Teknik Passing Bawah Dalam Permainan Bola Voli

Passing Bawah Permainan Bola VoliPassing Bawah Permainan Bola Voli sangatlah penting dilakukan, kenapa? Ya karena passing bawah merupakan sebuah teknik dasar yang harus dilakukan saat bermain voli.

Untuk penjelasan lengkapnya mengenai passing bawah dalam bola voli anda bisa membaca lebih lengkapnya di artikel yang quipper.co.id siapkan di bawah ini.

Karena pada kesempatan ini memang kami sebagai pihak penulis sengaja untuk membuat artikel yang berjudul mengenai teknik passing bawah bola voli.

Menurut pencariannya di internet, judul artikel passing bawah pada permainan bola voli ini banyak sekali jumlah pencarinya, mungkin karena covid ini orang – orang sadar dengan olahraga ya.

Langsung saja ya, dari pada anda berlama – lama lagi menemukan jawaban atas pencarian anda, lebih baik anda mulai membaca artikelnya sampai selesai di bawah ini.

Apa itu Passing Bawah?
Apa itu Passing Bawah?Passing bawah ini ialah salah satu teknik dasar di dalam permainan yang dinamakan bola voli. Yang mana teknik ini merupakan suatu upaya dari seorang pemain di dalam mengumpan sebuah bola kepada teman timnya.

Cara melakukan passing bawah ini ialah dengan menggunakan pergelangan tangannya, dimana cara yang benarnya ialah dirapatkan kedua pergelangan tanganya tepat di bagian tengah pergelangannya itu ditekankan bolanya.

Dan pentingnya passing bawah ini yakni dapat membuat teknik yang baik dari hasil latihan yang baik pula, sehingga akurasi pada operannya dapat dimaksimalkan.

Sebab di dalam pertandingan bola voli itu yang namanya satu tim hanya di perbolehkan untuk menyentuh bolanya itu sebanyak tiga kali saja.

Nah untuk teknik passing bawah ini juga akan dilakukan pertama kalinya dalam menerima bola dari lawan, karena itulah passing bawah diberikan julukan pemukul bola pertama.

Selain passing bawah, sebenarnya ada juga yang dinamakan passing atas. Yang mana menurut Toto Subroto di dalam bukunya, Permainan Bola Voli itu terdapat tiga cara dalam melakukan passing bawah.

Nah cara untuk melakukan passing bawah di dalam permainan bola voli ini harus anda ketahui terlebih dahulu, agar anda dapat menguasai teknik seperti ini dengan baik.

Karena passing bawah ialah suatu teknik dasar di permainan bola voli itu sendiri, dan harus sangat dikuasai oleh pemain bola volinya.

Langsung saja anda baca artikel di bawah ini mengenai langkah – langkah melakukan teknik passing bawah di dalam permainan bola voli.

Teknik Passing Bawah Bola Voli
Teknik Passing Bawah Bola Voli1. Sikap Permulaan
Sikap yang dilakukan dalam permulaan ini seperti siap normal, caranya hanya berdiri dengan salah satu dari kaki anda ke depan, lalu lutut anda sedikit ditekuk, dan badan anda sedikit dibungkukkan.

Sedangkan untuk titik berat di badan anda itu bertumpu pada kedua telapak kaki anda bagian depan, agar posisi badan anda bisa labil. Selanjutnya kedua lengan anda akan siap di depan dada anda dan dalam kondisi rileks.

2. Pelaksanaan
Pada pelaksanaannya anda harus bergerak kearah kemana jatuhnya itu bola, yakni kedua tangan anda dirapatkan, lalu ayunkan lengan anda ke arah si bola atau sasaran bola anda dengan poros gerak yang ada di persendian bahu anda.

Selanjutnya juga kedua sikut anda harus lurus dan juga ditegangkan, nama lainnya difixir. Bola harus anda kenakan pada bagian pergelangan tangan anda di waktu lengan anda membentuk kira – kira jarak selebar 45 derajat dari badan.

Lalu bola harus anda pukul di 1/3 bagian bawah dari bola tersebut. Bagaimana, mudah bukan? eiits, tunggu dulu masih ada langkah teknik selanjutnya.

3. Gerak lanjut

Setelah ayunan dari lengan anda itu mengenai bola, maka kaki belakang anda harus melangkah kearah depan untuk bisa kembali lagi ke posisi siap, itu digunakan untuk memainkan bola yang berikutnya.

Cara Umum Melakukan Passing Bawah
Cara Umum Melakukan Passing BawahNah untuk cara umum dalam melakukan Passing Bawah ialah sebagai berikut :

* Badan anda harus berdiri dengan cara kedua kaki anda dibuka selebar bahu, lalu kedua lutut anda agak ditekuk.
* Tariklah badan anda hingga agak condong mengarah ke depan, lalu pandangan anda lurus saja kearah datangnya bola.
* Kedua tangan anda harus dirapatkan dengan cara jari kanan menggenggam, lalu jari kiri menutup di bagian atas jari kanan serta ibu jari kiri juga kanan memiliki kesejajaran dan menghadap ke atas. Posisi tangan anda juga harus diluruskan ke depan badan
* Bola voli anda akan menyentuh dimana bidang datar yang terletak pada lengan bawah anda dekat pergelangan tangan.
* Saat bola voli anda sudah mengenai tangan, maka kedua lengan anda harus bergerak kearah atas dengan sumber energi sekuatnya digerakan dari pangkal bahu, lalu kemudian kedua tangan anda lurus.
* Kuat lemahnya sebuah gerakan tangan anda dapat disesuaikan dengan kecepatan dari kekuatan bola yang datang.

Nah itulah penjelasan lengkapnya mengenai cara umum dalam melakukan passing bawah di permainan bola voli, bagaimana, akankah anda bisa mempraktekannya langsung?

Sekian.