atau tanpa aplikasi. Cara untuk record atau merekam sangat mudah dan praktis. Bagi yang belum tahu caranya, berikut ini adalah beberapa cara record di laptop terbaru.
> Baca Juga: 5 Aplikasi Terbaik untuk Merekam Layar di Windows
2 Cara Record di Laptop Terbaru yang Mudah dan Praktis
1. Cara Record di Laptop Tanpa Aplikasi
(Sumber: Techthirsty.com)Sebelum diluncurkannya Windows 10, record layar di laptop merupakan hal yang cukup sulit untuk dilakukan. Ini dikarenakan untuk merekam aktivitas layar di laptop atau PC harus menggunakan aplikasi pihak ketiga. Namun, hal ini tidak terjadi lagi setelah Windows 10 hadir. Dimana pada Windows tersebut dilengkapi dengan fitur baru yang bernama Xbox Game Bar.
Fitur Xbox Game Bar ini memungkinkan pengguna untuk merekam layar di laptop tanpa harus menggunakan aplikasi. Cara merekam layar menggunakan fitur ini juga sangat mudah. Dimana pengguna hanya perlu untuk melakukan beberapa klik saja. setelah itu, hasil rekamannya akan tersimpan di laptop. Namun, sebelum merekam layar pengguna diharuskan untuk mengaktifkan fitur Game Bar, Berikut cara untuk mengaktifkannya:
* Pertama, masuk ke menu “Settings” dengan cara menekan menu “Windows” lalu “Settings”.
* Cari dan pilih menu “Gaming”.
* Pilih menu “Game Bar” lalu aktifkan “On”.
Jika fitur Game Bar sudah aktif berarti sudah bisa untuk melakukan perekaman. Berikut ini cara record di laptop atau screen recorder tanpa menggunakan aplikasi:
* Pertama, tekan tombol “Windows logo+G”.
* Klik menu “Capture (ikon webcam)” lalu akan muncul tab baru.
* Untuk mulai merekam layar langsung saja klik “tombol rekam (ikon titik besar)”.
* Untuk berhenti merekam klik “tombol ikon kotak berwarna hijau”.
> Baca Juga: Review EaseUS, Software Screen Recording Terbaik untuk PC
2. Cara Record di Laptop Menggunakan Aplikasi
Ada banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk record atau merekam layar di laptop. Apa sajakah nama aplikasi tersebut? Berikut nama-nama aplikasi tersebut:
a. Extension
Cara record atau merekam layar laptop dengan aplikasi yang pertama yaitu dengan menambahkan extension. Cara ini bisa digunakan bagi pengguna browser Chrome. Extension screen recorder jumlahnya cukup banyak, pengguna bisa menggunakan Awesome Screenshot & Screen Recorder. Berikut langkah-langkah untuk menambahkan extension pada Chrome:
* Pertama, bukalah Chrome dan masuk ke Chrome Web Store.
* Pada kolom “Search” ketik “Awesome Screenshot & Screen Recorder”.
* Klik “Add to Chrome” lalu klik “Add Extension”.
* Klik “extension” yang ada di bagian pojok kanan atas.
* Carilah “Awesome Screenshot & Screen Recorder” lalu aktifkan “Pin”.
Setelah itu, pengguna sudah bisa mulai merekam layar laptop. Berikut cara merekam layar laptop menggunakan aplikasi Awesome Screenshot & Screen Recorder:
* Pertama, buka extension “Awesome Screenshot & Screen Recorder”.
* Pilih “Recorder”.
* Untuk mulai merekam langsung saja klik “Start Recording”.
* Apabila sudah selesai merekam klik “Stop Recording”.
b. OBS Studio
OBS Studio adalah aplikasi yang bisa digunakan untuk merekam layar di laptop. Aplikasi ini banyak digunakan karena cara untuk menggunakannya juga sangat mudah. Selain itu, hasil perekamannya bisa langsung di bagikan di DailyMotion, YouTube dan sebagainya. Sebelum melakukan proses perekaman, pengguna diharuskan untuk lebih dahulu mendownload dan menginstal aplikasi OBS Studio. Setelah berhasil diinstal bisa langsung mengikuti langkah-langkah berikut ini:
* Pertama, bukalah aplikasi OBS Studio.
* Pilih tombol “+” di menu “Sources” yang ada di bagian bar bawah.
* Pilih “ Display Capture” lalu tulis judul sesuai dengan keinginan.
* Untuk mulai merekam layar klik “Start Recording”.
* Untuk berhenti merekam layar klik “Stop Recording”.
* Hasil rekaman langsung tersimpan di laptop.
Aplikasi OBS Studio dilengkapi dengan banyak fitur. Dimana keberadaan fitur-fitur tersebut membuat pengguna pemula kebingungan saat menggunakannya. Namun, jika ingin merekam layar bisa mengikuti langkah-langkah yang disebutkan diatas.
c. Free Cam
(Sumber: G2.com)Aplikasi berikutnya yang bisa digunakan untuk merekam layar laptop adalah Free Cam. Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur-fitur menarik dan mudah untuk digunakan. Menariknya lagi, Free Cam bisa di download secara gratis. Berikut cara record di laptop dengan aplikasi Free Cam:
* Pertama, buka aplikasi Free Cam lalu klik “New Recording”.
* Pilih arena yang ingin di rekam (bisa sebagian atau seluruhnya).
* Klik “Start Recording”.
* Apabila sudah selesai merekam langsung saja klik “Done”.
d. Screenpresso
Screenpresso menjadi salah satu aplikasi perekam layar di laptop yang banyak digunakan. Aplikasi ini memiliki banyak keunggulan, salah satunya yaitu merekam audio dan webcam secara bersamaan dengan layar. Keunggulan ini membuatnya cocok digunakan oleh para Youtuber. Menariknya lagi, hasil rekaman layar yang dihasilkan tidak berat.
Screebpresso dilengkapi dengan fitur yang bernama Quick Access yang berguna untuk melihat kembali rekaman yang sebelumnya sudah dilakukan. Hasil rekaman bisa langsung di bagian di media sosial. Inilah cara record di laptol menggunakan aplikasi Screenpresso.
* Pertama, download dan instal aplikasi Screenpresso.
* Buka aplikasi tersebut.
* Pilih “Capture” yang ada di bagian bawah.
* Pilih “Record Video”. Video secara otomatis akan terekam.
Aplikasi Screenpresso memiliki kekurangan yaitu durasi perekamannya cukup terbaras. Dimana durasi waktunya maksimal hanya mencapai tiga menit untuk versi gratis. Kekurangan lain bagi pengguna versi gratis yaitu watermark tidak bisa dihapus.
> Baca Juga: Cara Menghilangkan Watermark Filmora Terbukti Berhasil
e. Quicktime Player untuk Mac
Berbeda dengan aplikasi-aplikasi yang disebutkan diatas, aplikasi ini hanya tersedia di Mac. Aplikasi ini bisa diunduh dan diinstal di Windows asalkan komputer yang dimiliki adalah Mac. Berikut cara merekam layar di PC menggunakan aplikasi Quicktime Player:
* Pertama, buka aplikasi Quicktime Player.
* Pilih “File”.
* Pilih “Rekaman Layar Baru”.
* Jangan lupa menyalakan audio agar sekaligus merekam suara yang dihasilkan oleh Mac.
* Melalui aplikasi ini pengguna bisa merekam satu sudut tertentu.
f. VLC Player
(Sumber: Youtube.com)VLC Player adalah aplikasi pihak ketiga yang juga bisa digunakan untuk record di laptop. Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:
* Pertama, download dan instal terlebih dahulu aplikasi VLC Player.
* Buka aplikasi VLC Player.
* Pilih “Media”.
* Pilih “Open Capture Device”.
* Cari bagian capture mode lalu pilih Desktop.
* Klik tanda panah ke bawah yang berada di sebelah tombol Play.
* Pilih “Convert”.
* Atur destinasi file rekaman.
* Klik “Start” untuk mulai merekam.
* Jika sudah selesai langsung klik “Stop Recording”.
Nah itulah informasi tentang 2 cara record di laptop terbaru yang mudah dan praktis. Record atau merekam layar laptop bisa dilakukan menggunakan aplikasi ataupun tanpa aplikasi. Kedua cara tersebut bisa dilakukan dengan mudah dan hasilnya juga cukup bagus.
Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram Pressburner.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.