Gampang Ini Cara Transfer Pulsa Telkomsel Lewat Sms
PulsaTransfer pulsa adalah layanan yang disediakan oleh provider nomor dan banyak digunakan oleh masyarakat.
Termasuk Telkomsel di mana layanan transfer pulsa ini bisa mencapai 100 ribu, sedangkan lainnya hanya puluhan ribu.
Mudahnya lagi, cara transfer pulsa Telkomsel lewat sms bisa dilakukan. Selain itu juga bisa dengan kode dial dan aplikasi MyTelkomsel.
Seperti apa caranya dan apakah sulit? Kamu tinggal ikuti langkahnya ini.
Proses Transfer Pulsa Lewat Sms sampai Aplikasi MyTelkomsel
Transfer pulsa jadi solusi ketika dalam keadaan terdesak tidak bisa membeli pulsa, sebagai pilihan utama dibandingkan pulsa darurat sementara dari Telkomsel.
Kamu tinggal meminta kerabat untuk mengirim pulsa sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan.
Hanya saja perlu diingat bahwa transfer pulsa Telkomsel tidak bisa memperpanjang masa aktif.
Baca Juga: Cara Transfer Pulsa Telkomsel Ke XL Dengan Cepat dan Mudah
Jadi jika masalahnya ada pada masa aktif yang pendek, kamu tetap harus membeli pulsa atau kuota.
Kamu pengguna Telkomsel harus tahu bagaimana cara transfer ini, jadi ketika ada yang membutuhkan kamu bisa langsung bagi pulsa.
Berikut ini cara transfer pulsa Telkomsel lewat sms, aplikasi sampai dengan kode dial.
Cara pertama paling mudah adalah melalui sms. Ada dua hal yang perlu diperhatikan.
Pertama adalah cara ini berbayar karena kamu akan dikenakan tarif sms biasa.
Kedua adalah biaya admin untuk mengirim pulsa.
Jadi jika kamu ingin mengirim pulsa 5 ribu rupiah, pastikan jumlah pulsa yang tersisa lebih dari 5 ribu.
Bisa sisa pulsa 10 ribu atau justru 12 ribu. Jika sudah maka kamu bisa mulai mengikuti cara transfer pulsa Telkomsel lewat sms ini.
* Buka layanan sms di smartphone kemudian kamu bisa masukan nomor calon penerima.
* Baru ketik sms dengan format TPULSA 5000 jika ingin membagi pulsa sebesar 5 ribu rupiah. Nominalnya bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
* Kirimkan sms tersebut dan tunggu sampai ada pesan berhasil.
Jika berhasil maka kamu akan langsung mendapatkan sms dari operator yang menjelaskan bahwa transaksi berhasil.
Kamu tinggal mengecek ke nomor tujuan transfer apakah pulsa sudah masuk.
* Cara Transfer dengan Kode Dial
Selain cara transfer pulsa Telkomsel lewat sms kamu juga bisa menggunakan kode dial.
Kode ini biasanya digunakan untuk mengecek paket Telkomsel atau sisa pulsa.
Baca Juga: Mudah, Ini 2 Cara Transfer Pulsa Telkomsel Ke Indosat
Caranya lebih mudah dan bebas biaya pengiriman seperti sms.
Namun kamu akan tetap dibebankan biaya admin untuk transfer pulsa dan penting untuk dapatkan bukti transfer pulsa Telkomsel.
Berikut ini langkah-langkah yang bisa diikuti.
* Buka menu panggilan di smartphone kemudian ketik kode *858#.
* Tekan menu panggilan dan pilih menu nomor 1 yaitu Transfer Pulsa.
* Tinggal masukan nomor penerima dan nominal yang kamu butuhkan.
Selesai mengikuti langkah ini maka pulsa akan langsung diproses dan dikirim ke nomor penerima.
Kamu bisa cek ulang apakah pulsa sudah terpotong.
* Cara Transfer dengan Aplikasi MyTelkomsel
Cara terakhir adalah dengan dengan aplikasi MyTelkomsel. Sebelumnya kamu harus mendaftarkan nomor untuk membuat akun.
Aplikasinya sendiri bisa diinstal di play store atau app store. Berikut ini langkah lengkap yang bisa diikuti:
* Instal dan buka aplikasi MyTelkomsel. Daftarkan nomor Telkomsel untuk membuat akun.
* Pada halaman utama aplikasi pilih menu Hadiah kemudian masukan nomor tujuan transfer.
* Pilih menu Transfer Pulsa dan cari metode pembayaran yang diinginkan dan masukan kode OTP.
Inilah cara transfer pulsa Telkomsel lewat sms, aplikasi MyTelkomsel dan kode dial yang bisa kamu ikuti.
Tinggal pilih mana cara yang paling efektif dan praktis.
Buat kamu yang lagi terdesak butuh pulsa, ikuti cara hutang pulsa dari Telkomsel di artikel sebelumnya ya.
Pecinta kuliner, traveling yang ingin berbagi cerita dari kota budaya di Indonesia.