Cara Tukar Poin Telkomsel Dengan Pulsa Biasa
Cara Tukar Poin Telkomsel dengan Pulsa – Seperti kita ketahui bersama, Telkomsel adalah salah satu provider ternama di Indonesia yang memiliki begitu banyak pengguna. Berbagai jenis layanan yang di tawarkan pun sudah begitu banyak. Dan salah satu yang cukup menarik adalah layanan poin yang akan bisa di dapat ketika kita melakukan pengisian pulsa.
Nantinya poin tersebut akan bisa ditukarkan dengan berabgai jenis layanan seperti pulsa SMS, nelepon, dan juga paket data internet Telomsel serta voucher belanja. Namun teranyat selain itu anda juga bisa melakukan penukaran point Telkomsel dengan pulsa biasa atau reguler loh.
Caranya pun sangatlah mudah dan simple yaitu dengan memanfaatkan layanan LinkAja. Jadi nantinya poin Telkomsel yang sudah anda miliki tersebut akan di tukarkan ke dalam saldo LinkAja yang nantinya bisa anda gunakan untuk membeli pulsa reguler atau pulsa biasa.
Untuk mendapatkan poin Telkomsel sendiri seperti diatas kami sampaikan sangatlah mudah, yaitu anda hanya perlu secara rutin melakukan pengisian pulsa terutama bagi para pengguna kartu As, Simpati, dan Loop. Maka secara otomatis anda akan memperoleh poin.
Nah untuk anda yang tertarik menukarkan point Telkomsel yang anda miliki ke pulsa reguler atau pulsa biasa, tentu saja anda sudah harus mengaktifkan layanan LinkAja yang bisa anda lakukan lewat aplikasi LinkAja tersebut. Ketika sudah aktif, silahkan anda ikuti panduan cara tukar point Telkomsel dengan pulsa berikut ini.
Untuk menukarkan poin Telkomsel menjadi pulsa biasa, anda dapat melakukannya metode klasik yaitu dengan kode UMB. Dan berikut adalah cara tukar poin Telkomsel dengan Pulsa yang bisa anda ikuti.
Cara Tukar Point Telkomsel dengan Pulsa Menggunakan UMB
1. Pertama silahkan anda buka aplikasi phone atau telepon pada smartphone yang digunakan
2. Ketikan *123# dan tekan panggil
3. Pada pilihan menu yang muncul, pastikan anda memilih nomor 7. LinkAja
4. Kemudian lanjutkan dengan pilih menu 2. Redeem LinkAja Bonus
5. Pilih nomor 2. Saldo Bonus LinkAja 5rb atau 3. Saldo bonus LinkAja 10rb atau 4. Saldo bonus LinkAja 20rb
6. Silahkan sesuaikan pilihan dengan poin Telkomsel yang anda miliki
Ketentuan Penukaran Poin Telkomsel
Dengan mengikuti panduan diatas, maka anda akan bisa mendapatan bonus saldo LinkAja yang akan bisa anda tukarkan dengan pulsa reguler. Namun anda pun harus mengetahui beberapa ketentuan seperti jumlah poin dan juga jumlah pulsa yang didapat. Maka dari itu silahkan lihat ketentuannya beriut ini.
1. Untuk 100 Poin bisa anda tukarkan dengan saldo bonus LinkAja Rp 5.000
2. Untuk 200 Poin bisa anda tukarkan dengan saldo bonus LinkAja Rp 10.000
3. Untuk 400 Poin bisa anda tukarkan dengan saldo bonus LinkAja Rp 20.000
Setelah anda memiliki saldo bonus pada aplikasi LinkAja, maka anda dapat menukarkan bonus tersebut untuk membeli pulsa reguler Telkomsel. Nah itulah kiranya cara tukar poin Telkomsel dengan Pulsa reguler yang kali ini dapat kami sampaikan. Semoga bisa beramnfaat dan bisa menjadi informasi yang menambah pengetahuaan anda.