Cara Membuat Email Baru Dengan Gmail Panduan Terlengkap 2021
Di era serba Internet saat ini, siapa sih yang tak tahu Gmail? Bahkan, untuk memulai akses berbagai aplikasi kekinian, kunci yang harus dimiliki adalah berupa akun Gmail. Itulah mengapa, Gmail menjelma menjadi layanan email web terpopuler sejagad raya, dengan 1,5 miliar pengguna aktif global.
Dalam panduan lengkap kali ini, kita akan mempelajari bagaimana cara membuat email baru lewat Gmail. Langsung aja kita mulai, yuk!
Apa itu Gmail?
Gmail adalah layanan email berbasis web gratis yang disediakan oleh Google. Dikembangkan pada 2001, selanjutnya mulai dirilis ke publik pada 2007. Butuh 6 tahun uji coba dan pengembangan Gmail, sehingga menjadi alat email yang luar biasa.
Popularitasnya semakin moncer karena banyak fitur yang menarik dan fungsional. Ditambah antarmuka yang simpel, sehingga semakin mudah digunakan dan praktis.
Fitur Gmail dan Fungsinya
Hampir satu orang di dunia, pasti memiliki satu akun Gmail. Ini karena fiturnya yang cukup lengkap. Mulai dari layout, personalisasi, label, filter, penyimpanan lebih dari 15 GB, dan sebagainya.
Berikut beberapa fitur Gmail dan fungsinya yang perlu Anda ketahui:
1. Storage
Kalau kompetitor cuma menawarkan 4 MB storage, maka Gmail sudah melesat jauh dengan kapasitas awal sebesar 15 GB. Semuanya bisa digunakan gratis.
2. Layout
Gmail menawarkan layanan email web pertama dengan layout dan antarmuka yang rapi dan menarik secara visual.
Misalnya, pesan dikategorikan menurut subyek, jadi lebih mudah membaca atau membalas semua pesan yang masuk. Ada 3 varian layout yang bisa dipilih, seperti: Default, Comfortable atau Compact.
3. Security dan Anti Spam
Gmail terus memperbarui pemindai anti-malware dan anti-virusnya, termasuk semua pesan dan attachment. Terkait spam, Gmail memiliki filter hebat yang mencegah pesan spam masuk ke inbox utama Anda.
Jadi, jika virus atau malware dilampirkan dalam pesan, peringatan ditampilkan, lalu mengkarantina pesan ini.
4. Fitur Penataan
Banyak email yang masuk setiap hari, kadang inbox jadi berantakan. Gmail menawarkan fitur agar pesan lebih terorganisir. Antara lain:
* Labels: Buat label atau folder email dengan penamaan sesuai kebutuhan.
* Filters: Buat filter untuk memesan dan mengelola semua email masuk. Filter ini menerapkan label, meneruskan pesan, atau menghapus email secara otomatis, bergantung pada cara Anda menyetelnya.
* Stars: Jika Anda memberi bintang pada pesan, maka pesan ini akan selalu berada di bagian atas inbox sebagai prioritas dibalas atau dibaca.
* Tabs: Anda dapat menggunakan Tab untuk memisahkan email menurut kategori. Ada beberapa tab standar, seperti: Primary, Social dan Promotions.
6. Gmail Search Box
Search box adalah kotak pencarian Gmail untuk membantu Anda menemukan pesan email sangat cepat dan instan.
* Cukup ketik kriteria yang Anda perlukan di bilah penelusuran, lalu tekan “Enter”.
* Anda juga bisa menemukan pesan berdasarkan “to”, “from”, “subject”, konten pesan, attachment, dan lain-lain.
Bagaimana Cara Membuat Email Baru Menggunakan Gmail?
Pertama masuk ke Homepage Gmail atau klik /gmail. Di beranda Gmail, di kanan atas, terdapat kotak biru “Buat Akun” atau “Create an Account”.
Selanjutnya, isi formulir sederhana yang tersedia untuk memulai cara membuat email baru. Antara lain:
* Nama depan dan belakang Anda;
* Nama pengguna yang valid, dan jika yang Anda ketik tidak tersedia, beberapa saran akan muncul;
* Kata sandi pilihan Anda dan konfirmasi;
Cukup klik “Next” untuk mengonfirmasi data ini.
Bagaimana cara mulai menggunakan Gmail?
Sebelum memulai, masukkan nomor ponsel yang aktif untuk alasan keamanan. Anda akan menerima kode verifikasi via SMS sebagai konfirmasi. Banyak orang yang takut untuk memasukkan nomor ponsel, padahal justru dengan adanya nomor ponsel ini, sangat membantu Anda ketika email diretas oleh hacker.
Masukkan beberapa informasi tambahan untuk mengamankan akun, seperti: email recovery, tanggal lahir, dan jenis kelamin Anda.
Pada layar berikutnya, tambahkan nomor telepon ke akun, agar bisa digunakan di seluruh layanan Google, seperti: menerima panggilan video dan pesan. Tapi, klik “skip” jika Anda tidak menyetujuinya.
Langkah selanjutnya, baca dan setujui Privasi dan persyaratan Gmail. Setelah menyetujui persyaratan ini, akun Anda akan dibuat.
Cara Mengatur Akun Gmail Anda
Setelah membuat akun, Anda perlu mengatur konfigurasinya agar bisa mengirim atau menerima email. Berikut langkahnya:
* Klik “Next” pada jendela pop up “Welcome”.
* Kemudian pilih tampilan: Default, Comfortable atau Compact;
Ikuti beberapa langkah tambahan lainnya sesuai petunjuk, sebab akun Anda masih tahap 10% proses.
* Choosing a theme: klik tombol ini dan pilih tema untuk mempersonalisasi layout akun Gmail Anda.
* Learn how to use Gmail: klik ikon ini untuk membuka pop-up “Help”, dan mempelajari tata cara kerja Gmail.
* Get Gmail for mobile: Anda dapat mengunduh aplikasi resmi Gmail mobile dengan mengeklik opsi ini.
* Import contacts and mail: jika Anda bermigrasi dari akun Gmail lain, Anda dapat mengimpor email atau mengimpor kontak yang Anda miliki di akun sebelumnya.
* Change profile image: Pilih gambar profil, sehingga penerima bisa lebih mudah mengenali Anda.
Setelah menyelesaikan semua langkah ini, akun Anda akan 100% siap dan bisa segera mulai menggunakan akun Gmail.
Beberapa Gmail Tips & Trik Yang Mungkin Anda Tidak Ketahui
Sekarang setelah tahu cara membuat email baru dan membuat konfigurasinya, pahami pula tips & trik Gmail. Cek yuk!
1. Undo Email Yang Sudah Terkirim
Oops.. salah kirim email atau ada typo? Tenang, Anda masih bisa membatalkan email ini. Sesaat setelah mengirimkan email ini, Anda masih punya waktu 30 detik untuk mengurungkan pengiriman email. Caranya dengan menekan tombol “Undo” di sudut kiri bawah layar.
2. Smart Compose
Fitur Smart Compose sangat membantu menghemat waktu ketika menulis email. Fitur ini dapat merekomendasikan apa yang akan Anda tulis. Jadi menulis email lebih cepat dengan bantuan mesin AI (artificial intelligent). Ketika kata yang disarankan cocok dengan apa yang ingin Anda tulis, cukup tekan tombol panah kanan. Tetapi, jika bukan, cukup abaikan saja.
Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Smart Compose, ikuti langkah-langkah berikut:
* Di kanan atas Gmail, klik ikon roda gear yang mewakili menu pengaturan, dan pilih opsi “Setting”.
* Di tab “General”, scroll ke bawah ke “Smart Compose”.
* Pilih Writing suggestions on atau Writing suggestions off.
3. Akses Gmail Secara Offline
Koneksi internet mati ketika ingin mengirimkan email pekerjaan yang penting? Gmail menawarkan fitur hebat untuk tetap memakai Gmail walaupun tanpa koneksi.
* Untuk mengatur fitur ini, klik pada ikon roda gear di pojok kanan atas. Lalu, pilih “Settings”.
* Kemudian, klik tab “Offline”, dan tandai kotak “Enable offline mail”.
* Konfigurasi baru akan muncul dan Anda dapat memilih apakah Anda ingin menyimpan email dari 7, 30 atau 90 hari terakhir.
4. Template
Alih-alih mengetik hal yang sama berulang kali, template bisa membantu Anda mengatur beberapa email yang telah ditulis sebelumnya.
Untuk mengatur template ini, ikuti langkah-langkah berikut:
* Klik ikon Roda Gear, lalu pilih “Settings”.
* Klik tab “Advanced”.
* Tandai kotak ‘Enable’ di bagian “Templates”, lalu tekan “Save Changes”.
* Setelah itu, klik “Compose on the upper left corner of the screen, and start typing the message you want to save as a template”.
* Klik ikon tiga titik yang terletak di bagian bawah pop-up. Pilih opsi “Templates”, lalu klik “Save draft as template” > “Save as new template“.
* Beri nama untuk template Anda.
Setelah membuat template baru, Anda dapat menggunakannya untuk membalas atau membuat email baru. Caranya sebagai berikut:
* Klik ikon tiga titik di kanan bawah jendela compose.
* Arahkan mouse ke ‘Templates’ yang Anda inginkan. Anda juga bisa membuat penyesuaian sesuai kebtuuhan Anda.
5. Gmail Add-On
Setiap orang atau anggota tim, memiliki metode tersendiri ketika mengelola inbox. Maka itu, Gmail membuat fitur Add-on.
* Untuk melihat Add-on yang tersedia, pada bilah vertikal di sisi kanan layar, klik “Get add-ons” atau simbol “+”.
* Selanjutnya, Pop-up G Suite Marketplace akan muncul dengan kotak pencarian dan beberapa add-on yang direkomendasikan.
* Pilih add-on yang sesuai kebutuhan Anda.
Mailtrack
Dengan add-on ini, Anda dapat mengetahui kapan email yang Anda kirim dibuka. Ini adalah fitur hebat untuk melacak kinerja email, misalnya.
Beberapa fiturnya antara lain:
* Real-time notifications
* Full tracking history
* Reminders
* Link Tracking
* Daily email report
Add-on ini dikembangkan bagi para marketer, pemilik bisnis, salesman, dll. Selain itu, juga mendukung koordinasi tim dan komunikasi internal perusahaan.
Gmass: Mail Merge
Jika perusahaan Anda perlu mengirim email marketing secara massal, ini adalah add-on yang harus Anda instal. Gmass juga menawarkan sistem gabungan surat untuk Gmail.
* Anda dapat mengirim kampanye email marketing ke ribuan alamat email.
* Menggabungkan email dengan data dari Google Sheets.
Kuasai Lebih Jauh Cara Membuat Email Marketing untuk Mengembangkan Bisnis Online Anda
Nah, cara membuat email baru yang kami bahas di atas, ternyata mudah, kan? Semoga panduan cara membuat email baru yang lengkap ini dapat membantu Anda menambah kinerja email marketing bisnis Anda semakin optimal.
Setelah Anda mengetahui cara membuat email baru, pelajari juga strategi email marketing yang bisa membantu melejitkan penjualan.
Selain itu, agar bisnis di era pandemi ini dapat bertahan dan berkembang, ketahui pula siasat sebelum mengawali langkah besar mengembangkan bisnis Anda.
* Saran cara memulai bisnis online bagi para entrepreneur pemula ini akan bermanfaat. Sehingga, Anda memiliki banyak insight dan masukan yang inspiratif.
Tidak hanya memahami cara memulai bisnis, pertimbangkan juga identitas dan keunikan bisnis agar masyarakat mudah mengingat brand Anda.
Email marketing idealnya, juga perlu dibekali copywriting yang mampu menjual dan memikat hati audiens ketika membacanya.
* Temukan cara membuat konten dan kenali lebih jauh apa itu copywriting yang sukses menarik audiens di artikel Blog Sribu.
Ingin mendapatkan tips seputar marketing dan penawaran menarik tiap hari?
Jadi, sekarang, gimana kalau Anda langsung coba praktek cara membuat email baru di atas biar lebih mudah memahaminya? Apabila ada pertanyaan atau kendala lainnya, jangan sungkan untuk menuliskan di kolom komentar, ya.