Ingin Gemuk Ini Cara Sehat Melakukannya
Halodoc, Jakarta – Siapa bilang kelebihan berat badan saja yang bahaya? Nyatanya, menurut hasil penelitian yang dipublikasikan dalam US National Library of Medicine, kekurangan berat badan sama buruknya dengan obesitas, bagi kesehatan. Hal ini dapat membuat risiko kematian dini meningkat menjadi 140 persen lebih besar pada pria, dan 100 persen lebih besar pada wanita. Kekurangan berat badan juga diyakini dapat mengganggu fungsi kekebalan tubuh, meningkatkan risiko infeksi, osteoporosis, patah tulang, dan masalah kesuburan.
Kalau dari segi penampilan, kekurangan berat badan juga dapat membuat kepercayaan diri menurun. Itulah sebabnya banyak orang yang ingin menggemukkan badannya. Namun, perlu diketahui bahwa menggemukkan badan juga bukan berarti kamu bisa makan berbagai makanan berlemak tanpa kendali, lho. Ada aturan yang perlu diikuti, jika ingin menambah berat badan, tetapi tetap sehat.
Baca juga: 5 Olahraga untuk Orang Kurus yang Ingin Gemuk
Perhatikan Gizi dan Tetap Olahraga
Sebelum memulai program penggemukkan badan, kamu perlu mengecek dulu apakah berat badan kamu memang berada di bawah berat badan normal atau tidak. Jika benar bahwa berat badan kamu kurang dari yang seharusnya, jangan gunakan cara yang sembarangan untuk membuat tubuh menjadi berisi, seperti banyak mengonsumsi junk food, sering minum minuman yang manis, dan malas berolahraga.
Perhatikan juga nutrisi dan dampaknya untuk kesehatan kamu. Yuk, ikuti tips-tips sehat berikut ini untuk membuat badan kamu lebih berisi:
1. Perbaiki Gizi dengan Makanan Sehat
Seperti telah disinggung tadi, banyak mengonsumsi makanan berlemak dan minuman berkadar gula tinggi bukanlah cara terbaik untuk menggemukan badan. Penuhilah gizi yang dibutuhkan tubuh dengan makan makanan sehat, banyak mengonsumsi buah dan sayur yang kaya akan vitamin, serta sumber protein tanpa lemak, seperti kacang-kacangan, ikan, dan daging ayam tanpa kulit. Jenis makanan seperti itu bisa membuat badan lebih berisi dan sehat.
Jika merasa kesulitan dalam menentukan pola makan yang tepat dalam progam menggemukkan badan, kamu bisa diskusikan dengan dokter gizi di aplikasi Halodoc, lho. Tinggal download aplikasinya, kamu sudah bisa terhubung dengan ribuan dokter yang siap bantu kamu, kapan dan di mana saja.
Baca juga: Badan Terlalu Kurus? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
2. Makan dalam Porsi Kecil tapi Sering
Biasanya orang bertubuh kurus memiliki metabolisme yang tinggi, sehingga cepat merasa lapar. Nah, daripada makan dengan porsi yang lebih banyak 2-3 kali lipat, sebaiknya kamu makan dalam porsi kecil tapi lebih sering.
3. Tambahkan Kalori yang Sehat pada Menu Makanan
Untuk menjadi gemuk, kamu bisa menambahkan kalori ke dalam makanan kamu. Misalnya, menambahkan selai kacang dan keju parut ke dalam setangkup roti gandum utuh untuk sarapan, atau menambahkan alpukat ke dalam acai bowl kamu. Prinsipnya adalah, usahakan pilih tambahan kalori yang sehat saja, ya.
4. Memilih Camilan Bernutrisi
Ngemil adalah salah satu cara ampuh untuk meningkatkan berat badan. Namun, camilan seperti gorengan, kue-kue, dan keripik sangat tidak sehat dan tidak bermanfaat untuk tubuh. Jadi, pilihlah camilan sehat seperti tomat ceri, kacang macadamia, kacang almond, alpukat, dan lain-lain.
Baca juga: Banyak Makan Tetap Kurus Karena Cacingan, Benarkah?
5. Ganti Minuman Manis dengan Minuman Sehat
Aneka minuman manis seperti kopi, minuman ringan bersoda, dan alkohol, memang bisa membuat tubuhmu gemuk. Selain itu, kamu juga bisa terkena diabetes jika sering meminum minuman tersebut. Jadi, gantilah minuman manis dengan minuman yang lebih sehat, seperti jus buah atau smoothies tanpa gula, campuran susu dan yoghurt yang enak dan menyegarkan.
6. Rutin Berolahraga
Tak hanya untuk melangsingkan, olahraga juga bisa dilakukan untuk meningkatkan berat badan, lho. Terutama olahraga yang melatih kekuatan, seperti berenang, aerobik, angkat beban, dan berlari. Jenis olahraga tersebut bisa membuat tubuh lebih berisi dengan cara membentuk otot.
Itulah 6 tips untuk menggemukkan badan, tetapi tetap sehat. Jangan lupa untuk selalu memperhatikan asupan cairan, istirahat yang cukup, dan kelola stres. Lakukan juga pemeriksaan kesehatan rutin, agar kamu bisa memantau kondisi kesehatanmu secara keseluruhan.
Referensi:
Centers for Disease Control and Prevention. Diakses pada 2020. Healthy Eating for a Healthy Weight.
Healthline. Diakses pada 2020. How to Gain Weight Fast and Safely.
Livestrong. Diakses pada 2020. Healthy Tips to Gain Body Fat.